EVENT

Hujan-hujanan, Prabowo Semobil dengan SBY-Jokowi Cek Pasukan Parade Senja

Kamis 27-Feb-2025 20:32 WIB 95

Foto : mediaindonesia

Brominemedia.com – PRESIDEN RI Prabowo Subianto menghadiri upacara parade senja dan penurunan bendera di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah pad Kamis, 27 Februari 2025. Parade senja menjadi rangkaian acara retreat Kepala Daerah di Akmil.

Berdasarkan pantauan YouTube Sekretariat Presiden, Presiden Prabowo didapuk menjadi inspektur upacara parade senja dan penurunan bendera di Lapangan Akmil.

Usai menerima laporan dari komandan upacara, Presiden Prabowo bersama Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi), Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau pasukan. Mereka nampak menaiki Maung bernomor 1.

Ketua MPR Ahmad Muzani, Ketua DPR Puan Maharani, Ketua DPD Sultan B Najamuddin menaiki Maung 2.

Lalu, Menko Politik dan Keamanan Budi Gunawan, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin menaiki maung 3.

Meski hujan turun, Prabowo, SBY, Jokowi dan rombongan lainnya tetap melakukan inspeksi pasukan menggunakan kendaraan Maung. Tampak Prabowo, SBY, Jokowi dan rombongan lainnya mengenakan pakaian komponen cadangan (komcad).

Usia melakukan inspeksi pasukan, Prabowo para menteri kabinet kembali ke mimbar kehormatan. Acara dilanjutkan dengan mengheningkan cipta.

"Marilah kita mengenang arwah dan jasa para pahlawan kita. Mengheningkan cipta mulai," kata Prabowo menginstruksikan.

Setelah mengheningkan cipta, dilanjutkan dengan penurunan bendera oleh para taruna Akmil. 

Konten Terkait

PERISTIWA Tiba dari Singapura, Jenazah Murdaya Poo Disimpan di Vihara GVA Magelang, Akan Dikremasi pada 7 Mei

Prosesi penyambutan dan doa berlangsung khidmat di tempat persemayaman diikuti keluarga dan umat Buddha.

Senin 14-Apr-2025 23:27 WIB

PEMERINTAHAN Ketua Umum KSPSI Canangkan Perang Melawan Impor Ilegal

Ketua Umum KSPSI Moh Jumhur Hidayat mencanangkan perang melawan impor ilegal yang mematikan industri dalam negeri dan berdampak pada pengurangan tenaga kerja.

Senin 14-Apr-2025 23:12 WIB

PEMERINTAHAN Disaksikan Prabowo dan Raja Abdullah II, RI-Yordania Teken Kerja Sama Pertahanan hingga Pertanian

Indonesia dan Yordania menegaskan komitmen untuk saling mendukung demi stabilitas kawasan dan pembangunan berkelanjutan.

Senin 14-Apr-2025 23:00 WIB

TREND ZINIUM® “Goes to America”: Sunrise Steel Gebrak Pasar AS dengan Ekspor Baja Lapis

Sebanyak 6.000 ton BjLAS ZINIUM® dilepas secara seremonial dari dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, pada Senin (14/4/2025).

Senin 14-Apr-2025 22:56 WIB

TREND Hotel Lesu, PHRI Minta Pemkot Malang Punya Strategi Tarik Wisatawan

Salah satu cara bisa dengan menggelar even lari, bersepeda maupun kegiatan lainnya yang mengundang massa dari luar daerah. Saat libur lebaran perhotelan kondisinya membaik okupansi bisa sampai 80 persen.

Senin 14-Apr-2025 22:54 WIB

Tulis Komentar