Jumat 07-Oct-2022 08:50 WIB
713
Foto : detik
brominemedia.com--Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 19 di
Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan, dilanda banjir hingga berujung tembok
roboh dan tewaskan tiga siswa. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia
dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy datang untuk meninjau lokasi.
Pantuan detikcom di lokasi pukul 07.56 WIB, Jumat
(7/10/2022), Muhadjir tiba di MTsN 19 di Pondok Labu. Ia sempat berbincang
dengan seorang guru yang menceritakan kronologi kejadian robohnya tembok
sekolah.
Setelahnya Muhadjir melihat langsung lokasi tembok sekolah
yang roboh. Beberapa kelas yang terdampak banjir sempat ditinjau juga oleh
Muhadjir. Ia berkeliling ditemani Kapolsek Cilandak Kompol Multazam Lisendra.

Sebagaimana diketahui, Insiden tembok roboh di MTsN 19
Pondok Labu akibat diterjang banjir menewaskan tiga siswa dan melukai satu
siswa. Kini, keempat korban tersebut dibawa ke Rumah Sakit Prikasih.
"Seluruh korban sedang dibawa ke Rumah Sakit Prikasih
untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut," kata Kepala BPBD DKI Jakarta
Isnawa Adji dalam keterangannya, Kamis (6/10).
Tiga orang korban meninggal dunia bernama Dika, Dendis, dan
Adnan. Selain itu, ada siswa yang mengalami luka bernama Aditya Daffa Luthfi.
Isnawa menyebut peristiwa tembok roboh di MTsN Pondok Labu
itu terjadi sekitar pukul 14.50 WIB. Peristiwa itu bermula saat hujan deras
menyebabkan air gorong-gorong meluap dan menggenangi area MTsN 19.
Tembok itu roboh akibat tidak mampu menahan luapan air
setelah hujan deras. Saat tembok roboh, beberapa siswa tengah bermain di taman
sekolah.
Konten Terkait
Kepala Basarnas Semarang, Budiono, mengatakan, cuaca tak menentu dan kondisi tanah yang masih labil menjadi tantangan dalam proses pencarian korban hilang akibat longsor di Desa Pandanarum,...
Senin 17-Nov-2025 20:09 WIB
Hujan deras sebabkan banjir di Bondowoso, Jatim, puluhan rumah terendam dan akses jalan terganggu. BPBD lakukan penanganan di sejumlah lokasi.
Jumat 14-Nov-2025 20:29 WIB
Tak kurang dari 400 mahasiswa turut hadir dalam aksi solidaritas untuk enam rekan mereka yang menjadi korban terbawa arus sungai di Singorojo, Kendal.
Rabu 05-Nov-2025 21:08 WIB
Desa Sumbersekar, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang terjadi angin puting beliung hingga menyebabkan beberapa rumah rusak
Minggu 02-Nov-2025 20:07 WIB
GUBERNUR Bali Wayan Koster akan menggelontorkan Dana Belanja Tidak Terduga (BTT) untuk perbaikan kerusakan materiel akibat bencana banjir yang menerjang Bali.
Rabu 10-Sep-2025 20:41 WIB






