Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

EVENT

Pelni Siapkan Kapal Gratis Angkutan Wisata Kupang ke Pulau Kera Setiap Akhir Pekan

Jumat 10-Oct-2025 21:02 WIB

5

Pelni Siapkan Kapal Gratis Angkutan Wisata Kupang ke Pulau Kera Setiap Akhir Pekan

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT PELNI (Persero) Cabang Kupang mengajak masyarakat Kupang, untuk memanfaatkan KM Gandha Nusantara 10 untuk berwisata ke Pulau Kera hingga Sulamu. 

Kapal beroperasi setiap Sabtu pagi atau pada akhir pekan di Pelabuhan Rakyat Nunbaun Sabu, Kupang. Kapal ini telah lama beroperasi. 

Kepala Cabang PELNI Kupang Selamat Yanuardi mengatakan, kehadiran kapal rede KM Gandha Nusantara 10 di Kota Kupang sudah berlangsung sejak Juli tahun 2024. 

Masyarakat Kupang dapat menaiki kapal rede berkapasitas 56 orang dan 2 kendaraan tanpa dipungut biaya alias gratis. 

"Pemerintah menugaskan PELNI mengoperasikan kapal rede guna memberikan akses transportasi yang terjangkau, bahkan gratis, untuk meningkatkan aktivitas perekonomian ataupun pariwisata di pulau-pulau kecil,” kata Selamat, Jumat (10/10/2025). 

KM Gandha Nusantara 10 merupakan kapal tipe cargo passenger yang biasanya berfungsi sebagai feeder untuk kapal penumpang PELNI karena tidak dapat sandar akibat keterbatasan infrastruktur di dermaga. 

Khusus di Kota Kupang, KM Gandha Nusantara 10 dioperasikan untuk melayani angkutan antarpulau dengan rute Kupang - Pulau Kera - Salamu (PP) dengan jadwal setiap Sabtu pagi pukul 07.00 WITA dan kembali dari Salamu pukul 14.00 WITA.

"Gratis, tidak ada tiket yang perlu dibayar. Masyarakat dapat langsung datang ke pelabuhan, dan dimungkinkan membawa kendaraan motor atau mobil, tergantung jumlah penumpangnya," katanya. 

Dia juga meminta penumpang untuk mematuhi segala ketentuan dan aturan keselamatan yang disampaikan awak kapal. 

"Kami selalu mengingatkan penumpang untuk tetap memperhatikan himbauan keselamatan yang disampaikan oleh anak buah kapal," tambah Selamat. 

PT Pelni mengoperasikan 11 kapal yang terdiri dari 7 kapal penumpang, 2 kapal tol laut, 1 kapal ternak, 1 kapal rede dan tiga kapal perintis. Semua armada ini beroperasi di untuk wilayah NTT dan menjadikan Provinsi ini armada Pelni paling lengkap. 

Share:

Konten Terkait

EVENT Pelni Siapkan Kapal Gratis Angkutan Wisata Kupang ke Pulau Kera Setiap Akhir Pekan

Kapal beroperasi setiap Sabtu pagi atau pada akhir pekan di Pelabuhan Rakyat Nunbaun Sabu, Kupang. Kapal ini telah lama beroperasi.

Jumat 10-Oct-2025 21:02 WIB

Pelni Siapkan Kapal Gratis Angkutan Wisata Kupang ke Pulau Kera Setiap Akhir Pekan
EVENT Dari Sampah Jadi Berkah Elnusa Bangun Kemandirian Ekonomi di Desa Mundu

Balai Desa Mundu siang itu terasa hidup. Suara tawa bercampur dengan obrolan hangat, sementara tangan-tangan sibuk merangkai bahan sederhana menjadi karya bernilai.

Kamis 09-Oct-2025 21:30 WIB

Dari Sampah Jadi Berkah Elnusa Bangun Kemandirian Ekonomi di Desa Mundu
EVENT Pengamatan Supermoon Malam Ini, Bulan Kekuningan Lebih Besar dan Terang

Fenomena supermoon berikutnya dijadwalkan kembali menghiasi langit Indonesia pada 5 November mendatang.

Selasa 07-Oct-2025 21:08 WIB

Pengamatan Supermoon Malam Ini, Bulan Kekuningan Lebih Besar dan Terang
EVENT Hari Batik Nasional di Sukabumi, Anak SD Hingga SMA Ikuti Fashion Show Batik

Anak-anak saat mengikuti Fashion Show Batik yang digagas Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) bersama Batik Fractal Indonesia, Kamis (2/10/2025).SUKABUMI--Momen Hari Batik Nasional pada 2 Oktober diperingati dengan berbagai cara. Salah...

Kamis 02-Oct-2025 20:51 WIB

Hari Batik Nasional di Sukabumi, Anak SD Hingga SMA Ikuti Fashion Show Batik
EVENT PLN Indonesia Power UBP Singkawang Gelar Empower Roadshow di Kampus Poltesa

Dia menambahkan, pihaknya juga berkomitmen untuk terus menjalin sinergi dengan institusi pendidikan demi kemajuan bersama.

Kamis 02-Oct-2025 20:51 WIB

PLN Indonesia Power UBP Singkawang Gelar Empower Roadshow di Kampus Poltesa

Tulis Komentar