Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KRIMINAL

DPD Kunjungi Kantor Imigrasi Bandung, Serap Aspirasi Pelaksanaan UU Keimigrasian

Kamis 08-Jan-2026 19:56 WIB

9

DPD Kunjungi Kantor Imigrasi Bandung, Serap Aspirasi Pelaksanaan UU Keimigrasian

Foto : mediaindonesia

Brominemedia.com - KANTOR imigrasi Kelas I TPI Bandung menerima kunjungan kerja Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Komite I Daerah Pemilihan Jawa Barat, Kamis (8/1). Kunjungan dalam rangka masa kegiatan di daerah.

"Kami datang untuk menyerap aspirasi serta melakukan inventarisasi materi pengawasan atas pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 63 Tahun 2024," ungkap Ketua rombongan, Aanya Rina Casmayanti, Anggota DPD asal Jabar.

Dalam kesempatan tersebut, rombongan meninjau alur layanan serta melakukan dialog dengan masyarakat sebagai pengguna layanan keimigrasian.

Kunjungan tersebut diterima oleh Kepala Bidang Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Jabar Iman Teguh, Plh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bandung I Gusti Ayu Litha Lestari serta pejabat Kantor Imigrasi Bandung.

Dalam pertemuan tersebut, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bandung memaparkan profil kantor, program aksi kemenimipas, capaian kinerja, berbagai inovasi layanan keimigrasian, serta penghargaan yang telah diraih.

Plh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bandung, I Gusti Ayu Litha Lestari, menyampaikan bahwa dalam mendukung pelayanan prima kepada masyarakat, Kantor Imigrasi Bandung terus melakukan peningkatan kualitas pelayanan dan transformasi digital melalui optimalisasi sistem keimigrasian nasional. Di antaranya melalui SIMKIM versi 2, aplikasi M-Paspor, dan layanan e-Visa.

"Kami menghadirkan sejumlah inovasi layanan, seperti Maung Riung, Maung Lembur, Maung BAP Virtual, Maung Wani, Maung Empatik, Maung Ngampus, dan Maung Jago. Inovasi itu dirancang untuk memberikan kemudahan, kepastian, serta meningkatkan kepuasan masyarakat tanpa mengesampingkan fungsi pengawasan dan keamanan negara," jelasnya.

Tindak lanjuti aspirasi

Lebih jauh, Aanya Rina menyampaikan apresiasi atas berbagai upaya dan inovasi yang telah dilakukan Kantor Imigrasi Bandung. Dia menegaskan komitmennya untuk menindaklanjuti aspirasi yang disampaikan.

“Aspirasi terkait relokasi Kantor Imigrasi Bandung akan saya perjuangkan dan menjadi perhatian untuk disampaikan serta diprioritaskan kepada menteri dalam forum resmi,” imbuhnya.

Aanya juga mendorong agar aspirasi tersebut disampaikan secara tertulis dan dikirimkan kepada DPD. Pada prinsipnya, aspirasi apa pun dari daerah dapat disampaikan kepada DPD agar dapat di prioritaskan sesuai kewenangan.

Dia berharap melalui kunjungan kerja ini, diharapkan terbangun sinergi yang semakin kuat antara DPD dan jajaran keimigrasian di daerah guna meningkatkan kualitas pelayanan publik, memperkuat pengawasan keimigrasian serta mendukung pelaksanaan Undang-Undang.



Konten Terkait

KRIMINAL DPD Kunjungi Kantor Imigrasi Bandung, Serap Aspirasi Pelaksanaan UU Keimigrasian

Kantor Imigrasi Bandung terus melakukan peningkatan kualitas pelayanan dan transformasi digital

Kamis 08-Jan-2026 19:56 WIB

DPD Kunjungi Kantor Imigrasi Bandung, Serap Aspirasi Pelaksanaan UU Keimigrasian
PEMERINTAHAN 580 Anggota DPR RI dan 152 DPD R akan Dinilai, Berikut Kategorinya

Personal branding telah menjadi kebutuhan fundamental bagi legislator dalam menjalankan amanat sebagai wakil rakyat.

Selasa 25-Nov-2025 20:15 WIB

580 Anggota DPR RI dan 152 DPD R akan Dinilai, Berikut Kategorinya
PEMERINTAHAN Golkar Jatim Kejar Target Tuntaskan Musda Hingga Akhir Tahun

Pelaksanaan Musyawarah Daerah atau Musda masih menjadi konsentrasi di internal Partai Golkar Jatim.

Senin 20-Oct-2025 20:18 WIB

Golkar Jatim Kejar Target Tuntaskan Musda Hingga Akhir Tahun
PEMERINTAHAN Mensesneg Ungkap Respons Prabowo soal Polemik Bupati Pati Naikkan PBB 250%

Mensesneg Prasetyo Hadi mengungkap respons Prabowo soal polemik Bupati Pati yang menaikkan PBB 250%. Pras menekankan pentingnya pembinaan kader Gerindra.

Rabu 13-Aug-2025 20:50 WIB

Mensesneg Ungkap Respons Prabowo soal Polemik Bupati Pati Naikkan PBB 250%
PEMERINTAHAN Soroti Putusan Batasan Usia Capres-Cawapres, Ketua DPD: MK Sudah Tercemar Tradisi Politik

Brominemedia.com - Ketua DPD AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menilai Mahkamah Konstitusi (MK) telah tercemar tradisi terkait putusan batasan usia capres-cawapres.

Rabu 18-Oct-2023 02:09 WIB

Soroti Putusan Batasan Usia Capres-Cawapres, Ketua DPD: MK Sudah Tercemar Tradisi Politik

Tulis Komentar