Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PEMERINTAHAN

Menangi Pemilu 3 Periode, Anung Marwoko Siap Nyalon Bupati Karanganyar 2024

Senin 10-Jun-2024 20:23 WIB

77

Menangi Pemilu 3 Periode, Anung Marwoko Siap Nyalon Bupati Karanganyar 2024

Foto : gatra

Brominemedia.com - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Karanganyar, Anung Marwoko siap mencalonkan diri menjadi bupati dari Partai Golkar pada Pilbup 2024. Ia meyakini tetap memperoleh suara tinggi seperti pada pemilu 3 periode yang berhasil ia menangkannya.

"Saya kan tiga kali menang dan dapat suara tertinggi. Jelas lah. Itu modal penting maju calon bupati di Pilbup kali ini," kata Anung, Senin (10/6).

Rekomendasi Partai Golkar bagi dirinya maju Pilbup Karanganyar 2024 memang belum dikantonginya. Apalagi, nama Ilyas Akbar Almadani yang resmi dicalonkan bupati hasil Rakerda dan rapimda DPD II Partai Golkar Karanganyar.

Bagi Anung segala kemungkinan bisa terjadi. Misalnya, ia diusulkan ke DPD atau DPP Golkar untuk maju di Pilbup Karanganyar.

"Saya enggak tahu. Usulan itu bisa saja di DPP atau DPD," katanya seraya menyebut komunikasinya ke DPP dan DPD Golkar Jateng kian intens jelang Pilbup.

Apabila Golkar merestuinya nyalon bupati Karanganyar yang dibuktikan surat rekomendasi, Anung menyebut siap all out memenangkan pertarungan. Ia menambahkan, bersikap tulus dan ikhlas menerima penugasan tersebut.

Anung mengaku memimpin DPRD Karanganyar dua periode membuka jaringan pertemanan luas. Ia menyebut wajar para elite parpol erat berhubungan dengan dirinya.

"Membangun Karanganyar tak bisa sendiri supaya lebih maju dan sejahtera," katanya.

Anung Marwoko mengantongi 14.300-an suara by name, berdasarkan perhitungan versi partai pada Pemilu 2024 di dapil I Karanganyar. Dari hasil Pemilu 2024, politisi Partai Golkar itu memastikan kembali bakal menduduki kursi di DPRD Karanganyar untuk periode 2024-2029.

Pada Pemilu 2019, Anung berhasil mengantongi 23 ribu suara. Perolehan tersebut merupakan yang tertinggi untuk pemilihan legislatif (pileg) kabupaten/kota se-Indonesia pada saat itu. Pemilu 2014, dia maju sebagai caleg dan mendapatkan 10 ribu suara, hingga berhasil duduk sebagai wakil rakyat.

Konten Terkait

PERISTIWA Beredar Baliho Kampanye Bowo-Suwardi Menyertakan Lambang Daerah Sragen, Timses: Kemungkinan Relawan

Kemungkinan APK Bowo-Suwardi yang menyertakan lambang daerah Sragen dibuat oleh relawan.

Rabu 16-Oct-2024 20:55 WIB

Beredar Baliho Kampanye Bowo-Suwardi Menyertakan Lambang Daerah Sragen, Timses: Kemungkinan Relawan
TREND Sanusi-Lathifah Dukung Keberadaan Sound Horeg di Kabupaten Malang

Pasangan Calon Bupati Malang nomor urut 01 Sanusi-Lathifah (SaLaf) siap mendukung keberadaan Sound Horeg di Kabupaten Malang jika mereka terpilih.

Rabu 16-Oct-2024 20:52 WIB

Sanusi-Lathifah Dukung Keberadaan Sound Horeg di Kabupaten Malang
PERISTIWA Sambangi Pabrik Maspion, Khofifah Janji Akan Kurangi Pengangguran

Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 2 Khofifah Indar Paranwansa menyambangi Pabrik Maspion di Aloha Gedangan Sidoarjo.

Rabu 09-Oct-2024 20:19 WIB

Sambangi Pabrik Maspion, Khofifah Janji Akan Kurangi Pengangguran
EVENT Libatkan Masyarakat, Bima-Mujab Siapkan 15 Program Prioritas untuk Kabupaten Tegal

Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Kabupaten Tegal nomor urut 1, Bima Eka Sakti dan Muhammad Syaeful Mujab menyiapkan 15 program prioritas.

Selasa 08-Oct-2024 20:21 WIB

Libatkan Masyarakat, Bima-Mujab Siapkan 15 Program Prioritas untuk Kabupaten Tegal
PEMERINTAHAN Daftar Lokasi yang Dilarang Pasang APK Paslon Bupati di Sukoharjo

APK juga dilarang di di depan atau dalam lingkungan kantor partai lain. Serta pasar, mall pusat perbelanjaan dan sejenisnya

Senin 30-Sep-2024 20:34 WIB

Daftar Lokasi yang Dilarang Pasang APK Paslon Bupati di Sukoharjo

Tulis Komentar