Selasa 12-Jul-2022 07:20 WIB
410
Foto : tvone
brominemedia.com –
Seorang polisi Brigadir J tewas akibat baku tembak dengan sesama anggota polisi
di rumah dinas Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, di kawasan Duren Tiga,
Jakarta Selatan.
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan
mengatakan peristiwa itu terjadi pada hari Jumat (8/7) pukul 17.00 WIB.
"Saat itu, saudara Brigadir J berada atau memasuki
rumah salah satu pejabat Polri di perumahan dinas Duren Tiga, kemudian ada
anggota lain atas nama Bharada E menegur dan saat itu yang bersangkutan
mengacungkan senjata kemudian melakukan penembakan dan Bharada E itu menghindar
dan membalas tembakan terhadap Brigadir J. Akibat penembakan yang dilakukan
Bharada E itu mengakibatkan Brigadir J meninggal dunia," kata Ramadhan,
Senin (11/7).
Ramadhan mengatakan kasus ini telah ditangani Propam Polri
dan Polres Metro Jakarta Selatan. Adapun motif penembakan masih didalami. Ia
menyebut bahwa J merupakan personel yang bertugas di Bareskrim lalu membantu
tugas di Propam.
Penembakan tersebut diketahui berlangsung di dalam rumah. Saat
ini Bharada E telah diamankan. Sedangkan jenazah Brigadir J telah dibawa
keluarga di Jambi.
Konten Terkait
Richard Lee tidak ditahan setelah diperiksa sebagai tersangka. Polisi menilai dia kooperatif dan pemeriksaan dilanjutkan pekan depan.
Kamis 08-Jan-2026 01:37 WIB
Dokter Richard Lee menghentikan pemeriksaan setelah 8 jam karena kurang enak badan. Kasusnya terkait pelanggaran UU Kesehatan dan Perlindungan Konsumen.
Kamis 08-Jan-2026 01:15 WIB
Penyelidikan kecelakaan kerja di Batam yang menewaskan Ramli, pekerja subkontraktor di PT ASL Shipyard, masih diselidiki polisi dan Disnaker Kepri
Minggu 04-Jan-2026 20:14 WIB
Ngakunya jual obat kuat, pria di Pasuruan malah ditangkap polisi. Apa yang sebenarnya terjadi?
Kamis 25-Dec-2025 20:29 WIB
Pelarian begal motor residivis ASF berakhir di Pasuruan. Sempat membacok anggota polisi di Lumajang, pria bersenjata celurit itu tewas ditembak.
Rabu 17-Dec-2025 20:13 WIB






