Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

MUSIK

Cara Unik Anggota DPR dari PDIP Ini Bikin Musisi Jalanan Naik Level Jadi Seniman Berkelas

Senin 08-Sep-2025 20:54 WIB

90

Cara Unik Anggota DPR dari PDIP Ini Bikin Musisi Jalanan Naik Level Jadi Seniman Berkelas

Foto : liputan6

Brominemedia.com – Anggota Komisi VII DPR RI, Bane Raja Manalu, menggelar malam apresiasi untuk musisi jalanan bertajuk 'Bagak Night'. Acara digelar dengan menampilkan 20 musisi jalanan dari Kota Pematangsiantar.

"Inilah panggung yang harapannya akan membuat musisi jalanan lebih hebat, yang akan melatih mental dan kemampuan supaya naik level," ungkap Bane, Senin (8/9/2025) malam.

Bane menilai, melalui cara ini diharapkan bisa melahirkan talenta-talenta terbaik. 

"Karena enggak ada lagi istilah artis nasional atau artis daerah setelah ada medsos," sambung Bane.

Politisi PDI Perjuangan itu menuturkan, Siantar harus terus menjadi kota kreatif yang menjaga nilai budaya dan melahirkan banyak seniman. Karena karakteristiknya itu, Siantar memiliki potensi besar menjadi salah satu destinasi pariwisata di Sumatera Utara.

"Siantar tetap spesial karena disebut tempatnya orang kreatif. Saya ingin kita ketemu lagi, nanti kita jajal panggung-panggung lain. Saya punya mimpi teman-teman menjajal panggung Jakarta," ungkap Bane.

Festival Suka Cita

Ke depan, kegiatan yang menggerakkan ekonomi kreatif, UMKM, dan pariwisata akan terus digagas Bane bersama mitra Komisi VII DPR RI di dapil Sumatera Utara III. 

Kegiatan tersebut akan menjadi ajang pelatihan dan peluasan jaringan masyarakat untuk lebih berdaya secara ekonomi.

Termasuk di dalamnya adalah pelaksanaan Bagak Marnatal yang rutin digelar setiap tahun sejak 2022. Festival sukacita Natal ini selalu meriah karena memadukan seni budaya di tiap perhelatannya.

"Bagak Marnatal tahun ini akan menjadi showcase UMKM. Siantar akan menjadi destinasi Natal di tahun ini," pungkas Bane.

Share:

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Terobosan Purbaya dan Tata Kelola Keuangan Negara

MENGEJUTKAN dan membikin banyak elemen kebakaran jenggot, bahkan tegang. Itulah terobosan Purbaya dalam menata-kelola keuangan negara. Bagaimana tidak? Terobosannya sangat di luar dugaan. Bisa dikatakan out of the box. Setidaknya, keluar dari sisi irama kebiasaan tata-kelola keuangan negara selama beberapa dasawarsa lalu.Satu sisi, masyarakat luas wajar harus terkejut. Karena, hilir dari terobosan kebijakannya mengarah pada manfaat besar untuk kepentingan rakyat. Sang engineer teknik elektro sek.

Kamis 30-Oct-2025 20:24 WIB

Terobosan Purbaya dan Tata Kelola Keuangan Negara
PEMERINTAHAN Sharing Session SINDOnews Ajak Gen Z Berani Tentukan Arah dan Berkontribusi Nyata

Generasi Z didorong untuk berani menentukan arah masa depan dan berkontribusi secara nyata bagi lingkungan serta masyarakat.

Selasa 28-Oct-2025 20:15 WIB

Sharing Session SINDOnews Ajak Gen Z Berani Tentukan Arah dan Berkontribusi Nyata
PEMERINTAHAN Setahun Prabowo-Gibran, Sinergi Program Jadi Kunci Strategis

Laboratorium Indonesia 2045 (Lab 45) menyoroti capaian dan tantangan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka setelah satu tahun menjabat. Menurut Kepala Lab...

Rabu 22-Oct-2025 20:23 WIB

Setahun Prabowo-Gibran, Sinergi Program Jadi Kunci Strategis
PEMERINTAHAN Kabar Gembira, Naik Bus Trans Jatim Bakal Gratis Besok untuk Masyarakat

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberikan kabar baik bagi masyarakat Jatim. Khusus besok, Rabu (22/10/2025), Gubernur

Selasa 21-Oct-2025 21:08 WIB

Kabar Gembira, Naik Bus Trans Jatim Bakal Gratis Besok untuk Masyarakat
PERISTIWA Analis UNJ: Kereta Cepat Whoosh Rugi Rp4,1 Triliun, Indikasi Korupsi Menguat

Analis Politik Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Ubedilah Badrun menilai Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) Whoosh tidak efisien dan berpotensi terus merugikan negara.

Selasa 21-Oct-2025 21:07 WIB

Analis UNJ: Kereta Cepat Whoosh Rugi Rp4,1 Triliun, Indikasi Korupsi Menguat

Tulis Komentar