Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

Demo 25 Agustus, Dasco: DPR Akan Introspeksi Diri

Senin 25-Aug-2025 20:40 WIB

85

Demo 25 Agustus, Dasco: DPR Akan Introspeksi Diri

Foto : suara

Brominemedia.com – Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, menegaskan parlemen akan melakukan introspeksi internal, menyusul aksi demonstrasi berujung ricuh di depan kompleks parlemen, Senin (25/8/2025).

Pernyataan tersebut disampaikan Dasco dari lingkungan steril Istana Kepresidenan, sesaat setelah ia menerima anugerah Tanda Kehormatan Bintang Republik Indonesia Utama dari Presiden.

“Kita akan terima masukan-masukan secara baik. Kami akan lakukan introspeksi-introspeksi ke dalam,” ujar Dasco.

Ketua Harian Partai Gerindra itu menekankan, DPR pada prinsipnya menghargai hak konstitusional setiap warga negara untuk menyampaikan aspirasi.

Namun, ia menyertakan imbauan agar aksi tersebut berjalan sesuai koridor hukum yang berlaku.

“Pada dasarnya kita menghormati hak untuk berserikat, berkumpul, dan menyatakan pendapat kepada DPR RI. Namun kami imbau masyarakat, khususnya adik-adik mahasiswa, agar tetap tertib sesuai aturan yang berlaku,” ucapnya.

Menjawab pertanyaan mengenai absennya pimpinan dewan di tengah krisis, Dasco menegaskan bahwa pihaknya telah menugaskan perwakilan untuk menemui dan menerima aspirasi massa.

“Kami sudah delegasikan kepada kawan-kawan yang standby di DPR,” tegasnya.

Pada saat yang hampir bersamaan, bentrokan kembali pecah, kali ini berpusat di sekitar Stasiun Palmerah dan pintu belakang Gedung DPR.

Informasi yang dihimpun di lapangan menyebutkan, massa yang terdiri dari berbagai elemen—mulai dari pelajar, mahasiswa, hingga warga sipil dari Jakarta Utara—mencoba menerobos barikade di gerbang utama Jalan Gatot Subroto.

Upaya paksa ratusan orang ini langsung dihalau oleh aparat keamanan yang berjaga ketat.

Situasi dengan cepat memanas. Massa yang frustrasi karena gagal masuk mulai melempari petugas dengan berbagai benda yang mereka temukan di lokasi, mulai dari botol air mineral, batu, hingga potongan kayu.

Aparat pun tidak tinggal diam. Respons keras diberikan untuk membubarkan kerumunan yang semakin beringas.

Tembakan gas air mata dilepaskan lebih dari lima kali ke arah massa, menciptakan kepanikan dan memaksa para demonstran berlarian mencari udara segar.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Transparansi Energi untuk Negeri, Komisi Informasi Pusat Apresiasi PLN

Komisi Informasi Pusat Republik Indonesia memberikan apresiasi kepada PLN atas komitmennya dalam menjalankan keterbukaan informasi publik.

Selasa 14-Oct-2025 22:07 WIB

Transparansi Energi untuk Negeri, Komisi Informasi Pusat Apresiasi PLN
PERISTIWA Wakil Ketua DPRD Labura Apresiasi Gerak Cepat Bupati dan Wabup Tangani Banjir di Aek Kanopan

Wakil Ketua DPRD Labura Enduard Silver Sitorus apresiasi gerak cepat Bupati dan Wabup turunkan BPBD evakuasi warga serta dirikan dapur umum

Senin 13-Oct-2025 21:45 WIB

Wakil Ketua DPRD Labura Apresiasi Gerak Cepat Bupati dan Wabup Tangani Banjir di Aek Kanopan
PERISTIWA Instruksi Tegas Wapres Gibran Usai Tanam Jagung Bareng Mentan Amran di Banten

Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka bersama Menteri Pertanian (Mentan),...

Rabu 08-Oct-2025 20:35 WIB

Instruksi Tegas Wapres Gibran Usai Tanam Jagung Bareng Mentan Amran di Banten
OLAHRAGA Jadwal dan Prediksi Dewa United vs Persebaya Surabaya, Banten Warriors Diungglkan saat Tampil di BIS

Jadwal Dewa United vs Persebaya Surabaya di Banten International Stadium, Jumat 26 September 2025. Simak head to head, tren, dan prediksi skor.

Kamis 25-Sep-2025 21:49 WIB

Jadwal dan Prediksi Dewa United vs Persebaya Surabaya, Banten Warriors Diungglkan saat Tampil di BIS
PENDIDIKAN Siswa Asal Banten Raih Medali di International Mathematics Competition

Dazle David Toalu, siswa SMP Ipeka BSD asal Serpong, Banten, sukses mempersembahkan medali perunggu untuk tanah air.

Rabu 17-Sep-2025 20:38 WIB

Siswa Asal Banten Raih Medali di International Mathematics Competition

Tulis Komentar