Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

EVENT

Lantik Pengurus Baru, DPD NasDem Dorong Kader Beri Gagasan Kemajuan Bogor

Minggu 04-May-2025 20:07 WIB

82

Lantik Pengurus Baru, DPD NasDem Dorong Kader Beri Gagasan Kemajuan Bogor

Foto : liputan6

Brominemedia.com – Ketua DPP Partai Nasdem Bidang Pemenangan Pemilu Provinsi Jawa Barat, Idris Sandiya berpesan agar Nasdem Kota Bogor berkomitmen untuk membangun Kota Bogor menjadi Kota yang lebih maju.

Menurut dia, posisi Kota Bogor sangat penting, sebagai daerah penyangga Ibu Kota, ada Objek vital nasional yang harus dijaga dan perhatikan bersama, yaitu Istana Kepresidenan.

"Untuk itu kita harus punya komitmen bersama untuk membangun Kota Bogor menjadi kota yang lebih maju dan lebih baik," kata Idris saat pelantikan pengurus baru DPD Nasdem Kota Bogor di Hotel Grand Savero Pajajaran Kota Bogor, Minggu (4/5/2025).

Idris menambahkan, Fraksi Nasdem yang ada di DPRD Kota Bogor harus bisa memberikan gagasan terbaik untuk pembangunan dan kemajuan Kota Bogor. Gagasan disampaikan juga harus cerdas dan bermanfaat untuk pembangunan Kota Bogor.

Dia mencontohkan, Kota Bogor ini dikenal sebagai Kota Hujan dan Kota Angkot maka dari itu harus ada terobosan untuk menjadikan Kota Bogor sebagai Kota Ramah Hujan dan Kota Angkot yang tetap nyaman dan aman bagi warga dan siapapun yang datang ke Bogor.

"Sekalipun perolehan suara Nasdem selalu naik dari pemilu ke pemilu, jangan sampai membuat pengurus terlena. Nasdem harus tetap siap siaga untuk terus berbuat lebih banyak bagi masyarakat, agar eksistensi Nasdem berdampak positif dan solutif," dorong dia.

Tantangan

Idris menyadari, tantangan ke depan semakin besar dan tidak boleh berpangku tangan dan menunggu waktu pemilihan datang.

"Kita harus berjalan lebih cepat dari biasanya, berfikir lebih keras dari biasanya, dan bergandengan tangan untuk bersama membesarkan partai Nasdem, mengedepankan politik luhur dan mulia, serta menempatkan kepentingan rakyat di atas kepentingan pribadi dan golongan” dia menandasi.

Konten Terkait

PERISTIWA Tak Hanya Karhutla, DPRD Kuansing Minta BPBD Siagakan Personil Jelang Even Pacu Jalur

DPRD Kuansing meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kuansing untuk menyiagakan personil jelang pelaksanaan even Pacu Jalur.

Jumat 23-May-2025 20:44 WIB

Tak Hanya Karhutla, DPRD Kuansing Minta BPBD Siagakan Personil Jelang Even Pacu Jalur
PERISTIWA Pepet Pengendara Motor, Debt Collector Kejam Kini Nasibnya Tak Karuan, Polisi Turun Tangan

Inilah nasib terkini debt collector yang pepet pengendara motor. Polisi sampai turun tangan dalam menangani kasus tersebut.

Jumat 23-May-2025 20:43 WIB

Pepet Pengendara Motor, Debt Collector Kejam Kini Nasibnya Tak Karuan, Polisi Turun Tangan
PERISTIWA Termasuk Ketua Ormas PP Tangsel, 30 Orang Jadi Tersangka Bentrok Rebutan Lahan Parkir di Pamulang

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengungkapkan, 30 orang di antaranya telah diamankan di Polda Metro Jaya.

Jumat 23-May-2025 20:42 WIB

Termasuk Ketua Ormas PP Tangsel, 30 Orang Jadi Tersangka Bentrok Rebutan Lahan Parkir di Pamulang
PERISTIWA Aset Eks Bupati Jombang di Kota Malang Bakal Segera Dieksekusi, Tunggu Hasil Proses Penilaian

Proses eksekusi itu dilakukan kaitannya dengan pembagian warisan antara dua putri Nyono dari istri pertamaserta istri keduanya, Nanik Prastiyaningsih

Jumat 23-May-2025 20:41 WIB

Aset Eks Bupati Jombang di Kota Malang Bakal Segera Dieksekusi, Tunggu Hasil Proses Penilaian
OLAHRAGA Prediksi Susunan Pemain Madura VS PSS Sleman, Super Elja Imbang atau Kalah Tetap Degradasi ke Liga 2

Madura United VS PSS Sleman akan tersaji pada hari Sabtu 24 Mei 2025 Liga 1 pada pekan ke 34.

Kamis 22-May-2025 20:45 WIB

Prediksi Susunan Pemain Madura VS PSS Sleman, Super Elja Imbang atau Kalah Tetap Degradasi ke Liga 2

Tulis Komentar