Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

TREND

Bale Kreasi Beri Pelatihan Membuat Pupuk Organik Cair, Lebih Murah Dari Pupuk Bersubsidi

Selasa 06-Aug-2024 20:33 WIB

55

Bale Kreasi Beri Pelatihan Membuat Pupuk Organik Cair, Lebih Murah Dari Pupuk Bersubsidi

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Bale Kreasi di Kabupaten Nganjuk menggelar pelatihan pembuatan pupuk organik cair bagi para petani. Dan ke depannya, pelatihan tersebut bakal diselenggarakan di 30 desa di Kabupaten Nganjuk.

Founder Bale Kreasi, Aushaf Fajr mengatakan, Desa Banjaranyar, Kecamatan Tanjunganom, menjadi lokasi pertama kegiatan pelatihan membuat pupuk organik cair itu.

Para petani di desa tersebut tampak antusias mengikuti pelatihan. "Pelatihan ini merupakan salah satu program Bale Kreasi yang berfokus pada bidang pertanian," kata Aushaf, Selasa (6/8/2024).

Aushaf menjelaskan, pupuk organik cair bisa menjadi pilihan ketika sewaktu-waktu terjadi masalah kelangkaan pupuk bersubsidi. Dalam acara itu, Aushaf juga memberikan bantuan puluhan drum untuk membuat pupuk organik cair.

"Kami juga memberikan pupuk organik cair kemasan 1 liter kepada petani. Kegiatan ini berkelanjutan hingga menjangkau 30 desa," kata Aushaf.

"Pupuk organik cair bisa mengatasi masalah kelangkaan pupuk. Apabila mendapat respons positif dari petani, program ini akan saya bawa saat terpilih," ujar Aushaf yang maju sebagai Calon Wakil Bupati di Pilkada Nganjuk 2024 ini.

Bale kreasi menghadirkan petani milenial asal Kabupaten Trenggalek, Azwar Rahmatullah sebagai pembicara. Azwar menyebut proses pembuatan pupuk organik cair ini tergolong mudah.

Selain itu tidak membutuhkan tempat yang luas. "Drum bisa diletakkan di pojokan rumah, tidak memakan tempat. Bahan-bahannya bisa menggunakan limbah rumah tangga," tutupnya.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Tekan Para Tengkulak! Petani Diharapkan Jual Hasil Pertanian Secara Online, Ini Kata Distan Tabanan

Pasalnya Pemerintah Kabupaten Tabanan dalam hal ini Bupati Tabanan menginginkan para petani mendapatkan harga yang maksimal dalam menjual hasil

Minggu 11-Aug-2024 20:26 WIB

Tekan Para Tengkulak! Petani Diharapkan Jual Hasil Pertanian Secara Online, Ini Kata Distan Tabanan
TREND Bale Kreasi Beri Pelatihan Membuat Pupuk Organik Cair, Lebih Murah Dari Pupuk Bersubsidi

"Kami juga memberikan pupuk organik cair kemasan 1 liter kepada petani. Kegiatan ini berkelanjutan hingga menjangkau 30 desa," kata Aushaf.

Selasa 06-Aug-2024 20:33 WIB

Bale Kreasi Beri Pelatihan Membuat Pupuk Organik Cair, Lebih Murah Dari Pupuk Bersubsidi
PERISTIWA Mengenal XStar, yang Harus Digunakan Pembeli BBM Bersubsidi

BPH Migas sudah menyiapkan aplikasi XStar untuk penerbitan surat rekomendasi untuk memudahkan masyarakat mendapatkan BBM bersubsidi

Senin 17-Jun-2024 20:18 WIB

Mengenal XStar, yang Harus Digunakan Pembeli BBM Bersubsidi
PERISTIWA Timbun BBM Bersubsidi, Pelaku Beli 800 Liter per Hari

brominemedia.com-- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Yogyakarta mengungkap kasus penyalahgunaan BBM bersubsidi di Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Setidaknya, polisi berhasil mengamankan tujuh pelaku yang melakukan penimbunan BBM bersubsidi. Tujuh...

Kamis 21-Sep-2023 07:35 WIB

Timbun BBM Bersubsidi, Pelaku Beli 800 Liter per Hari
PEMERINTAHAN Bapanas Akui Stok Beras Kurang Makanya Harga Naik Terus

brominemedia.com-- Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) mengakui saat ini stok gabah dan beras kurang sehingga menyebabkan harga terus meningkat. Selama ini, pemerintah bersikeras bahwa stok beras,...

Rabu 20-Sep-2023 08:01 WIB

Bapanas Akui Stok Beras Kurang Makanya Harga Naik Terus

Tulis Komentar