Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KESEHATAN

Kifosis Kondisi Tubuh Bungkuk, Apa Saja Penyebabnya?

Jumat 09-Dec-2022 06:20 WIB

238

Kifosis Kondisi Tubuh Bungkuk, Apa Saja Penyebabnya?

Foto : tempo

brominemedia.com - Tubuh bungkuk atau kondisi kifosis tersebab tulang belakang terlalu melengkung. Kifosis menyebabkan tekanan berlebihan di tulang belakang yang mengkibatkan rasa sakit.

Mengutip Medical News Today, kondisi kifosis membuat punuk terlihat di punggung dan tubuh mudah merasa kelelahan. Gejala bungkuk lainnya, kaku tulang belakang otot paha mengencang. Kifosis juga rentan mempengaruhi perubahan kebiasaan buang air besar.

Penyebab kifosis

Mengutip Medline Plus, kifosis dialami berbagai usia. Saat usia mendekati remaja, kifosis Scheuermann kondisi terjepitnya beberapa tulang belakang secara berurutan.

Penyebab kifosis yang dialami orang dewasa pun beragam jenisnya, misalnya karena riwayat patah tulang tersebab cedera atau osteoporosis. Gangguan jaringan ikat, dan infeksi juga mempengaruhi kondisi itu.

Penyebab lainnya yang mempengaruhi kondisi itu kelainan bawaan yang menyebabkan kelemahan otot dan hilangnya jaringan. Neurofibromatosis atau gangguan tumor jaringan saraf terbentuk. Paget atau gangguan regenerasi tulang alias pertumbuhan kembali tulang yang tidak normal. Skoliosis tulang belakang yang bengkok dengan lengkungan yang tidak normal.

Mengutip Healthline, perawatan menangani kifosis tergantung kondisi dan penyebabnya. Apabila diakibatkan Scheuermann, seorang anak bisa menjalani terapi fisik. Sedangkan kifosis akibat tumor perlu prosedur pengangkatan bagian tumbuh ganda atau pembengkakan.

Pengobatan kifosis

1. Terapi fisik untuk membantu membangun kekuatan pada otot inti dan punggung.

2. Latihan yoga untuk meningkatkan kesadaran tubuh, membangun kekuatan, kelenturan, dan jangkauan gerak.

3. Menurunkan berat badan berlebih untuk meringankan beban ekstra di tulang belakang.

4. Pembedahan bisa saja dibutuhkan untuk tahap yang parah. 

Konten Terkait

TREND Arti Kata Brigading, Apa Itu Brigading, Arti Brigading Daring, Ciri-ciri, Penyebab, Dampak, Hukum

arti kata brigading, apa itu brigading, arti brigading daring, ciri-ciri, penyebab, dampak, cara mengatasi, Bahasa Gaul, Bahasa Melayu Riau, hukum

Selasa 23-Dec-2025 20:31 WIB

Arti Kata Brigading, Apa Itu Brigading, Arti Brigading Daring, Ciri-ciri, Penyebab, Dampak, Hukum
PERISTIWA Ayah Prada Lucky Gugat Jenderal dan Perwira TNI, Ini Penyebabnya

Kuasa hukum Pelda Chrestian Namo, Rika Permatasari mengatakan pihaknya menyerahkan sejumlah bukti terkait dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan oleh para tergugat melalui pernyataan di media.

Kamis 18-Dec-2025 20:11 WIB

Ayah Prada Lucky Gugat Jenderal dan Perwira TNI, Ini Penyebabnya
PEMERINTAHAN Warga Nilai Deforestasi di Hulu Jadi Penyebab Utama Banjir Besar di Kotim

Warga menilai air yang merendam desa bukan hanya akibat cuaca ekstrem, tetapi dipicu oleh masifnya deforestasi di kawasan hulu sungai.

Jumat 05-Dec-2025 20:11 WIB

Warga Nilai Deforestasi di Hulu Jadi Penyebab Utama Banjir Besar di Kotim
PERISTIWA Sosok Pria Posting Video Diduga Penyebab Kebakaran Pasar Karmia Jaya Bengkulu Kini Diperiksa Polisi

Pemosting Video Diduga Terkait Kebakaran Pasar Karmia Jaya Bengkulu Diperiksa Polisi

Selasa 25-Nov-2025 20:12 WIB

Sosok Pria Posting Video Diduga Penyebab Kebakaran Pasar Karmia Jaya Bengkulu Kini Diperiksa Polisi
PERISTIWA Pelanggan di 6 Wilayah Tasikmalaya Tak Peroleh Air Bersih Selama 7 Hari, Ini Penyebabnya

Layanan air bersih bagi warga Tasikmalaya mengalami gangguan akibat longsor hingga 7 hari

Jumat 07-Nov-2025 20:16 WIB

Pelanggan di 6 Wilayah Tasikmalaya Tak Peroleh Air Bersih Selama 7 Hari, Ini Penyebabnya

Tulis Komentar