Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

TREND

Unik! Pasangan di Yogyakarta Gelar Pernikahan Metaverse

Sabtu 02-Jul-2022 13:49 WIB

506

Unik! Pasangan di Yogyakarta Gelar Pernikahan Metaverse

Foto : kompasiana

brominemedia.com – Sepasang kekasih di Yogyakarta, Daniel Oscar Baskoro dan Erlinda Aji Ayuningrum akan melangsungkan pernikahan di Grha Sabha Pramana (GSP), Universitas Gadjah Mada (UGM), Sabtu (2/7). 

Ada yang unik pada pernikahan yang akan digelar ini. Pernikahan Oscar dan Erlinda akan digelar menggunakan metaverse.

Arief Faqihudin selaku kolega kedua pengantin mengatakan bahwa tujuan dari memanfaatkan teknologi metaverse supaya tamu yang berhalangan hadir dapat turut menikmati suasana pernikahan.

Nantinya, para tamu undangan diberikan tautan yang bisa diakses. Para tamu bisa memilih menu pada laman yang disediakan, bisa memilih streaming video hingga menikmati pernikahan dengan metaverse.

Tamu undangan juga bisa menyapa pengantin melalui buku tamu yang disediakan di awal halaman metaverse pernikahan.

“Ada semacam website kita bisa lihat prosesi acaranya. Kemudian story dari pernikahan ini terkait kedua pengantin dengan tampilan 360 derajat bisa merasakan vibesnya,” ujar Arief.

Arief menambahkan, tamu tidak memerlukan alat khusus seperti kacamata Augmented Reality (AR). Tautan metaverse bisa diakses melalui smartphone. 

Pengaplikasian konsep metaverse dalam kehidupan nyata ini merupakan sebuah upaya untuk memberikan adaptasi kebiasaan baru.

Arief mengatakan bahwa masih jarang ditemui adanya penggunaan konsep metaverse untuk pernikahan di Indonesia. Pernikahan Oscar dan Erlinda ini merupakan pionir penggunaan metaverse untuk pernikahan.

“Kalau pernikahan metaverse di Indonesia jarang bahkan mungkin belum pernah, kalau di luar negeri beberapa sudah pernah tetapi belum pernah ada yang semudah ini cukup diakses menggunakan smartphone, mungkin salah satu bisa dibilang pionir,” kata Arief.

Selain itu, para tamu juga akan mendapatkan voucher diskon makanan yang dapat ditukarkan, seperti voucher minuman kopi, dan pembelian roti brownies.

Share:

Konten Terkait

PERISTIWA Truk Angkut Kayu di Pandeglang Terguling saat Nanjak, Diduga Overload

Sebuah mobil pengangkut kayu palet terguling di Pandeglang saat menanjak. Tak ada korban jiwa, namun arus lalu lintas terhambat. Evakuasi dijadwalkan esok hari.

Kamis 08-Jan-2026 01:22 WIB

Truk Angkut Kayu di Pandeglang Terguling saat Nanjak, Diduga Overload
KRIMINAL Pegawai Rumah Sakit Beradegan Ranjang di Kamar Mayat, Videonya Viral Kembali, Bupati Turun Tangan

Kabar terbaru, pria dan wanita yang terekam kamera CCTV tersebut bakal menerima sanksi dari tempat mereka bekerja,

Selasa 06-Jan-2026 20:11 WIB

Pegawai Rumah Sakit Beradegan Ranjang di Kamar Mayat, Videonya Viral Kembali, Bupati Turun Tangan
HIBURAN 7 Cara Gampang Nonton Video Film Jepang Viral Tanpa VPN di Yandex Ru Browser Japan

Berikut ini cara gampang nonton film Jepang viral terjemahan bahasa Indonesia tanpa VPN di Yandex.

Selasa 06-Jan-2026 20:10 WIB

7 Cara Gampang Nonton Video Film Jepang Viral Tanpa VPN di Yandex Ru Browser Japan
PEMERINTAHAN Apa Itu Supersemar? Surat yang Disebut Kubu Roy Suryo Cs Sama Misteriusnya dengan Ijazah Jokowi

Kuasa hukum Roy Suryo menyebut ijazah Jokowi sama misteriusnya dengan Supersemar. Ijazah analog akhirnya ditunjukkan.

Minggu 28-Dec-2025 20:05 WIB

Apa Itu Supersemar? Surat yang Disebut Kubu Roy Suryo Cs Sama Misteriusnya dengan Ijazah Jokowi
KULINER Resep dessert viral quesillo ala Venezuela yang mudah dibuat sendiri

Quesillo menjadi salah satu dessert yang viral di media sosial. Sekilas tampilannya memang mirip puding karamel atau ...

Selasa 23-Dec-2025 20:36 WIB

Resep dessert viral quesillo ala Venezuela yang mudah dibuat sendiri

2 Komentar

  • B**********h
    ke.i.t.h.y.2.a.r*****************@**ail.com

    sinusitis remedies <a href=""> https://forums.dieviete.lv/profils/127605/forum/ </a> phoenix drug rehab

  • i*****s
    ide****@**ymail.xyz

    Besides, on statistics, almost 85 of Cialis is sold online <a href=http://vtopcial.com/>cialis online without prescription</a> co and we ll take care of it

Tulis Komentar