Foto : jpnn
brominemedia.com –
Seorang warga Desa Perangai Kecamatan Merapi Selatan meninggal dunia akibat
insiden kecelakaan di wilayah areal tambang. Warga yang diketahui bernama
Laswan (37) mengalami kecelakaan di area tambang yang berlokasi di salah satu
perusahaan di kawasan Merapi Selatan.
Perusahaan tersebut berinisial PT BPAC, merupakan grup salah
satu perusahaan tambang besar di Lahat.
Kejadian diketahui pada hari Selasa (5/7) sekitar pukul
15.00 WIB. Sopir truk saat itu melaju dari lokasi tambang ke stockpile perusahaan.
Mobil diduga terbalik saat menanjak di tebing Semading.
Salah satu narasumber di lokasi kejadian mengungkapkan
seusai kecelakaan, korban dilarikan ke puskesmas dan dirujuk ke rumah sakit
tetapi nyawanya tak terotolong.
Kepala Desa Perangai Lahat, Edwin belum memberikan
keterangan lebih lanjut. Begitu pula Kapolsek Merapi AKP Alex Andriyan S.Kom
dan Kasat Rekrim AKP Herly Setiawan.
Sementara itu, Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto S.Ik
menegaskan bahwa pihaknya telah mendapat laporan mengenai kecelakaan sopir di
areal tambang Bomba Grup.
“Ya tadi anggota memberikan informasi ada kecelakaan. Namun anggota masih di lapangan guna melakukan penyelidikan. Masih diselidiki dulu kebenarannya,” ucap kapolres.
Konten Terkait
Tambang bawah tanah Freeport belum bisa produksi penuh dikarenakan insiden longsor lumpur bijih yang terjadi pada awal September lalu.
Senin 24-Nov-2025 20:15 WIB
HLD, pria berusia 32 tahun asal Desa Slorok, Kecamatan Kromengan kini hanya bisa duduk di kursi roda, hilang ingatan dan sulir berbicara
Minggu 16-Nov-2025 20:16 WIB
Gubernur Banten Andra Soni berkoordinasi dengan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS) terkait tambang emas ilegal di kawasan Gunung Halimun
Senin 10-Nov-2025 20:57 WIB
Generasi Z didorong untuk berani menentukan arah masa depan dan berkontribusi secara nyata bagi lingkungan serta masyarakat.
Selasa 28-Oct-2025 20:15 WIB
Anggota DPRD Surabaya, Herlina, usulkan penambahan bus sekolah untuk memperluas layanan transportasi gratis dan menekan angka kecelakaan di jalan.
Selasa 28-Oct-2025 20:15 WIB