Sabtu 17-Sep-2022 03:06 WIB
460
Foto : sindonews
brominemedia.com –
Aksi Bripka MS, oknum polisi usai memukul anggota Polisi Militer (PM) TNI
bernama Prada Irfan mendadak gila dan merengek layaknya anak kecil saat
diamankan di Polda Sumsel viral di media sosial.
Kapolda Sumsel, Irjen Pol Drs Toni Harmanto melalui Kabid
Humas Kombes Pol Supriadi didampingi Kabiddokkes Polda Sumsel, Kombes Pol dr
Syamsul Bahar M Kes mengatakan, Bripka MS bukan pura-pura gila melainkan memang
mengalami gangguan jiwa.
"Kita mempunyai bukti kalau Bripka MS ini memang
mengalami gangguan jiwa bukan pura-pura semata," ujarnya kepada wartawan,
Jumat (16/9).
Hal ini berdasarkan surat keterangan hasil BPKP Polri Nomor : R /34/ VI/ KES.3./ 2022/ Biddokes. Surat ini dikeluarkan pada 24 Juni 2022 oleh Dr.Abdullah Sahab,SpKJ,MARS dari RS Ernaldi Bahar Palembang (rumah sakit khusus penyakit jiwa) menerangkan bahwa Bripka MS mengalami gangguan jiwa.
Dalam surat tersebut dicantumkan Bripka MS tidak dapat melakukan pekerjaan yang berat karena masih memerlukan perawatan dan pengobatan medis. Namun masih bisa melakukan pelayanan yang ringan sesuai dengan penyakitnya.
"Jadi video yang beredar di medsos yang disebarkan oleh orang tidak bertanggung jawab itu tidak benar, apalagi itu direkam saat yang bersangkutan sedang melakukan konseling psikolog polri," jelasnya.
Dia menegaskan, bukan pura-pura gila tapi memang benar Bripka MS mengalami gangguan jiwa.
"Jadi kita pastikan video yang disebarkan oleh orang tidak bertanggung jawab itu hoax, karena dia memang mengalami gangguan jiwa," pungkasnya.
Konten Terkait
Pihak Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU) secara tegas menyatakan tidak terlibat melaporkan komika Pandji Pragiwaksono.
Senin 12-Jan-2026 20:05 WIB
Kuasa hukum korban Diksar mahepel Unila mendampingi para korban dalam pelaksanaan rekonstruksi perkara di Polda Lampung, Kamis (8/1/2026).
Kamis 08-Jan-2026 19:56 WIB
Adapun sasaran patroli meliputi berbagai potensi gangguan kamtibmas, antara lain aktivitas geng motor dan balap liar, tawuran remaja
Minggu 28-Dec-2025 20:06 WIB
Ditreskrimsus Polda Banten melalui Subdit IV Tipidter Polda meringkus 5 pelaku penyalahgunaan LPG bersubsidi
Selasa 02-Dec-2025 20:23 WIB
Ikke Septianti (34), warga Desa Bogem...Artikel Ikke Septianti Warga Desa Bogem Magetan Resmi Dilaporkan ke Polda Jatim atas Dugaan Penipuan dan Penggelapan pertama kali tampil pada Republik News.
Minggu 30-Nov-2025 20:13 WIB






