Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

Netizen Geram Usulan Naturalisasi Pemain Timnas dari Ahmad Dhani, Rasis dan Lecehkan Perempuan?

Rabu 05-Mar-2025 20:18 WIB

57

Netizen Geram Usulan Naturalisasi Pemain Timnas dari Ahmad Dhani, Rasis dan Lecehkan Perempuan?

Foto : fajar

Brominemedia.com – Musisi sekaligus politisi Ahmad Dhani kembali menjadi sorotan setelah pernyataannya terkait naturalisasi pemain Timnas Indonesia menuai kontroversi.

Dalam pernyataannya, Dhani menyoroti banyaknya pemain naturalisasi yang memiliki ciri fisik bule dengan rambut pirang dan mata biru.

"Kurangi lah pemain yang bule dan yang rasnya rambut pirang mata biru, karena saya untuk Indonesia tuh kurang enak dilihat. Kalau bisa dicari yang mungkin dari rasnya mirip-mirip dengan kita, seperti Korea atau dari Afrika yang mirip kita," ujar Ahmad Dhani, dalam rapat kerja Komisi X DPR RI di Senayan, Jakarta, Rabu (5/3/2025).

Tak hanya itu, Dhani juga mengusulkan konsep naturalisasi yang berbeda dari biasanya.

Suami Mulan Jameela itu menyarankan agar Indonesia mendatangkan pemain bola hebat yang sudah berusia di atas 40 tahun dan menjodohkannya dengan perempuan Indonesia agar anak mereka kelak bisa menjadi pemain Timnas yang berkualitas.

"Naturalisasi tidak harus pemain aktif. Bisa juga pemain bola yang sudah di atas usia 40 tahun, yang punya prestasi dan mungkin duda, kita carikan jodoh di Indonesia. Anak mereka nanti yang kita harapkan jadi pemain bola bagus. Ini pemikirannya out of the box, Pak Erick, tapi bisa dianggarkan untuk 2026," tambahnya.

Sejatinya, pernyataan itu mengundang gelak tawa di gedung DPR RI. Namun, pernyataan ini justru menuai kritik dan kecaman di media sosial X. Banyak yang menilai usulan tersebut tidak hanya bernada rasis tetapi juga merendahkan perempuan.

Netizen menilai bahwa naturalisasi seharusnya berfokus pada aspek kemampuan dan kontribusi pemain, bukan berdasarkan latar belakang fisik atau etnisnya.

“Emang ada pemain bola yang direkrut diliat dari rambut, mata, ras? Yg diliat skillnya dani. Aneh banget ni orang tua,” kata netizen.

“Kacau banget jadi wakil rakyat udah paling bener nyanyi aja. jatohnya ngerendahin cewek,” kritik lainnya.

“Orang ga ngerti bola disuruh ngomong, ngaco dah wkwk,” tambah lainnya.

Konten Terkait

OLAHRAGA Aston Villa vs PSG, Luis Enrique Minta Timnya Tetap Waspada

Paris Saint-Germain akan menghadapi Aston Villa pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Villa Park, Birmingham, Rabu (16/4) dini hari WIB.

Selasa 15-Apr-2025 21:20 WIB

Aston Villa vs PSG, Luis Enrique Minta Timnya Tetap Waspada
OLAHRAGA Porprov 2025, Angkat Besi Pacitan Genjot Latihan karena Bidik Emas

Sebanyak tiga atlet utama disiapkan untuk turun dalam ajang olahraga terbesar di Jatim tersebut.

Selasa 15-Apr-2025 21:16 WIB

Porprov 2025, Angkat Besi Pacitan Genjot Latihan karena Bidik Emas
PERISTIWA Donald Trump Dikabarkan akan Umumkan Darurat Militer pada 20 April, Apa yang Terjadi?

Tanggal 20 Januari 2025, salah satu perintah eksekutif pertama yang ditandatangani Presiden Trump adalah mendeklarasikan keadaan darurat nasional

Selasa 15-Apr-2025 21:05 WIB

Donald Trump Dikabarkan akan Umumkan Darurat Militer pada 20 April, Apa yang Terjadi?
PERISTIWA Tiba dari Singapura, Jenazah Murdaya Poo Disimpan di Vihara GVA Magelang, Akan Dikremasi pada 7 Mei

Prosesi penyambutan dan doa berlangsung khidmat di tempat persemayaman diikuti keluarga dan umat Buddha.

Senin 14-Apr-2025 23:27 WIB

Tiba dari Singapura, Jenazah Murdaya Poo Disimpan di Vihara GVA Magelang, Akan Dikremasi pada 7 Mei
PEMERINTAHAN Ketua Umum KSPSI Canangkan Perang Melawan Impor Ilegal

Ketua Umum KSPSI Moh Jumhur Hidayat mencanangkan perang melawan impor ilegal yang mematikan industri dalam negeri dan berdampak pada pengurangan tenaga kerja.

Senin 14-Apr-2025 23:12 WIB

Ketua Umum KSPSI Canangkan Perang Melawan Impor Ilegal

Tulis Komentar