Selasa 13-Dec-2022 07:30 WIB
292
Foto : tempo
brominemedia.com-
Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
(PUPR) menyatakan akan mengoperasikan 6 ruas jalan tol secara fungsional saat
periode libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru (Nataru). Pengoperasian ruas jalan
tol baru ini bertujuan untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan.
Kepala BPJT Danang Parikesit mengungkapkan enam ruas jalan
tol tersebut adalah Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2, Jalan Tol Kuala
Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 1, Jalan Tol Jakarta-Cikampek Selatan paket
3 Segmen Sadang-Kutanegara.
"Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan Seksi 2 dan Seksi
3, Jalan Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 5 dan Seksi 6, serta Jalan Tol
Krian-Legundi-Bunder-Manyar Ramp JC Wringanom Tahap 1," ujar Danang,
Minggu, 23 Oktober 2022.
PT Jasa Marga (Persero) Tbk., memprediksi sebanyak 2,73 juta kendaraan akan meninggalkan Jabotabek melalui 4 gerbang tol utama saat arus mudik Nataru. Untuk mengatasi kepadatan lalu lintas, Jasa Marga juga telah menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas, meskipun di tahun ini Jasa Marga menilai tidak perlu adanya sistem satu arah atau one way.
"Alhamdulillah dari traffic yang kami perkirakan, selama Nataru ini tidak perlu adanya one way. Tapi bukan berarti tidak kami siapkan,” ujar Direktur Utama Jasa Marga Subekti Syukur dalam acara Ngopi BUMN di Kementerian BUMN, Senin, 12 Desember 2022.
Dalam rekayasa lalu lintas yang disiapkan, Jasa Marga memiliki sejumlah ruas jalan yang menjadi perhatian khusus. Salah satunya adalah Jalan Tol Jakarta-Cikampek KM 48 hingga KM 66 dan KM 70 hingga KM 72.
Kemudian juga di Jalan Tol Cikampek-Palimanan KM 185 hingga KM 188. Jasa Marga juga akan melakukan pengoperasian fungsional penambahan satu jalur dua arah ruas tol Jakarta-Cikampek KM 50 sampai KM 66.
"Kami juga akan memfungsikan jalan tol yang belum beroperasi, sehingga tidak ada kendala. Karena jalan tol akan lancar jika kapasitas rasionya di bawah 0,8," jelas Subekti.
Konten Terkait
Penjelasan Adi Hidayat soal hukum mengucapkan selamat Natal, batas toleransi beragama, dan prinsip Lakum Diinukum Wa Liya Diin
Rabu 24-Dec-2025 21:44 WIB
Sejumlah perwakilan sopir dump truk dan pikap menghadiri Forum Group Discussion (FGD) Dampak Penutupan Usaha Pertambangan
Jumat 19-Dec-2025 20:13 WIB
PT Jasamarga aperator jalan tol ruas Manado - Bitung menyampaikan prediksi lonjakan kendaraan di momen arus mudik Natal dan Tahun Baru.
Kamis 18-Dec-2025 20:13 WIB
Tol Semarang-Solo siap operasi saat libur Nataru dengan kondisi jalan, jembatan, dan drainase laik fungsi.
Minggu 14-Dec-2025 20:07 WIB
PT Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif sebesar 20% untuk 8 ruas tol selama periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Jumat 12-Dec-2025 20:18 WIB






