PERISTIWA

Kecelakaan Honda Beat vs Truk Isuzu di Jalan Lalung-Tegalgede Karanganyar, Pengendara Motor Tewas

Kamis 12-Sep-2024 20:34 WIB 119

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Kecelakaan motor dan truk terjadi di Jalan Lalung-Tegalgede, Kelurahan Jantiharjo, Kecamatan/Kabupaten Karanganyar, Kamis (12/9/2024) siang.

Akibat kejadian tersebut, seorang pengendara motor meninggal dunia saat perawatan di rumah sakit.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Karanganyar Iptu Sukarno Yudho Tamtomo mewakili Kasatlantas Polres Karanganyar AKP Agista Ryan Mulyanto mengatakan kejadian tersebut terjadi pada pukul 14.30 WIB.

"Terjadi kecelakaan antara Honda Beat bernopol AD-5168-ABF dengan truk Isuzu Light dengan nopol E-8169-KN," kata Yudho, Kamis (12/9/2024).

Yudho mengatakan identitas pengendara motor yaitu seorang pelajar bernama Muhammad Lutfi Alfarizi (17) warga Kelurahan/Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar.

Sementara itu, identitas pengemudi truk yaitu Prayoga Rendi Saputra (21) warga Desa/Kecamatan Jumapolo, Kabupaten Karanganyar.

Dia mengatakan terkait kronologi kejadian, pihaknya masih dalam penyidikan.

"Kondisi pengendara motor mengalami luka pada bagian kepala dan dirawat di RSUD Karanganyar, namun dalam perawatan pengendara motor meninggal dunia," ucap dia.

Konten Terkait

PERISTIWA Anak Tukang Parkir Tewas Kecelakaan Demi Lindungi Anak Tentara

Amanda Marisa alias Sasa (13) menjadi korban tewas dalam kecelakaan beruntun 17 kendaraan di KM 92 Tol Cipularang, Purwakarta, Jawa Barat pada Senin

Selasa 12-Nov-2024 20:33 WIB

PERISTIWA Begini Nasib Sopir Truk yang Jadi Penyebab Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang

Begini Nasib Sopir Truk yang Jadi Penyebab Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang

Selasa 12-Nov-2024 20:22 WIB

PERISTIWA Jumlah Korban Kecelakaan Tol Cipularang Libatkan 16 Kendaraan Tabrakan Beruntun, Puluhan Orang Luka

Jumlah korban kecelakaan Tol Cipularang libatkan 16 kendaraan tabrakan beruntun, puluhan orang luka-luka.

Senin 11-Nov-2024 20:33 WIB

PERISTIWA Kecelakaan di Perlintasan Sebidang di Wilayah Daop 2 Capai 18 Kejadian, Ini Imbauan PT KA

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung menghimbau masyarakat untuk disiplin, terutama pada saat melintasi perlintasan sebidang. Berdasarkan data kejadian KA tertemper kendaraan di perlintasan sebidang...

Jumat 08-Nov-2024 20:40 WIB

PERISTIWA Pasca Kecelakaan SAM Air, TNI dan Polri Perketat Pengamanan di Bandara Panua Pohuwato

Penjagaan ketat ini bertujuan untuk mengamankan lokasi kecelakaan, termasuk puing-puing pesawat dan barang-barang di dalamnya, dari potensi gangguan a

Minggu 20-Oct-2024 20:32 WIB

Tulis Komentar