Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

EVENT

Lemhannas & MUI Teken Nota Kesepahaman Pemantapan Nilai Kebangsaan

Rabu 18-Dec-2024 20:20 WIB

222

Lemhannas & MUI Teken Nota Kesepahaman Pemantapan Nilai Kebangsaan

Foto : jpnn

Brominemedia.com – Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) menandatangani nota kesepahaman tentang pentingnya peningkatan wawasan kebangsaan. Kerja sama ini dilakukan saat Pembukaan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) IV MUI di Hotel Sahid Jaya, Jakarta, Selasa (17/12).

Kegiatan Mukernas tersebut dibuka oleh Ketua Umum MUI KH Anwar Iskandar dan Ketua Dewan Pertimbangan MUI KH Ma'ruf Amin dengan menabuh bedug. Pada kegiatan tersebut, KH Ma'ruf mengingatkan peran dan tanggung jawab MUI sebagai pewaris Nabi.

"Mengingatkan semua bahwa tanggung jawab MUI begitu besar, sebagai wadah para ulama, ulama adalah pewaris nabi, tanggung jawabnya para pewaris nabi," kata Ma'ruf Amin.

Sementara Gubermur Lrmhannas Ace Hasan mengatakan bahwa nota kesepahaman tersebut, mengandung materi bahwa kedua belah pihak berkomitmen untuk saling membantu dan mendukung dalam rangka memperkuat pemantapan nilai-nilai kebangsaan terutama di kalangan entitas perempuan, remaja, dan keluarga MUI.

Selain itu, Ace juga menyebutkan bahwa kedua belah pihak akan meningkatkan pemahaman dan kesadaran arti pentingnya wawasan kebangsaan dalam membangun karakter bangsa yang kuat dan berintegritas serta memaksimalkan sumber daya kedua lembaga.

"Tujuannnya bagaimana memberdayakan masyarakat luas guna mewujudkan Asta Cita khususnya peningkatan pemahaman ideologi Pancasila," kata Ace Hasan.

Penandatanganan nota kesepahaman tersebut disaksikan para peserta Mukernas IV MUI, termasuk beberapa Menteri Kabinet Merah Putih antara lain Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Arifatul Choiri Fauzi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal Agus, Kepala Badan Penyelenggaraan Haji Mochamad Irfan Yusuf. Kemudian Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan Budiman Sudjatmiko, Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat Ubaidillah, dan Ketua BAZNAS RI Prof Noor Achmad.

Konten Terkait

KRIMINAL Inflansi Kota Ambon 2025 Lampaui Batas Nasional, Pemkot Perkuat Pengendalian Harga

Menyikapi kondisi tersebut, Pemerintah Kota Ambon menegaskan akan mengambil langkah serius untuk memperkuat upaya pengendalian inflasi.

Jumat 09-Jan-2026 19:59 WIB

Inflansi Kota Ambon 2025 Lampaui Batas Nasional, Pemkot Perkuat Pengendalian Harga
EVENT Dari Tradisi Lisan ke Rekor Nasional: 104.005 Pantun Jambi Dibukukan

Penyerahan tersebut menjadi simbol lahirnya warisan budaya yang tumbuh dari partisipasi kolektif masyarakat.

Kamis 08-Jan-2026 01:04 WIB

Dari Tradisi Lisan ke Rekor Nasional: 104.005 Pantun Jambi Dibukukan
PERISTIWA IMABI Suarakan Penetapan Bencana Nasional, Salurkan Bantuan Donasi untuk Masyarakat Terdampak Banjir

IMABI bersama mahasiswa se-Sumatra menyalurkan bantuan logistik dan kebutuhan pokok bagi korban banjir dan longsor.

Selasa 06-Jan-2026 20:11 WIB

IMABI Suarakan Penetapan Bencana Nasional, Salurkan Bantuan Donasi untuk Masyarakat Terdampak Banjir
RAGAM Jejak Emas KH Amal Fathullah Zarkasyi, sang Arsitek UU Pesantren dan Internasionalisasi Gontor

Dunia pesantren dan pendidikan tinggi Islam kehilangan salah satu tokoh penting.

Minggu 04-Jan-2026 20:06 WIB

Jejak Emas KH Amal Fathullah Zarkasyi, sang Arsitek UU Pesantren dan Internasionalisasi Gontor
PEMERINTAHAN Dana Desa Diprediksi Menyusut, Pelayanan Publik dan Stunting Tetap Jadi Prioritas di Klaten

Camat Gantiwarno menyebut, program lain yang belum mendesak masih bisa disesuaikan melalui perubahan anggaran daerah.

Selasa 30-Dec-2025 20:12 WIB

Dana Desa Diprediksi Menyusut, Pelayanan Publik dan Stunting Tetap Jadi Prioritas di Klaten

Tulis Komentar