Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

HIBURAN

9 Waterpark Di Tangerang untuk Isi Waktu Libur Sekolah

Senin 20-Jun-2022 21:20 WIB

839

9 Waterpark Di Tangerang untuk Isi Waktu Libur Sekolah

Foto : tempatwisataseru.com

brominemedia.com--Libur sekolah telah tiba. Untuk wilayah Tangerang Raya, masa liburan sekolah dijadwalkan hingga 9 Juli 2022. 

Nah, supaya nggak bingung dan bosan selama liburan, salah satu aktivitas yang bisa dilakukan ialah berenang. 

Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata yang bisa untuk berenang: 

1. Ocean Park BSD 

Waterpark yang terletak di kawasan Serpong, Tangerang Selatan ini cukup digemari warga. Tempatnya luas dan banyak wahana yang ditawarkan seperti kolam ombak, perosotan panjang, dan lain-lain. 

Jadwal buka:

Senin-Jumat, 11.00-16.00 WIB (HTM 65K)

Sabtu-Minggu 09.00-16.00 WIB (HTM 100K) 

2. Kolam Renang Modern Tirtamas 

Terletak di Jalan Pulau Putri Raya, Modernland, Kota Tangerang, kolam renang di sini terbagi untuk anak dan dewasa. 

Jadwal buka:

Senin-Jumat, 08.00-17.00 WIB (HTM 32K)

Sabtu-Minggu 07.00-18.00 WIB (HTM 35K) 

3. Citra Raya Water World 

Terletak di Citra Raya, Cikupa, Kabupaten Tangerang dengan menawarkan fasilitas yang cukup lengkap. Di sini kamu bisa menyewa ban hingga gazebo untuk bersantai. 

Jadwal buka:

Selasa-Minggu, 08.00-17.00 WIB (HTM Weekday 45K, Weekend 50K) 

4. Newtown Waterpark 

Berlokasi di Jalan Moh. Toha No. KM02, Karawaci, Kota Tangerang, tempat ini punya wahana yang unik yaitu mandi salju! 

Jadwal buka:

Senin-Jumat, 08.00-17.00 WIB (HTM 40K)

Sabtu-Minggu, 07.00-17.00 WIB (HTM 50K) 

5. Amsterdam Waterpark 

Kolam renang ini unik dengan menyuguhkan tema Belanda. Berlokasi di Villa Tomang Baru Square, Ps. Kemis, Kabupaten Tangerang. Tempat wisata ini lengkap dengan instalasi uniknya. 

Jadwal buka:

Senin-Minggu, 08.00-17.00 WIB (HTM Weekday 38K, Weekend anak 45K dan dewasa 55K) 

6. Batavia Splash Water Adventure 

Ini merupakan salah satu kolam renang favorit warga. Berlokasi di Perumahan Grand Batavia, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. 

Jadwal buka:

Selasa-Jumat, 09.00-17.00 WIB (HTM 30K)

Sabtu-Minggu, 08.00-17.30 WIB (HTM 40K) 

7. Kencana Tirta Eleven 

Dikenal juga dengan kolam renang gajah, lokasinya di Jalan Baru Sentiong, Balaraja, Kabupaten Tangerang. 

Jadwal buka:

Senin-Minggu (kecuali Jumat), 08.00-17.00 WIB (HTM Weekday 30K, Weekend 35K) 

8. Kolam Renang Palem Semi 

Terletak di area UFit Goldland Karawaci, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Cocok buat mengisi libur sambil santai. 

Jadwal buka:

Senin-Minggu, 07.00-19.00 WIB (HTM Weekday 35K, Weekend 45K) 

9. Puri Beta Waterpark 

Kolam renang di kecamatan Larangan, Kota Tangerang ini yang terbesar di daerahnya dengan fasilitas lengkap. 

Jadwal buka:

Senin-Jumat, 08.00-20.00 WIB (HTM 30K)

Sabtu-Minggu, 07.30-19.00 WIB (HTM 45K) 

Gimana, Sohib Bromine?

Sudah ada rencana mau jalan-jalan kemana?

Konten Terkait

LIFESTYLE BRI Insurance Hadirka Perlindungan di Liburan Natal dan Tahun Baru

JPNN.com, JAKARTA - BRI Insurance menyambut liburan Natal dan Tahun Baru 2025, dengan menghadirkan solusi perlindungan perjalanan di tengah musim hujan.

Rabu 25-Dec-2024 20:50 WIB

BRI Insurance Hadirka Perlindungan di Liburan Natal dan Tahun Baru
HIBURAN Liburan Bareng Nagita Slavina, Penampilan Nisya Adik Raffi Ahmad jadi Sorotan

Keluarga pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sedang berada di Bali. Di momen liburan ini, Raffi turut mengajak serta keluarga besarnya. Adik Raffi Ahmad, Nisya turut serta dalam perjalanan liburan ke Bali. Penampilannya mencuri perhatian. Ini potretnya.

Senin 06-Mar-2023 09:33 WIB

Liburan Bareng Nagita Slavina, Penampilan Nisya Adik Raffi Ahmad jadi Sorotan
TRAVEL Hari Ini Ingin Liburan Ke Solo? Ini Jadwal KRL Jogja Solo, Sabtu (25/2/2023)

Bagi yang ingin menikmati libur hari Sabtu dan Minggu di Kota Solo, Anda tak perlu membawa kendaraan pribadi untuk menuju Kota Bengawan itu. Sebab, Anda bisa me

Sabtu 25-Feb-2023 05:17 WIB

Hari Ini Ingin Liburan Ke Solo? Ini Jadwal KRL Jogja Solo, Sabtu (25/2/2023)
LIFESTYLE Rekomendasi Liburan Romantis Dalam Mengisi Hari Valentine

Bulan Februari identik dengan Hari Valentine. Simak pilihan kado Valentine yang bisa dekatkan hubungan Anda dan pasangan.

Selasa 14-Feb-2023 01:24 WIB

Rekomendasi Liburan Romantis Dalam Mengisi Hari Valentine
TRAVEL Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023 Sudah Ditetapkan, Saatnya Buat Jadwal Liburan Sesuai Kalender

Untuk menyambut libur nasional dan cuti bersama kalender 2023, sejumlah tips berikut bisa dilakukan untuk merancang liburan.

Senin 09-Jan-2023 11:11 WIB

Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023 Sudah Ditetapkan, Saatnya Buat Jadwal Liburan Sesuai Kalender

Tulis Komentar