Rabu 19-Feb-2025 20:25 WIB
67

Foto : wartakota

Direktur Planning & Design Paramount Land, Henry Napitupulu memaparkan, Pasadena Square North fase 2 ini mengusung konsep modern dengan keunggulan yang sama dengan yang dihadirkan di fase 1, yang diperkenalkan pada bulan September 2024 lalu.
Terdapat tiga tipe, yakni Tipe Regular, Tipe Alfresco Single Facade, dan Tipe Alfresco Double Facade.
Seluruh tipe memiliki 3 lantai dengan ukuran bervariasi, yakni lebar 4,5 meter, 5,5 meter, dan 6 meter, serta panjang 14 meter hingga 18 meter.
Seperti sebelumnya, teras Alfresco dibuat ekstra besar dengan panjang 4 meter untuk lantai 1 dan 3 meter untuk lantai 2.
Untuk Tipe Regular memiliki ruang terbuka di sisi belakang bangunan untuk pengembangan sesuai kebutuhan bisnis.
Selain memiliki akses terbaik karena menghadap Jalan Boulevard Raya Gading Serpong ROW 45, Pasadena Square North juga dikelilingi Pasadena Walk, yaitu area pedestrian hijau dengan lebar 7 meter yang menghubungkan Pasadena Square dengan hunian Grand Pasadena Village dan future development lainnya.
“Pasadena Walk dilengkapi green spine dan iconic gate yang artistik dan Instagrammable. Dalam pengembangan selanjutnya, area ini juga akan dilengkapi dengan pop-up store dan sitting area yang menjadikan suasana lebih hidup dan dinamis,” terang Henry Napitupulu
Pasadena Square North fase 2 dipasarkan sebanyak 56 unit dengan harga mulai dari Rp3,6 milyaran.
Setiap unit memiliki fasilitas berupa CCTV dan AC di setiap lantai, serta bonus Free IPKL 12 bulan.
Tersedia cara pembayaran yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan konsumen, yakni Supercash, Tunai Keras, Tunai Bertahap, hingga KPR.
Tersedia juga hadiah langsung berupa Voucher Cashback maksimal Rp45 juta dan Loyalty Reward maksimal Rp15 juta selama periode Early Bird 7-23 Februari 2025 dan Non Early Bird (Voucher Cashback maksimal Rp40 juta) periode 24-27 Februari 2025.
Konten Terkait
Di negeri yang menjunjung...Artikel Tamat Belajar, Mulai Bingung: Sekolah untuk Apa?” pertama kali tampil pada Republik News.
Senin 14-Apr-2025 22:41 WIB
Dalam bimbingan tersebut, para peserta diajak merenungkan pentingnya sopan santun dan kerendahan hati dalam mewartakan Injil, mengikuti teladan Yesus yang mengutus murid-murid-Nya untuk menyebarkan kabar gembira dengan penuh kasih.
Rabu 09-Apr-2025 20:37 WIB
Program ini bertujuan untuk mendorong masyarakat mengelola limbah elektronik (e-waste) dengan cara yang lebih bertanggung jawab.
Selasa 25-Mar-2025 20:51 WIB
Perankan Mertua Selingkuh di Film Norma, Wulan Guritno: Semoga Terhibur Dengan Perselingkuhannya
Senin 24-Mar-2025 20:44 WIB
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menyiapkan 168.750 paket zakat fitrah untuk didistribusikan kepada mustahik di seluruh Indonesia, dalam bentuk bantuan pangan berupa beras.
Senin 24-Mar-2025 20:41 WIB