Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

Potret Anak Artis Sembuh dari Leukemia, Parasnya Tuai Pujian, Derita Kanker Darah Sejak Tahun 2020

Minggu 12-Jan-2025 22:24 WIB

143

Potret Anak Artis Sembuh dari Leukemia, Parasnya Tuai Pujian, Derita Kanker Darah Sejak Tahun 2020

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Inilah sosok putri Denada yang kini beranjak dewasa.

Kabar gembiranya putri Denada dikabarkan sembuh dari Leukemia.

Penyanyi Denada mengunggah potret terbaru anak semata wayangnya, Aisha Aurum.

Dilansir dari Grid.ID, Aisha kini sudah dari penyakit Leukemia atau kanker darah sejak tahun 2020.

Diketahui, gadis kelahiran tahun 2012 ini didiagnosa menderita Leukemia sejak berusia 5 tahun.

Setelah hampir 5 tahun bersih dari kanker, Denada mengunggah foto terbaru Aisha.

Gadis berusia 12 tahun ini terlihat sudah tumbuh remaja dengan fisik yang menyerupai Denada.

Tampak dalam foto yang diunggah Denada di Instagram, Aisha mengenakan kemeja berwarna putih dengan rok jeans pendek.

Rambut Aisha yang dulunya sempat rontok karena menjalani kemoterapi kini tumbuh panjang dan lebat.

Denada sampai kini menutup wajah putrinya dengan sticker demi menjaga privasi Aisha.

Sementara terlihat dalam foto itu, Denada mengenakan gaun berwarna hitam yang membalut lekukan tubuhnya dengan sempurna.

"MasyaAllah tabarakallah," tulis Denada dalam keterangan foto tersebut di Instagram @denadaindonesia.

Unggahan tersebut tak hanya menarik perhatian netizen, tetapi juga rekan-rekan artis lainnya.

Ada banyak artis yang ikut meninggalkan jejak dalam kolom komentar.

Kebanyakan memuji kecantikan Aisha yang kini sudah tumbuh menjadi gadis remaja.

"Udah gedeeee," tulis Sarwendah.

 "Ya Allah cantik udh gede banget ih," tulis Ayu Ting Ting.

"Ya ampiuuuun nak udah tinggi amat kesayangan auntie. Mommy & Aisha bahagia & sehat selalu ya," tulis Femmy Permatasari.

"MasyaAllah Cantik Sekali dan Tinggi Yaaa.. udah mirip Bestiee nya," tulis Fitri Carlina.

Sebelumnya, perjuangan Denada untuk mengobati putrinya sempat jadi perhatian.

Pasalnya, saat itu Aisha menjalani pengobatan untuk penyakitnya selama hampir empat tahun di Singapura.

Pengobatan itu membutuhkan biaya yang besar, sedangkan Denada sendiri sedang sepi job.

Kendati demikian, mantan istri Jerry Aurum ini enggan menyerah.

Bahkan Denada berprinsip tak pernah mau menerima bantuan ataupun sumbangan.

Dia berusaha untuk mencukupi kebutuhan dengan menjual aset hingga menjadi instruktur zumba.

Konten Terkait

PERISTIWA Ramai Soal Riders Artis, Bagaimana dengan Musisi Korea yang Tampil di Indonesia?

Perbincangan soal riders musisi kembali menjadi sorotan publik setelah Ari Lasso mengungkapkan daftar permintaan panggungnya yang sederhana. Dalam sebuah unggahan di Instagram, mantan vokalis Dewa19 itu...

Rabu 09-Jul-2025 21:01 WIB

Ramai Soal Riders Artis, Bagaimana dengan Musisi Korea yang Tampil di Indonesia?
PERISTIWA Breaking News, Tamu Hotel Bali Batam Ditemukan Meninggal Dunia di dalam Kamarnya

Seorang pria ditemukan meninggal dunia di kamar 302, lantai tiga Hotel Bali yang terletak di kawasan Nagoya, Kecamatan Lubuk Baja, Kota Batam, Minggu

Minggu 06-Jul-2025 21:02 WIB

Breaking News, Tamu Hotel Bali Batam Ditemukan Meninggal Dunia di dalam Kamarnya
RAGAM Ahmad Dhani Akhirnya Bongkar Alasan Bikin Video Gibah Maia Estianty! Ternyata Karena Hal Ini

Ahmad Dhani Akhirnya Bongkar Alasan Bikin Video Gibah Maia Estianty! Ternyata Karena Hal Ini

Jumat 04-Jul-2025 20:50 WIB

Ahmad Dhani Akhirnya Bongkar Alasan Bikin Video Gibah Maia Estianty! Ternyata Karena Hal Ini
RAGAM Celine Evangelista Syok Anaknya Utang di Kantin Sekolah, Awalnya Dikira Gratis: Dengan Polosnya

Anak Celine Evangelista utang di kanton sekolah. Si artis cantik syok awalnya memuji hebat.

Rabu 02-Jul-2025 20:59 WIB

Celine Evangelista Syok Anaknya Utang di Kantin Sekolah, Awalnya Dikira Gratis: Dengan Polosnya
EVENT Gratis! Ribuan Penari dan Artis Dangdut Akan Semarakkan Penutupan Porprov 2025 di Stadion Kanjuruhan

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Malang, M. Hidayat, menyatakan penutupan Porprov tahun ini akan dikemas semeriah mungkin.

Rabu 02-Jul-2025 20:57 WIB

Gratis! Ribuan Penari dan Artis Dangdut Akan Semarakkan Penutupan Porprov 2025 di Stadion Kanjuruhan

Tulis Komentar