Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang Dirawat di RSUD Koja

Sabtu 04-Mar-2023 03:19 WIB

130

Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang Dirawat di RSUD Koja

Foto : sindonews

brominemedia.com -Sebanyak 24 korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang mendapatkan pengobatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koja , Jakarta Utara. Para korban sudah mendapatkan penanganan medis dari rumah sakit tersebut. Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, pihaknya berharap para pasien segera pulih. Karena, kata dia, saat ini eluruh korban sudah dapat ditangani dengan baik.

“Sudah diatasi seluruh korban (kebakaran Depo Pertamina Plumpang). Mudah-mudahan bisa teratasi dan bisa sembuh kembali,” kata Heru saat meninjau korban kebakaran di RSUD Koja, Jakarta Utara, Jumat 3 Maret 2023.

Dia juga menegaskan, semua biaya pengobatan akan ditanggung oleh Pemerintah. “Semua biaya Pemerintah yang tagging,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) DKI Jakarta Widyastuti mengatakan, ada korban yang sudah bisa pulang karena hanya mengalami luka bakar ringan. Tetapi, kata dia, ada juga yang mengalami luka bakar higga di atas 80 persen.

“Tentu kami melakukan triase sesuai dengan prinsip kegawat daruratan. Ada yang memang sudah bisa pulang karena ringan tapi ada yang di atas 80 persen. Kami terus komunikasi menyaiagakan semua rumah sakit sekitar sini, termasuk rumah sakit rujukan tingkat pusat,” katanya di lokasi yang sama.

Dia melanjutkan, Dinkes DKI telah menyiapkan rumah sakit yang ada di Jakarta Utara untuk menangani para korban kebakaran ini.

Bahkan, kata dia, tak terkecuali RSCM, RSPP, dan Rumah Sakit Polri. “Siap untuk menerima rujukan dan kami sudah komunikasi untuk siap menampung apabila dibutuhkan rujukan lebih lanjut,” kata Widyastuti.

Manfaatin gadgetmu untuk dapetin penghasilan tambahan. Cuma modal sosial media sudah bisa cuan!

Gabung bisnis online tanpa modal di http://bit.ly/3HmpDWm

Dia menjelaskan, ada beberapa kriteria yang dirujuk terutama yang meninggal kami rujuknya ke RSCM dan RS Polri.

“Kemudian untuk yang membutuhkan penanganan lebih lanjut karena beratnya persentase kami rujuk ke Rumah Sakit Pertamina,” kata dia.

Berikut korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang mendapatkan perawatan di RSUD Koja, Jakarta Utara:

1. Suripto (52) L (Rujuk RS Pertamina)

2. Khanza (3) P

3. Ihsan (3) L

4. Ilyas (4) L

5. Siti Aminah (40) P (RS Pertamina)

6. Hadi (30) L --meninggal dunia

7. Ahmad syukur L (50) (Rujuk RS Pertamina)

8. Rohani (45) P (Rujuk RSCM)

9. Naila (20) p (Rujuk RS Pertamina)

10. Sumila (75) p (Pulang)

11. Ayub (45) L

12. Yumiyati (18) P (Pulang)

13. Ardiansyah (50) L (Rujuk RS Pertamina)

14. Seluidawati (49) P (Rujuk RS Pertamina)

15. Udin Abdulah (15) L (Rujuk RS Pertamina)

16. M Ali Bayaki (21) L (Rujuk RS Pertamina)

17. Ngasirin (50) L (RS Pertamina)

18. Slamet Mami (55) L (RS Pertamina)

19. Toinah (63) P (RS Pertamina)

20. Sanum (64) L (RS Pertamina)

21. Riki Kiswanto (23) L (RS Pertamina)

22. Yari Jumiati (56) P

23. Duta Aditya (16) L

24. Ibrahim Malik (6 Bulan) L.

Konten Terkait

PERISTIWA 4 Korban Kebakaran di Bojongloa Kaler Bandung Meninggal Dunia, Api Diduga Berasal Dari Gas Bocor

Empat korban kebakaran di sebuah rumah di Gang Al Barokah, Pasirkoja, Kecamatan Bojongloa Kaler, Kota Bandung meninggal dunia

Senin 13-May-2024 20:43 WIB

4 Korban Kebakaran di Bojongloa Kaler Bandung Meninggal Dunia, Api Diduga Berasal Dari Gas Bocor
FINANCE Energy Watch: Pembangunan Buffer Zone Depo Pertamina Plumpang Harus Segera

Direktur Eksekutif Energy Watch, Daymas Arangga mendorong Pertamina segera bangun buffer zone di Depo Pertamina Plumpang.

Senin 03-Apr-2023 08:32 WIB

Energy Watch: Pembangunan Buffer Zone Depo Pertamina Plumpang Harus Segera
KESEHATAN Energy Watch: Pembangunan Buffer Zone Depo Pertamina Plumpang Harus Segera

Direktur Eksekutif Energy Watch, Daymas Arangga mendorong Pertamina segera bangun buffer zone di Depo Pertamina Plumpang.

Senin 03-Apr-2023 08:32 WIB

Energy Watch: Pembangunan Buffer Zone Depo Pertamina Plumpang Harus Segera
PERISTIWA Sebulan Lewat, 4 Fakta Pasca Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Selain itu Depo Pertamina Plumpang belum tersedia buffer water yang cukup yang dibutuhkan untuk proses pendinginan pipa.

Senin 03-Apr-2023 08:30 WIB

Sebulan Lewat, 4 Fakta Pasca Kebakaran Depo Pertamina Plumpang
PERISTIWA Akses Masjid di Koja Ditutup Pemilik Wakaf, Warga Protes

Bangunan Masjid Jami Nurul Islam di Koja, Jakarta Utara, jadi sorotan usai aksesnya hendak ditutup oleh diduga pemilik wakaf.

Jumat 17-Mar-2023 10:27 WIB

Akses Masjid di Koja Ditutup Pemilik Wakaf, Warga Protes

Tulis Komentar