PEMERINTAHAN

Meterai Beradaptasi Lewat E-Materai, Ini Sejarah Meterai di Dunia yang Berawal dari Tiongkok

Selasa 26-Sep-2023 00:11 WIB 177

Foto : brominemedia.com

brominemedia.com - E-meterai sedang ramai diperbincangkan seiring dengan pembukaan pendaftaran CPNS dan PPPK 2023. Sebab, salah satu persayaratannya adalah membubuhkan e-meterai pada dokumen pesyaratan CPNS dan PPPK 2023.
Perkembangan zaman telah membuat meterai ikut bertransformasi, dari bentuk fisik ke bentuk digital. Lantas bagaiamana sejarah meterai di dunia?
Dikutip dari berbagai sumber, meterai atau prangko pajak adalah salah satu elemen penting dalam dunia ekonomi dan administrasi pemerintahan. Penggunaan meterai pertama kali diketahui pada masa Dinasti Qin di Tiongkok, sekitar abad ke-3 SM.
Pada saat itu, materai digunakan sebagai tanda bukti pembayaran pajak. Bahkan, pemerintah kala itu mencetak meterai untuk mengumpulkan dana pembiayaan proyek besar, termasuk Tembok Besar Cina.
Meterai dikenal di Eropa pada abad pertangahan. Sekitar abad ke-17, negara-negara di sana mulai mencetaknya sebagai alat pengumpulan pajak.

Meterai di Amerika Serikat mulai dikenal saat perang saudara untuk mendanai perang. Setelah erang selesai, pemerintah Amerika Serikat masih memakai meterai untuk alat pengumpul pajak.
Saat ini, sebagian besar negara sudah menggunakan meterai digital, tak terkecuali Indonesia. Seiring dengan semakin jarangnya meterai bentuk fisik, membuat barang ini menjadi incaran para kolektor, mirip dengan prangko.
Meterai langka dan kuno kerap diincar karena bernilai tinggi.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN IKN Bawa Berkah Bagi PPU, Pajak Hotel dan Restoran Sudah Lampaui Target Hingga Oktober

kaltim.jpnn.com, SEPAKU - Keberadaan Ibu Kota Nusantara (IKN) membawa berkah khususnya bagi Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).

Jumat 11-Oct-2024 20:38 WIB

PEMERINTAHAN Produk Made In China Kena Pajak 200 Persen

Zulkifli Hasan menyebut rencana pengenaan bea masuk tambahan untuk produk impor khususnya dari China sebesar 200 persen masih akan dihitung.

Minggu 07-Jul-2024 20:02 WIB

PEMERINTAHAN Meterai Beradaptasi Lewat E-Materai, Ini Sejarah Meterai di Dunia yang Berawal dari Tiongkok

Meterai atau prangko pajak adalah salah satu elemen penting dalam dunia ekonomi dan administrasi pemerintahan.

Selasa 26-Sep-2023 00:11 WIB

PEMERINTAHAN 94 Ribu Wajib Pajak Sidoarjo Manfaatkan Program Penghapusan Denda

Program penghapusan denda pajak daerah Pemkab Sidoarjo dimanfaatkan lebih dari 94 ribu WP dengan pemasukan Rp 53,3 miliar

Jumat 31-Mar-2023 05:37 WIB

PEMERINTAHAN Kepala Kantor Pajak Jaktim Dipanggil Lagi, KPK Sebut Bukan untuk Klarifikasi LHKPN

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memanggil Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Timur, Wahono Saputro, Kamis (16/3/2023). Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri mengatakan, pemanggilan terhadap...

Jumat 17-Mar-2023 01:39 WIB

Tulis Komentar