Rabu 16-Aug-2023 08:46 WIB
259

Foto : brominemedia
brominemedia.com -- Telah terjadi kebakaran di sebuah rumah yang dijadikan kantor CV. VISTA KARYA. Diketahui peristiwa tersebut terjadi pada hari Rabu (16/8/2023) sekitar pukul 03.00 WIB. Kebakaran ini terjadi tepatnya di Dusun Bulusari RT 01 RW 05 Desa Bulusulur, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri.
Berdasarkan informasi yang diterima brominemedia, kronologi berawal dari salah satu warga mendengar suara gemuruh seperti kayu terbakar. Warga tersebut kemudian keluar rumah melihat api yang telah membakar atap rumah di kantor CV. Vista Karya.

Setelah mendengar suara kentongan dipukul, warga sekitar mencoba memadamkan api dengan alat seadanya. Namun, api semakin membesar karena hembusan angin.
Salah satu warga kemudian menghubungi Damkar Wonogiri dan Polsek Wonogiri Kota.
Sejumlah petugas datang ke TKP untuk memadamkan api. Butuh waktu sekitar 1 jam atau sekitar pukul 04.00 WIB api telah berhasil dipadamkan.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Kerugian ditaksir hingga Rp. 300.000.000.
Hingga saat ini belum diketahui penyebab terjadinya kebakaran tersebut.
Konten Terkait
Juni, satu saksi mata mengungkapkan bahwa api semula terlihat dari bagian tengah bangunan rumah yang berada di urutan pertama.
Selasa 04-Feb-2025 20:37 WIB
Musibah kebakaran terjadi di Desa Gunung Alam Kecamatan Tubei Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu, pada Senin (3/2/2025) sore.
Senin 03-Feb-2025 20:24 WIB
Rombongan pramugari yang tewas itu sebenarnya sudah diberitahu kalau gedung terbakar dan sebaiknya segera keluar.
Minggu 19-Jan-2025 21:16 WIB
Saat kebakaran hutan melanda Los Angeles, media sosial menunjuk pada kebakaran yang dilakukan Israel di Gaza.
Jumat 10-Jan-2025 20:49 WIB
Saat mendengar kebakaran terjadi di asramanya, korban berlari menuju kamarnya dengan maksud mengambil pakaian dan Alquran miliknya.
Kamis 09-Jan-2025 01:09 WIB