Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

EVENT

Dukung Program MBG, Kapolres Serang Bersama Bobon Santoso Masak 1.500 Porsi Soto Tangkar

Jumat 21-Feb-2025 21:04 WIB

260

Dukung Program MBG, Kapolres Serang Bersama Bobon Santoso Masak 1.500 Porsi Soto Tangkar

Foto : jpnn

Brominemedia.com – Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko menggandeng YouTuber ternama Bobon Santoso melakukan masak besar dengan menu soto tangkar.

Masak besar tersebut digelar di Mapolres Serang dalam rangka mensukseskan program prioritas Presiden Prabowo Subianto, makan bergizi gratis (MBG).

Pantauan JPNN di lapangan, YouTuber Bobon membawa tiga wajan raksasa yang digunakan untuk memasak ribuan porsi makanan.

Turut hadir dalam acara tersebut, di antaranya Kapolda Banten Irjen Suyudi Ario Seto serta Wakapolda Brigjen Hengki.

Menurut Bobon, menu yang dimasak bersama polisi di Serang ialah soto tangkar, telur rebus, dan es teh manis.

"Kami bersama kapolres Serang melaksanakan masak besar untuk program makan bergizi gratis dalam rangka mendukung program Presiden Prabowo," ucap Bobon, Jumat (21/2).

Bobon mengatakan soto tangkar yang dimasak di Mapolres Serang kurang lebih untuk 1.500 porsi.

"Makan bergizi menunya soto tangkar khas Betawi kurang lebih 1.500 porsi yang akan dibagikan kepada ribuan siswa yang hadir," ujar dia.

Kapolres Serang AKBP Condro menabahkan pihaknya mendatangkan 1.000 lebih siswa tingkat sekolah dasar (SD) untuk mengikuti program MBG.

"Masak besar bersama Pak Bobon Santoso untuk murid sekolah dasar merupakan bentuk implementasi dari program makan bergizi gratis," ujar AKBP Condro.

Karena, kata AKBP Condro, melalui program MBG dapat meningkatkan kualitas gizi pelajar di seluruh Indonesia.

"Upaya meningkatkan gizi anak-anak sebagai harapan masa depan bangsa," kata AKBP Condro. 

Konten Terkait

RAGAM BREAKING NEWS Gubernur Sumbar Tetapkan UMP 2026 Rp3.182.955., Naik 6,3 Persen

Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) resmi menetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP) Sumbar Tahun 2026

Senin 22-Dec-2025 20:14 WIB

BREAKING NEWS Gubernur Sumbar Tetapkan UMP 2026 Rp3.182.955., Naik 6,3 Persen
PEMERINTAHAN SPPG Bhayangkari di Bengkulu Selatan Resmi Beroperasi, Salurkan MBG untuk 981 Penerima Manfaat

Polres Bengkulu Selatan resmi melaunching Dapur Sentra Penyediaan Pangan Gizi (SPPG) Yasasan Kemala Bhayangkari

Senin 08-Dec-2025 20:14 WIB

SPPG Bhayangkari di Bengkulu Selatan Resmi Beroperasi, Salurkan MBG untuk 981 Penerima Manfaat
PERISTIWA Sosok Pria Posting Video Diduga Penyebab Kebakaran Pasar Karmia Jaya Bengkulu Kini Diperiksa Polisi

Pemosting Video Diduga Terkait Kebakaran Pasar Karmia Jaya Bengkulu Diperiksa Polisi

Selasa 25-Nov-2025 20:12 WIB

Sosok Pria Posting Video Diduga Penyebab Kebakaran Pasar Karmia Jaya Bengkulu Kini Diperiksa Polisi
PEMERINTAHAN Bukan Kekenyangan, Tiga Alasan Ini Bikin Siswa Ogah Habiskan Makan Bergizi Gratis

WVI) bersama Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) membeberkan fakta mengejutkan dalam implementasi program Makan Bergizi Gratis (MBG) di lingkungan sekolah.

Rabu 12-Nov-2025 20:52 WIB

Bukan Kekenyangan, Tiga Alasan Ini Bikin Siswa Ogah Habiskan Makan Bergizi Gratis
PEMERINTAHAN Tinjau SPPG Karangasem, Wamendukbangga Pastikan MBG Aman dan Bersih

Wakil Menteri Ratu Ayu meninjau Program Makan Bergizi Gratis di Karangasem. Ia menekankan pentingnya keamanan pangan dan kualitas gizi untuk ibu dan anak.

Jumat 07-Nov-2025 20:16 WIB

Tinjau SPPG Karangasem, Wamendukbangga Pastikan MBG Aman dan Bersih

Tulis Komentar