Kamis 06-Oct-2022 21:01 WIB
414
Foto : detik
brominemedia.com –
Peristiwa tembok roboh menewaskan tiga siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN)
19 Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan. Kepala BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji
mengatakan proses pemakaman seluruh korban jiwa diurus oleh Kanwil Kemenag
Jakarta Selatan.
"Proses pemakaman semua korban meninggal sudah
ditangani oleh pihak Kanwil Kemenag Jaksel," kata Isnawa Adji dalam
keterangannya, Kamis (6/10).
Isnawa menyampaikan saat ini pihaknya telah menjenguk korban yang meninggal dunia maupun yang mengalami luka-luka di RS Prikasih. Saat ini pun, kata dia, koordinasi terkait penanganan pemakaman korban terus dilakukan rumah sakit maupun unsur dari Kanwil Kemenag Jaksel, Polres Jaksel, pihak kelurahan, dan keluarga korban.

Di samping itu, personel gabungan yang terdiri dari TRC BPBD, Dinas Gulkarmat, Dinas SDA, Tagana Dinsos, Basarnas, TNI, hingga Polri berupaya menguras air hingga tersisa sekitar 10-20 cm.
"Hal ini akan memudahkan petugas untuk melakukan pembersihan puing-puing reruntuhan tembok," ujarnya.
"Adapun aliran listrik yang berada di sekitar kawasan sekolah sudah dipadamkan oleh PLN," sambungnya.
Konten Terkait
Para tersangka yang ditetapkan adalah HW, EF (29), NK (42), dan TF (31).
Senin 17-Nov-2025 20:10 WIB
Pemkab Balangan menetapkan status siaga darurat bencana banjir, angin puting beliung
Jumat 14-Nov-2025 20:29 WIB
Hujan deras sebabkan banjir di Bondowoso, Jatim, puluhan rumah terendam dan akses jalan terganggu. BPBD lakukan penanganan di sejumlah lokasi.
Jumat 14-Nov-2025 20:29 WIB
sekitar 260 jiwa terdampak banjir akibat luapan Sungai Citanduy, jika hujan terus terjadi di hulu, banjir akan terus meluas dan korban bertambah
Selasa 11-Nov-2025 20:17 WIB
Tak kurang dari 400 mahasiswa turut hadir dalam aksi solidaritas untuk enam rekan mereka yang menjadi korban terbawa arus sungai di Singorojo, Kendal.
Rabu 05-Nov-2025 21:08 WIB





