Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

Jembatan Antilope yang Sempat Viral Bekasi Ditutup

Rabu 10-Aug-2022 15:11 WIB

410

Jembatan Antilope yang Sempat Viral Bekasi Ditutup

Foto : sindonews

brominemedia.com – Jembatan Antilope yang berada di Jaticempaka, Pondok Gede, Kota Bekasi, bakal ditutup sore ini (10/8).

Jembatan nunduk yang sempat viral di media sosial itu ditutup karena akan diganti dengan jembatan baru.

Dikutip dari Instagram @infobekasi, Rabu (10/8) penutupan jembatan itu dilakukan pada pukul 16.00 WIB. Penutupan akan dilakukan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi.

“Sehubungan dengan telah selesainya Duplikasi Jembatan Baru (sebelah timur) Antilope di Jaticempaka Kota Bekasi, Dinas Perhubungan Kota Bekasi akan melakukan uji coba open taffic pada jembatan tersebut terhitung tanggal 10 Agustus 2022 pukul 16.00 WIB,” tulis caption dalam akun tersebut.

Penutupan juga untuk keamanan para pengendara dalam berlalu lintas. Pengendara diimbau untuk mengurangi laju kendaraannya di jembatan nunduk tersebut.

“Adapun demi keamanan lalu lintas Jembatan Antilope lama akan ditutup, kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati dan kendalikan kecepatan kendaraan demi keselamatan dan ketertiban lalu lintas bersama,” tuturnya.

Sekadar diketahui, penutupan Jembatan Antilope lama ini lantaran jembatan pengganti atau Jembatan Antilope baru sudah selesai dikerjakan.

Maka itu, para pengendara yang akan melintasi Jembatan Antilope lama akan diarahkan ke jembatan baru tersebut. Sebelumnya, pemasangan box girder Jalur Kereta Cepat Jakarta-Bandung tepat di atas Jembatan Antilope, Pondok Gede, Kota Bekasi membuat pemotor waswas.

Pasalnya jarak antara aspal lintasan dan box girder sangat rendah. Berdasarkan pantauan di lokasi, sejumlah pemotor bahkan terlihat menundukan kepalanya.

Hal ini untuk menghindari adanya benturan kepala dengan box girder yang terpasang.

Sementara, jalur ini juga masih bisa dilewati kendaraan beroda empat. Hanya saja, ukuran kendaraan beroda empat juga harus di bawah tinggi 1,7 meter.

Konten Terkait

PERISTIWA Truk Angkut Kayu di Pandeglang Terguling saat Nanjak, Diduga Overload

Sebuah mobil pengangkut kayu palet terguling di Pandeglang saat menanjak. Tak ada korban jiwa, namun arus lalu lintas terhambat. Evakuasi dijadwalkan esok hari.

Kamis 08-Jan-2026 01:22 WIB

Truk Angkut Kayu di Pandeglang Terguling saat Nanjak, Diduga Overload
PEMERINTAHAN Apa Itu Supersemar? Surat yang Disebut Kubu Roy Suryo Cs Sama Misteriusnya dengan Ijazah Jokowi

Kuasa hukum Roy Suryo menyebut ijazah Jokowi sama misteriusnya dengan Supersemar. Ijazah analog akhirnya ditunjukkan.

Minggu 28-Dec-2025 20:05 WIB

Apa Itu Supersemar? Surat yang Disebut Kubu Roy Suryo Cs Sama Misteriusnya dengan Ijazah Jokowi
KULINER Resep dessert viral quesillo ala Venezuela yang mudah dibuat sendiri

Quesillo menjadi salah satu dessert yang viral di media sosial. Sekilas tampilannya memang mirip puding karamel atau ...

Selasa 23-Dec-2025 20:36 WIB

Resep dessert viral quesillo ala Venezuela yang mudah dibuat sendiri
PEMERINTAHAN Fenomena Air Surut Bugel Kulonprogo Bikin Heboh, Ini Penjelasan SRI

Air surut di Pantai Bugel heboh dan viral. SRI jelaskan fenomena normal dan imbau warga tidak panik namun tetap waspada terhadap palung laut.

Selasa 09-Dec-2025 20:17 WIB

Fenomena Air Surut Bugel Kulonprogo Bikin Heboh, Ini Penjelasan SRI
TREND Emak-emak Hampir Diamuk Massa usai Berbelanja di Pasar Gudang Tigaraksa Pakai Uang Palsu

Aksi seorang ibu-ibu yang berbelanja di Pasar Gudang Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten, mendadak viral

Kamis 04-Dec-2025 20:14 WIB

Emak-emak Hampir Diamuk Massa usai Berbelanja di Pasar Gudang Tigaraksa Pakai Uang Palsu

Tulis Komentar