PERISTIWA

Penjelasan Universitas Widyatama Soal Staf Tewas Usai Jatuh dari Lantai 6 Gedung

Jumat 31-Oct-2025 21:01 WIB 13

Foto : republikain

Brominemedia.com - Kampus Universitas Widyatama membenarkan bahwa salah seorang staf biro fasilitas Rahmat Purnama (49 tahun) tewas usai jatuh dari lantai 6 gedung B halaman food court, Selasa (28/10/2025) sekitar pukul 20.00 WIB. Korban diduga meloncat dan mengakhiri hidupnya.

Sekretaris Universitas Widyatama Marisa Astuti mengatakan membenarkan salah seorang staf biro fasilitas Rahmat Permana tewas usai jatuh dari lantai 6 gedung B. Korban sudah bekerja di kampus Universitas Widyatama kurang lebih 25 tahun.

"Benar, memang ada kejadian tersebut, mungkin di hari Selasa malam sekitar pukul 8 malam. Beliau itu adalah staff dari biro fasilitas bernama Rahmat Permana," ucap dia kepada wartawan belum lama ini.

Ia mengaku belum mengetahui motif korban jatuh dari lantai 6 gedung. Terlebih polisi masih melakukan pemeriksaan. Gedung B sendiri terdapat ruang seminar dan ruang teater.

"Kami juga belum tahu ya, dan kami belum bisa konfirmasi juga kira-kira apa," kata dia.

Terkait surat wasiat yang ditinggalkan, ia mengaku belum mengetahui hal tersebut. Sebab masih dalam pemeriksaan oleh aparat kepolisian.

Dengan kejadian tersebut, ia mengaku menyayangkan. Pihaknya pun mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan ikhlas dan sabar terlebih almarhum meninggalkan anak yang masih kecil.

"Mudah-mudahan juga seluruh amal ibadahnya bisa diterima oleh Allah dan bisa ditempatkan di tempat yang terbaik oleh Allah SWT," kata dia.

Sebelum ditemukan tewas, Marisa mengatakan almarhum beraktivitas seperti biasa dan tidak menunjukkan hal yang berbeda. Ia pun mengatakan almarhum mudah bersosialisasi dengan rekan kerja yang lain.

"Kita semua juga kaget juga dengan kejadian ini. Bisa dibilang ini musibah yang tidak bisa kami prediksi. Jadi kami juga kaget juga kok bisa ada kejadian seperti ini. Apakah memang akumulasi atau apapun. Makanya tadi motifnya kami juga belum tahu," kata dia.

Ia mengatakan barang bukti kamera CCTV pun telah diserahkan ke aparat kepolisian untuk diperiksa.

Sebelumnya, seorang pria berinisial RP (49 tahun) diduga bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 6 Gedung Universitas Widyatama, Kota Bandung, Jawa Barat. Kepolisian Resor Kota Besar Bandung melaporkan RP yang merupakan staf Universitas Widyatama tewas.

Konten Terkait

PERISTIWA Penjelasan Universitas Widyatama Soal Staf Tewas Usai Jatuh dari Lantai 6 Gedung

Kampus Universitas Widyatama membenarkan bahwa salah seorang staf biro fasilitas Rahmat Purnama (49 tahun) tewas usai jatuh dari lantai 6 gedung B halaman food court, Selasa...

Jumat 31-Oct-2025 21:01 WIB

TREND Kadivhumas Polri Akan Berikan Kuliah Strategis Kehumasan kepada Taruna Akpol

Kadivhumas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho** memberikan arahan strategis kepada Taruna Akpol terkait pentingnya fungsi kehumasan dalam institusi Polri.

Kamis 02-Jan-2025 20:22 WIB

PEMERINTAHAN Pengurusan SKCK Saat Ini Ada Penambahan Syarat Kepesertaan BPJS

Mulai 1 Agustus 2024, pengurusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) termasuk di Polres Aceh Selatan, ada penambahan persyaratan.

Selasa 06-Aug-2024 20:38 WIB

PERISTIWA Hotman Paris Digelandang Aparat Kepolisian, Usai Terbukti Terlibat Kasus Teddy Minahasa?

Kali ini tercuat kabar jika pengacara kondang Hotman Paris Hutapea digelandang aparat kepolisian, lantaran terbukti terlibat dalam kasus Teddy Minahasa.

Rabu 15-Mar-2023 09:10 WIB

PERISTIWA 26 Juta Data Anggota Kepolisian Dikabarkan Bocor dan Dijual di Internet, Polri Buka Suara

Polri membantah kabar 26 juta data anggota Kepolisian yang diduga mengalami kebocoran dan dikabarkan dijual di situs breached.to oleh akun Meki.

Jumat 23-Sep-2022 12:49 WIB

Tulis Komentar