Selasa 21-Feb-2023 07:57 WIB
168
Foto : harianjogja
brominemedia.com - Sejumlah kampus di Indonesia
mendapatkan hibah Erasmus+ iHiLead (Indonesian Higher education Leadership).
Misi dari proyek ini untuk meningkatkan kapasitas kepemimpinan di lingkungan
kampus untuk membentuk proses akademik yang lebih baik.
Evaluasi program piloting iHiLead Leadership Management
Development Program (LMDP) telah tuntas pada akhir tahun 2022 dan dilakukan
evaluasi di Kampus Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Jogja pada Senin (20/2/2023).
Manfaatin gadgetmu untuk dapetin penghasilan tambahan. Cuma modal sosial media sudah bisa cuan!
Gabung bisnis online tanpa modal di http://bit.ly/3HmpDWm

Universitas mitra sebagai penerima hibah di seluruh Indonesia pun mempersiapkan pelaksanaan pelatihan LMDP di setiap universitas lain yang akan dimulai pada awal 2023. Hasil pilot project inilah yang dilakukan evaluasi sebagai sarana untuk mengembangkan kembali LMDP agar setiap universitas mitra memiliki semua kebutuhan seperti penyempurnaan modul, strategi, perangkat menjalankan implementasi.
“Kami telah merencanakan untuk mengimplementasikan modul proyek iHiLead dalam waktu dekat, pertama-tama kepada Dekan dan Wakil Dekan kami dan akan dilanjutkan kepada para pemimpin lain yang ada dan potensial di UAD, dari jaringan kami, dan dari konsorsium kami dari tujuh universitas dari tim iHiLead,” kata Rektor UAD Muchlas.
Ia menegaskan kampusnya memiliki komitmen kuat untuk mendukung proyek tersebut, tidak hanya dengan mendelegasikan staf terbaik, tetapi juga menyediakan ruang untuk mendirikan laboratorium dan mempromosikan proyek tersebut kepada mitra jaringan. Muchlas optimistis program pelatihan kepemimpinan yang dihasilkan proyek itu dapat berdampak pada kemajuan sektor pendidikan tinggi di Indonesia.
“Ada sejumlah pelatihan kepemimpinan yang berfokus pada pendidikan tinggi. Oleh karena itu, program pelatihan iHiLead akan menjadi pilihan yang menjanjikan untuk memperkuat pemimpin yang ada dan mencetak pemimpin masa depan pendidikan tinggi Indonesia,” katanya.
Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggil Wilayah V Profesor Aris Junaidi berharap program Erasmus+ iHilead memberikan dampak positif bagi kampus dan dapat diterapkan dengan baik berbagai modul dan perangkat yang dihasilkan selama proyek berlangsung.
Proyek ini diberi nama Indonesia Higher Education Leadership (iHiLEAD) didukung oleh Erasmus+ Capacity Building in the filed og Higher Education (CBHE). Sejumlah kampus yang terlibat selain UAD, adalah Universitas Islam Indonesia (UII), Universitas Brawijaya, Unviversitas Negeri Semarang, STIE Malangkucecwara dan Universitas Presiden. Adapun perguruan tinggi asing yang terlibat terdiri atas University of Gloucestershier di United Kingdom, International School and Business Studies di Slovenia dan University of Granada di Spanyol.
Konten Terkait
Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika menjelaskan alasan belum ditahannya para tersangka yaitu masa penahanan yang dinilai akan membatasi waktu penyidikan.
Rabu 16-Apr-2025 20:27 WIB
Langkah konkret memperbaiki sekolah sekaligus minat belajar para santri ini, adalah bagian upaya besar Aice dalam menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik bagi para siswa sekolah.
Senin 07-Apr-2025 20:36 WIB
Polres Boyolali sudah memetakan gangster di Kabupaten Boyolali yang data sementara berjumlah 7 kelompok, belum termasuk dari luar wilayah.
Rabu 29-Jan-2025 20:39 WIB
Tegar Roli Anugrafianto, dosen Program Studi DKV Universitas Muhammadiyah Purwokerto meraih hibah riset Nasional Batch VIII Tahun 2024.
Kamis 23-Jan-2025 20:39 WIB
Presiden Prabowo Subianto kembali menegaskan komitmen pemerintah menempatkan pendidikan dan kesehatan sebagai prioritas pemerintah.
Selasa 10-Dec-2024 20:42 WIB