Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

EVENT

UIN Saizu Purwokerto dan Unpam Perkuat Kerjasama Tri Dharma Perguruan Tinggi

Rabu 22-Jan-2025 20:49 WIB

223

UIN Saizu Purwokerto dan Unpam Perkuat Kerjasama Tri Dharma Perguruan Tinggi

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Universitas Islam Negeri Profesor Kiai Haji Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto dan Universitas Pamulang (Unpam) resmi menandatangani nota kesepahaman (MoU), dalam upaya memperkuat implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Penandatanganan kerjasama berlangsung di Ruang Sidang Senat, Lantai 2, Gedung Rektorat UIN Saizu Purwokerto, Rabu (22/1/2025). Hadiri dalam penandatanganan kerjasama Wakil Rektor I UIN Saizu, Prof. Suwito dan Kabiro AUPK Adnan.

Sementara rombongan dari Unpam dipimpin Dekan Fakultas Agama Islam (FAI) Unpam, Dr. Sopyan Hadi Musa.

Selain MoU, sejumlah fakultas dan program studi di UIN Saizu dan Unpam resmi memperkuat kerjasama sinergis dalam berbagai hal.

Wakil Rektor I UIN Saizu, Prof. Suwito menyampaikan bahwa kerjasama ini menjadi langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

“Kerjasama ini merupakan wujud nyata komitmen kami dalam memperkuat sinergi antarperguruan tinggi untuk bersama-sama memberikan kontribusi bagi kemajuan bangsa,” ujarnya.


Isi dari MoU ini mencakup berbagai bidang kerjasama, antara lain:

1. Pengembangan Pendidikan: 

Dalam program ini, kedua lembaga kedepan bisa saling melakukan program pertukaran dosen dan mahasiswa, serta pengembangan kurikulum yang relevan dengan kebutuhan zaman.

2. Penelitian Bersama: 

Melalui kerjasama ini, kedua lembaga juga kedepan bisa melakukan kolaborasi dalam riset yang berorientasi pada solusi atas permasalahan sosial, ekonomi, dan lingkungan.

3. Pengabdian kepada Masyarakat:

Selain itu, program bersama untuk pemberdayaan masyarakat di berbagai daerah juga bisa dilakukan. Kedua universitas juga sepakat untuk mendukung pengembangan teknologi informasi dan transformasi digital dalam dunia pendidikan.

Sementara itu, Dekan FAI Unpam, Dr. Sopyan Hadi Musa, menekankan pentingnya kolaborasi dalam menciptakan inovasi dan pengembangan sumber daya manusia.

“MoU ini membuka peluang besar bagi kedua institusi untuk saling berbagi keunggulan, baik dalam bidang akademik maupun non-akademik,” katanya.

Dengan terjalinnya kerja sama ini, diharapkan UIN Saizu dan Universitas Pamulang dapat bersama-sama mencapai tujuan mulia dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang lebih baik.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Daftar 10 Pejabat Eselon II Pemkab Muaro Jambi Dilantik Bupati Hari Ini

Bambang Bayu Suseno resmi melantik 10 pejabat eselon II di rumah dinas Bupati Muaro Jambi..

Senin 12-Jan-2026 20:06 WIB

Daftar 10 Pejabat Eselon II Pemkab Muaro Jambi Dilantik Bupati Hari Ini
PEMERINTAHAN Target PAD Tak Tercapai, Pakar Dorong Lampung Perkuat Kemandirian Fiskal

akademisi Ekonomi UIN Raden Intan Lampung, Suhendar, menilai secara fiskal keuangan Lampung pada 2025 sebenarnya masih tergolong sehat.

Selasa 06-Jan-2026 20:11 WIB

Target PAD Tak Tercapai, Pakar Dorong Lampung Perkuat Kemandirian Fiskal
PERISTIWA Nasib Sopir Bus Harapan Jaya Yang Tewaskan 2 Mahasiswa UIN Tulungagung, Ancaman Berat Menanti

Satlantas Polres Tulungagung melakukan pelimpahan tahap dua, perkara kecelakaan lalu lintas PO Harapan Jaya di depan SPBU Rejoagung

Senin 05-Jan-2026 20:10 WIB

Nasib Sopir Bus Harapan Jaya Yang Tewaskan 2 Mahasiswa UIN Tulungagung, Ancaman Berat Menanti
PENDIDIKAN DPRD Pasuruan Apresiasi Rehab 279 Sekolah, Juga Minta Perhatian Pada Sekolah Swasta Dan Kualitas SDM

DPRD akan mendorong agar perhatian juga diarahkan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia, khususnya guru,

Kamis 01-Jan-2026 20:21 WIB

DPRD Pasuruan Apresiasi Rehab 279 Sekolah, Juga Minta Perhatian Pada Sekolah Swasta Dan Kualitas SDM
PEMERINTAHAN Keterbatasan Guru Tak Surutkan SKB Tenggarong Seberang Berikan Layanan Pendidikan ke Masyarakat

Beragam program pendidikan tetap berjalan, meski kondisi sumber daya manusia masih jauh dari ideal

Jumat 26-Dec-2025 20:07 WIB

Keterbatasan Guru Tak Surutkan SKB Tenggarong Seberang Berikan Layanan Pendidikan ke Masyarakat

Tulis Komentar