Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

Gempa M4,3 Dirasakan di Garut dan Bandung, Simak Keterangan BMKG

Kamis 02-Feb-2023 00:59 WIB

240

Gempa M4,3 Dirasakan di Garut dan Bandung, Simak Keterangan BMKG

Foto : tempoin

brominemedia.com - Sebagian warga di Garut dan Bandung, Jawa Barat, menyatakan bisa merasakan guncangan gempa M4,3 pada Rabu malam ini, 1 Februari 2023, pukul 22.57 WIB. Mereka mengungkapnya di akun media sosial Twitter milik BMKG yang mengabarkan kejadian gempa tersebut.

Seperti yang disampaikan pemilik akun @Dadang_sutysna, "Karasa ka Bandung kota ini ...hadeuh." Atau yang ditulis pemilik akun @zxfffrr berikut ini: Kedalamannya 3km Yaallaahh, lebih dangkal dari Cianjur kemarin, pantes goyangnya berasa kek masuk gelombang.

Banyak netizen yang juga tersedot perhatiannya pada kedalaman pusat gempa itu yang hanya tiga kilometer. Soal pusat gempa ini, Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang, Hartanto, telah memastikan, "Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas Sesar Garsela."

Dalam keterangan yang dibagikannya, Hartanto menyebut guncangan gempa dirasakan sampai skala IV MMI di Garut, di wilayah seperti Pasirwangi dan Cisurupan. "Hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut," kata Hartanto.

Skala IV MMI setara guncagan gempa siang hari yang bisa dirasakan oleh orang banyak di dalam rumah. Data IV MMI itu serupa dengan yang disampaikan di laman resmi BMKG.

Namun, data yang dibagikan Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono menyebutkan guncangan maksimal pada skala III MMI. Pemicunya sama, aktivitas Sesar Garut Selatan. 

Daftar Gempa Terkini, Ada Cianjur

BMKG mencatat sampai enam gempa yang terjadi dan guncangannya bisa dirasakan sepanjang Rabu, 31 Januari 2023. Mereka tersebar antara lain di Dieng, Jawa Tengah, untuk gempa berkekuatan M1,8.

Lalu ada juga gempa di Cipanas, Cianjur. Kekuatannya M2,7. Gempa juga terjadi di Ransiki dan Oransbari di Papua Barat dengan kekuaatan M4,4. Lalu gempa M4,6 di Sekincau, dan yang terakhir di Garut (M4,3).

Dari data BMKG, guncangan akibat gempa-gempa itu bervariasi memiliki intensitas pada skala II-III MMI.   

Konten Terkait

PERISTIWA Gempa M4,3 Dirasakan di Garut dan Bandung, Simak Keterangan BMKG

Info gempa terkini BMKG rinci gempa Garut dan 5 lainnya, termasuk Cianjur.

Kamis 02-Feb-2023 00:59 WIB

Gempa M4,3 Dirasakan di Garut dan Bandung, Simak Keterangan BMKG
OLAHRAGA Jadwal Proliga 2023 Hari Ini, Kamis 19 Januari: 4 Laga Live, Lavani dan Bandung Bjb Main

Jadwal Proliga 2023 seri ketiga putaran pertama akan berlangsung mulai hari ini, Kamis, 19 Januari 2023. Dua juara bertahan beraksi lagi.

Kamis 19-Jan-2023 06:16 WIB

Jadwal Proliga 2023 Hari Ini, Kamis 19 Januari: 4 Laga Live, Lavani dan Bandung Bjb Main
PERISTIWA Jumat Pagi Gempa M5,2 Guncang Nias, Simak Keterangan BMKG

Gempa berkekuatan Magnitudo 5,2 mengguncang Nias, Sumatera Utara, pada Jumat pagi, 30 Desember 2022.

Jumat 30-Dec-2022 08:28 WIB

Jumat Pagi Gempa M5,2 Guncang Nias, Simak Keterangan BMKG

Tulis Komentar