Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

EVENT

Finalis Puteri Indonesia Berkesempatan Lanjut Kuliah dengan Beasiswa

Selasa 06-May-2025 20:31 WIB

129

Finalis Puteri Indonesia Berkesempatan Lanjut Kuliah dengan Beasiswa

Foto : mediaindonesia

Brominemedia.com – CO-founder Yayasan Bina Sarana Informatika (BSI) Naba Aji Notoseputro mengatakan bahwa para finalis Puteri Indonesia 2025 diketahui tidak semuanya mengenyam pendidikan Strata 1atau S1. 

“Masih ada lulusan SMA atau D3. Berangkat dari itu, Yayasan BSI berniat memberikan beasiswa bagi mereka yang ingin meneruskan S1 dan S2," ungkapnya dilansir dari keterangan resmi, Selasa (6/5). 

Untuk itu, Yayasan BSI memberikan dukungan penuh berupa penghargaan beasiswa kuliah Strata 1 (S1) dan Strata 2 (S2) bagi finalis Puteri Indonesia. Naba mengatakan dukungan Yayasan BSI pada pemilihan Puteri Indonesia sudah dilakukan selama 7 tahun berturut-turut.

“Ini berawal dari kerja sama antara PT Mustika Ratu Tbk dalam program kunjungan industri mahasiswa Universitas BSI ke pabrik Mustika Ratu. Melalui kegiatan itu, kami berkesempatan berdiskusi dengan pimpinan PT Mustika Ratu Tbk dan memutuskan memberi dukungan beasiswa kuliah bagi finalis,” ujarnya.

Menurut Naba, pemilihan Puteri Indonesia bukan hanya melihat dari sisi atau aspek beauty dan behaviour, tetapi juga aspek brain. Karena itu, Yayasan BSI memberikan dukungan penuh melalui aspek brain yakni dengan penghargaan beasiswa kuliah.

Naba melanjutkan selain beasiswa, para finalis Puteri Indonesia 2025 juga menjadi duta bagi Puteri Indonesia untuk diundang ke kampus UBSI agar semakin banyak tertarik dengan dunia beauty pageant sekaligus mem-branding diri sendiri.

"Kami berharap semoga finalis Puteri Indonesia 2025 bisa menjadi duta Indonesia dalam ajang-ajang lebih bergengsi di luar negeri. Jika para pemenang berminat lanjut kuliah S1 dan S2, UBSI sebagai kampus digital kreatif dengan senang hati menerima," tuturnya.

Sebagai informasi, pada malam final pemilihan Puteri Indonesia 2025 di Jakarta Convention Center, Jumat (2/5), pun dimeriahkan kehadiran Ziva Magnolya dan Ari Lasso.

Selain itu, para ratu dunia seperti, Miss Supranational 2024 Harashta Haifa Zahra dari Indonesia sekaligus Puteri Indonesia 2024 serta Miss Cosmo 2024 Ketut Permata Juliastrid dari Indonesia sekaligus Puteri Indonesia Pariwisata 2024.

Dalam final tersebut, terpilih Firsta Yufi Amarta Putri membawa Jawa Timur sebagai Puteri Indonesia 2025 (pemegang mahkota Borobudur Merah).

Kemudian, sebagai Runner up I sekaligus Puteri Indonesia Lingkungan 2025 dari perwakilan DKI Jakarta 1 yakni Melliza Xaviera Putri Yulian (pemegang mahkota Borobudur Hijau), Runner up II sekaligus Puteri Indonesia Pariwisata 2025 yakni Salma Ranggita dari Sumatera Selatan (pemegang mahkota Borobudur Biru), dan Runner up III sekaligus Puteri Indonesia Pendidikan 2025 yakni Rinanda Aprillya Maharani dari Kalimantan Timur (pemegang mahkota Borobudur Kuning).

Konten Terkait

PERISTIWA Akui Siswa Trauma Usai Keracunan MBG, Kemenag Banjar Dorong Pemulihan Kepercayaan Orang Tua

Pasca keracunan MBG dialami siswa di Martapura, Kepala Kemenag Banjar menegaskan pentinya membangun lagi kepercayaan masyarakat

Jumat 10-Oct-2025 21:03 WIB

Akui Siswa Trauma Usai Keracunan MBG, Kemenag Banjar Dorong Pemulihan Kepercayaan Orang Tua
PENDIDIKAN Mengenal Sekolah Garuda yang Serentak Dikenalkan ke Publik Hari Ini

Pemerintah pusat memperkenalkan 16 Sekolah Garuda secara serentak di berbagai wilayah Indonesia, Rabu (8/10/2025). Sekolah Garuda itu diharapkan dapat menciptakan generasi muda yang memiliki daya saing...

Rabu 08-Oct-2025 20:32 WIB

Mengenal Sekolah Garuda yang Serentak Dikenalkan ke Publik Hari Ini
PENDIDIKAN Universitas Negeri Padang Tingkatkan Layanan bagi Mahasiswa Tuli

Pelatihan Juru Bahasa Isyarat (JBI) bagi dosen dan tenaga kependidikan merupakan bentuk komitmen universitas dalam menyediakan layanan pendidikan inklusif.

Selasa 07-Oct-2025 21:09 WIB

Universitas Negeri Padang Tingkatkan Layanan bagi Mahasiswa Tuli
PENDIDIKAN Pentingnya Membekali Anak Pemahaman Lintas Budaya

Kerja sama antara lembaga atau kampus dengan pusat pendidikan di luar negeri bisa jadi upaya bekali anak dengan pemahaman lintas budaya.

Senin 06-Oct-2025 21:29 WIB

Pentingnya Membekali Anak Pemahaman Lintas Budaya
EVENT PLN Indonesia Power UBP Singkawang Gelar Empower Roadshow di Kampus Poltesa

Dia menambahkan, pihaknya juga berkomitmen untuk terus menjalin sinergi dengan institusi pendidikan demi kemajuan bersama.

Kamis 02-Oct-2025 20:51 WIB

PLN Indonesia Power UBP Singkawang Gelar Empower Roadshow di Kampus Poltesa

Tulis Komentar