Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

Heboh Petugas KAI Rekam Wanita di Toilet, Komnas Perempuan Angkat Bicara

Kamis 04-Aug-2022 04:32 WIB

250

Heboh Petugas KAI Rekam Wanita di Toilet, Komnas Perempuan Angkat Bicara

Foto : detik

brominemedia.com –  Warganet dihebohkan dengan aksi petugas Kereta Api Indonesia (KAI) merekam wanita di dalam toilet Stasiun Ciamis. Atas hal tersebut, Komnas Perempuan mengusulkan bersih dari kasus kekerasan seksual menjadi syarat bekerja dan naik jabatan di PT KAI.

"PT KAI juga perlu memberlakukan pakta integritas yang mensyaratkan antara lain bersih dari kekerasan seksual, sebagai syarat bekerja dan kenaikan jabatan atau promosi lainnya," ujar Komisioner Komnas Perempuan, Rainy Hutabarat dalam keterangannya, Rabu (3/8).

Rainy juga mengusulkan PT KAI perlu sosialisasi tentang jenis-jenis kekerasan seksual kepada semua lapisan pekerja atau pegawai hingga jajaran petugas di lapangan.

"Sosialisasi juga perlu dilakukan kepada para penumpang melalui iklan layanan publik berupa poster, stiker, video di stasiun komuter dan dalam komuter serta petunjuk dan nomor pengaduan," tuturnya.

Rainy mengatakan merekam dengan video atau foto berupa gambar penumpang perempuan di toilet tanpa izin yang bersangkutan merupakan pelanggaran hukum.

"UU Tindak Pidana Kekerasan Seksual (UU TPKS) Pasal 14 ayat 1 tentang KSBE (Kekerasan Seksual Berbasis Elektronik) menyatakan kasus ini bersifat delik aduan," imbuh Rainy.

Sebelumnya diberitakan heboh aksi oknum petugas KAI merekam wanita di toilet menjadi perbincangan publik usai viral di media sosial. Kini petugas kebersihan itu sudah diberhentikan.

Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Kuswardoyo mengatakan, setelah ada laporan kejadian tersebut, pihaknya bertindak. Ia menjelaskan pelaku adalah petugas kebersihan yang dipekerjakan oleh PT KAI Services Anak perusahaan PT KAI (Persero).

"Malam itu juga pelaku sudah diberhentikan dari pekerjaannya," ujar Kuswardoyo.

Kuswardoyo mengungkapkan pelaku juga sudah menerima sanksi lain. Yang bersangkutan tidak dapat lagi menggunakan jasa layanan kereta api.

"Nomor NIK yang bersangkutan sudah kami blacklist," katanya.

Konten Terkait

KRIMINAL Kasus Dugaan Pelecehan Seksual oleh Dokter di Persada Hospital Malang Kembali Memunculkan Korban Baru

Korban yang dikenal dengan inisial A, menyampaikan aduannya melalui kuasa hukumnya Tri Eva Oktaviani dari YLBHI-LBH Surabaya Pos Malang kepada Polresta Malang Kota pada Selasa, 22 April 2025.

Selasa 22-Apr-2025 20:29 WIB

Kasus Dugaan Pelecehan Seksual oleh Dokter di Persada Hospital Malang Kembali Memunculkan Korban Baru
KRIMINAL Terkuak! Tersangka Kasus Pelecehan Seksual Agus Buntung Pernah Bawa 3 Wanita Berbeda ke Homestay

Terbaru,Pemilik homestay, Shinta di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB) mengaku pernah melihat Agus Buntung membawa tiga wanita berbeda

Jumat 13-Dec-2024 20:23 WIB

Terkuak! Tersangka Kasus Pelecehan Seksual Agus Buntung Pernah Bawa 3 Wanita Berbeda ke Homestay
PERISTIWA PM Spanyol Minta Maaf kepada Korban Pelecehan Seksual, Ini Alasannya

Permintaan maaf PM Spanyol ini dilontarkan setelah pemerintah mengesahkan undang-undang yang memberikan celah kepada para pelaku kejahatan seksual

Senin 17-Apr-2023 07:00 WIB

PM Spanyol Minta Maaf kepada Korban Pelecehan Seksual, Ini Alasannya
PERISTIWA Tiga Bocah Perempuan di Pamijahan Bogor Diduga Jadi Korban Pelecehan Seksual ODGJ

Tiga bocah perempuan di Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor diduga menjadi korban pelecehan. Sempat diadukan ke polisi, namun kasus itu tidak diperpanjang karena terduga pelaku merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

Sabtu 15-Apr-2023 01:00 WIB

Tiga Bocah Perempuan di Pamijahan Bogor Diduga Jadi Korban Pelecehan Seksual ODGJ
PERISTIWA Tiga Bocah Perempuan di Pamijahan Bogor Jadi Korban Pelecehan Seksual ODGJ

Tiga bocah perempuan di Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor diduga menjadi korban pelecehan. Sempat diadukan ke polisi, namun kasus itu tidak diperpanjang karena terduga pelaku merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

Sabtu 15-Apr-2023 01:00 WIB

Tiga Bocah Perempuan di Pamijahan Bogor Jadi Korban Pelecehan Seksual ODGJ

Tulis Komentar