Kamis 29-Dec-2022 13:00 WIB
611
Foto : tempo
brominemedia.com
- PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) dilaporkan telah menandatangani
perjanjian kerja sama dengan Perusahaan Umum Pengangkutan Penumpang Djakarta
(Perum PPD) untuk menghadirkan bus listrik. Hal ini sejalan dengan arahan
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dalam perjanjian tersebut, Transjakarta dan PPD nantinya
bakal meluncurkan 26 unit bus listrik. Kabar tersebut dibenarkan langsung oleh
Direktur Utama PT TransJakarta Mochammad Yani Aditya.
"Pada hari ini (Rabu) kami dengan Perum PPD
menandatangani PKS dalam pengadaan 26 bus listrik," kata dia seperti
dilansir Tempo.co dari situs berita Antara hari ini, Kamis, 29 Desember 2022.
Sementara itu kerja sama tersebut disambut positif oleh
Direktur Perum PPD Joni Prasetiyanto. Selain instruksi Jokowi, kata dia, kerja
sama ini juga sesuai dengan arahan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono
yang ingin memanfaatkan moda transportasi listrik.
"Kerja sama ini sebagaimana kita ketahui bersama untuk memenuhi ekspektasi sesuai dengan arahan dari Presiden maupun dari Gubernur DKI bahwa ke depan kita bersama-sama akan melakukan 'refreshment' terhadap armada yang saat ini 'existing' berbasis listrik," ujar dia.
"Sinergi antara Perum PPD dengan PT Transportasi Jakarta yang mana hampir 80 persen revenue dari Perum PPD ini disumbangsih kerja sama kita dengan TransJakarta," ucap Joni, masih dikutip dari Antara.
Tak hanya menjalin kemitraan dengan PT Transjakarta, Perum PPD juga bakal menjalin kerja sama dengan Perum Damri dalam melakukan sinergi dan integrase layanan BUMN transportasi jalan. Kemitraan itu sudah disetujui oleh Jokowi dan Menteri BUMN Erick Thohir.
"Kami bersama dengan Damri melakukan kerja sama operasi untuk pemenuhan 26 armada listrik ini," jelas dia.
Erick Thohir yakin kerja sama tersebut bakal memperkuat kondisi perusahaan. Perusahaan hasil penggabungannya, kata dia, nantinya dapat lebih fokus pada upaya maksimal untuk meningkatkan kinerja dan perluasan pasar ke depan.
Konten Terkait
Transjakarta dilaporkan telah menandatangani perjanjian kerja sama dengan Perum PPD untuk menghadirkan bus listrik. Ini pun sesuai arahan Jokowi.
Kamis 29-Dec-2022 13:00 WIB