EVENT

Ribuan Warga Ikuti Senam Bersama Haornas 2024 di Kota Magelang

Jumat 13-Sep-2024 20:30 WIB 57

Foto : tribunnews

Ribuan warga memadati Alun-alun Kota Magelang untuk memeriahkan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-41 tahun 2024, Jumat (13/9/2024) pagi.

Para peserta berasal dari berbagai komunitas, organisasi masyarakat, pelajar, Polri, TNI, ASN dan masyarakat.

Mereka tampak antusias mengikuti gerakan senam yang diperagakan beberapa instruktur senam dari Komite Olahraga masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Magelang .

"Senam bersama ini dalam Haornas 2024, dengan tujuan membuat masyarakat yang sehat dan kuat," ujar Kepala Disporapar Kota Magelang , Sarwo Imam Santosa, di sela-sela kegiatan.

Dia berpesan kepada masyarakat agar menjadikan olahraga sebagai bagian kehidupan untuk menjaga fisik dan mental.

Untuk mendukung itu, Disporapar juga rutin menggelar senam bersama warga setiap Jumat ke kelurahan-kelurahan.

"Kami punya mobil keliling. Setiap Jumat datang ke kelurahan-kelurahan menggelar senam bersama," imbuh Imam.

Wali Kota Magelang dr. Muchamad Nur Aziz, yang turut hadir pada acara itu, menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Haornas dengan tema "Ayo Olahraga, Bersatu Kita Juara" itu diharapkan agar masyarakat menyempatkan diri untuk olahraga.

"Harapannya agar masyarakat selalu sempat olahraga, apalagi Kota Magelang ini jadi kota yang nyaman, aman dan tenteram," ujar Dokter Aziz.

Selain senam bersama, dalam acara Haornas ke-41 tahun 2024 ini, Dokter Aziz menyerahkan penghargaan kepada atlet-atlet pelajar berprestasi asal Kota Magelang pada POPDA Tingkat Provinsi Jawa Tengah, yang diadakan di Semarang 20-27 Juli 2024 lalu.

Para atlet penerima penghargaan itu, antara lain :

1. Alfin Drajad Suwardana (Juara II Lompat Tinggi Putra)
2. Dwi Citra Dewanti (Juara III Karate Beregu)
3. Muthia Nadira Paramitha (Juara III Karate Beregu)
4. Viola Rahma Pratiwi (Juara III Karate Beregu)
5. Indira Sakunto (Juara I Menembak 10m Air Riffle Putri)
6. Filladelfia Kurnia (Juara III Karate Kls G (63-67kg) Putri)
7. Glennzo Moritz Midas Suharlim (Juara II Renang 50m Gaya Dada Putra dan Juara I Renang 100m Gaya Dada Putra)
8. Aina Adzkia Gandhis (Juara III Taekwondo Under 49kg Putri)
9. Aula Zamir Aditya (Juara III Taekwondo Poomsae Freestyle Putra)
10. Danu Wakhid Prakoso (Juara III Taekwondo Kelas Under 51kg Putra)
11. Ellisha Daniela Theta Putra Siswantoro (Juara III Taekwondo Kelas Under 55kg Putra)
12. Nafisa Azila Zahra (Juara III Taekwondo Under 46kg Putri)
13. Putra Mahatvavirya (Juara III Taekwondo Poomsae Putra)
14. Saka Putra Angkasa (Juara II Taekwondo Under 59kg Putra)
15. Valda Aulia Najwa Az Zahra (Juara III Taekwondo Under 68kg Putri)
16. Ahmad Latip Suyudi (Juara III Tinju Kelas 57-60kg Putra)
17. Yeremia Erwin Hanuebi (Juara III Tinju Kelas 60-63 Putra)

Salah satu atlet, Filladelfia Kurnia, Juara III Karate, mengaku senang dan bangga bisa mengharumkan nama Kota Magelang dan orangtua.

Prestasi ini merupakan buah hasil disiplin latihannya sejak kelas I SMP.

"Seneng dapat penghargaan ini. Saya bangga bisa mengharumkan nama Kota Magelang dan orangtua. Hadiahnya ini nanti buat orangtua dan buat diri sendiri," ungkapnya.

Siswa kelas XI SMK Wiyasa itu berpesan kepada generasi muda, khususnya yang gemar berolahraga untuk terus semangat latihan agar jadi juara.
Share:

Konten Terkait

KESEHATAN Melihat Dukungan Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Gerakan Anak Indonesia ini merupakan inisiatif dari Askrindo dan IFG yang berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Manggarai Barat dan merupakan rangkaian dari event IFG Labuan Bajo Marathon 2024

Kamis 14-Nov-2024 20:40 WIB

PEMERINTAHAN Keseruan Para Menteri Ikuti Retreat di Magelang: Tak Capek-Turun Berat Badan

Para anggota kabinet Merah Putih mengaku senang mengikuti retreat di Akmil Magelang. Mereka ngaku tak merasa capek bahkan ada yang berkelakar turun berat adan.

Jumat 25-Oct-2024 20:05 WIB

LIFESTYLE Jangan Ketinggalan Serunya Berburu Sneakers di USS 2024 Presented by BRImo yang hadir di JCC

Kalian pencinta sneakers jangan lewatkan berburu sneakers di gelaran USS 2024 Presented by BRImo yang hadir di JCC Hall A-B pada 25-27 Oktober 2024.

Kamis 24-Oct-2024 20:21 WIB

PEMERINTAHAN Presiden Prabowo Subianto ke Magelang Pakai Pesawat Kepresidenan

Menurut Hasan, para Menteri dan wakil Menteri akan mendapatkan seragam khusus untuk mengikuti pembekalan selama empat hari.

Rabu 23-Oct-2024 20:30 WIB

PEMERINTAHAN Presiden Prabowo Subianto ke Magelang Pakai Pesawat Kepresidenan

Menurut Hasan, para Menteri dan wakil Menteri akan mendapatkan seragam khusus untuk mengikuti pembekalan selama empat hari.

Rabu 23-Oct-2024 20:30 WIB

Tulis Komentar