Senin 12-Sep-2022 08:22 WIB
231

Foto : detik
brominemedia.com –
Video yang memperlihatkan dua orang pria diduga anggota polisi dan ketua RT yang
tengah berdebat di pinggir jalan viral di media sosial. Polda Metro Jaya kini
akan mengusut persoalan yang sempat disorot oleh Menko Polhukam Mahfud Md itu.
Video berdurasi 2 menit 19 detik itu menunjukkan momen
perdebatan antara kedua pria tersebut. Perdebatan itu terjadi lantaran pria
yang disebut anggota polisi tidak mau memundurkan mobilnya yang menghalangi
jalan keluar komplek, hingga akhinya pria yang disebut ketua RT mendorong mobil
itu.
"Nih ya, liat platnya disuruh mundur aja nggak mau
sampe pak RT saya kayak begini (dorong mobil)," ucap perempuan yang
merekam video tersebut.
Terlihat mobil tersebut bernomor polisi B 1398 KYP.
Selanjutnya, setelah kejadian aksi dorong mobil tersebut, anggota polisi itu
lalu memundurkan mobilnya. Namun, bukannya langsung memundurkan mobil
perdebatan dengan Ketua RT masih terus berlangsung.
"Mundur sedikit aja kan bisa pak, ini pintu keluar-masuk,"
kata perekam video.
"Haduh haduh orang kok sombong banget ya pak. Astaghfirullah hal adzim polisi kayak gini," sambungnya.

Sementara itu, Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Usman Latif merespons terkait persoalan itu. Dia memastikan pihakny akan mengecek kebenaran video tersebut.
"Akan saya cek," singkatnya.
Kemudian, persoalan yang ramai di media sosial ini pun tak luput dari perhatian Mahfud Md. postingan tersebut diretweet oleh Menkopolhukam Mahfud Md lewat akun twitternya @mohmahfudmd.
Dalam cuitannya, dia meminta agar pihak kepolisian mengusut persoalan itu jika kejadian seperti dalam video itu benar. Dia juga mencolek akun Divisi Humas Polri untuk melihat video kejadian itu.
"Ini beneran atau konten sandiwara buatan? Kalau ini sungguhan saya maka Polisi harus mengambil tindakan. Itu ada nomer mobilnya B. 1489 KYP. Masak, arogansinya spt itu. @DivHumas_Polri," cuit Mahfud dalam Twitter.
"Eh nomer mobilnya B 1398 KYP," sambungnya.
Konten Terkait
Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya memeriksa mantan pengacara anak bos Prodia, yaitu Evelin Dohar Hutagalung (EDH) selama empat jam terkait dugaan Tindak Pidana Penipuan dan/atau penggelapan.
Jumat 07-Mar-2025 20:33 WIB
Berikut keterangan polisi soal video viral anak SD di Jember pesta miras sampai mabuk dan tak sadarkan diri. Penjual miras sudah ditangkap polisi.
Kamis 23-Jan-2025 20:22 WIB
Lima oknum polisi ditangkap di Depok karena diduga terlibat penyalahgunaan narkoba. Saat ini, kasusnya ditangani Propam Polda Metro Jaya.
Minggu 21-Apr-2024 20:37 WIB
Seorang pria paruh baya tewas tertabrak mobil di Tol Dalam Kota. Korban diduga tertabrak saat menyeberang di...
Selasa 16-Apr-2024 21:09 WIB
Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan terhadap Ketua KPK Firli Bahuri sebagai saksi kasus dugaan pemerasan oleh pimpinan KPK dalam penanganan perkara korupsi di Kementan Tahun 2021.
Jumat 20-Oct-2023 06:44 WIB