HIBURAN

Plot Twist! No-eul Si Pink Guard di Squid Game 2 Merupakan Penembak Jitu

Jumat 27-Dec-2024 20:44 WIB 63

Foto : mediaindonesia

Brominemedia.com – DALAM episode 1 dan 2 Squid Game 2, penonton akan bertemu dengan No-eul (Park Gyu-young), perempuan misterius yang tampaknya merupakan kandidat tepat untuk bermain Squid Game. Namun, di akhir episode 2 secara mengejutkan terungkap No-eul bukan seorang pemain. Dia adalah salah satu Pink Guard dan penembak jitu yang andal.  

Season 2 Squid Game memberi penonton beberapa detail tentang masa lalu No-eul. Dia adalah pembelot Korea Utara yang meninggalkan keluarganya, termasuk putrinya. “(No-eul) tidak memiliki tujuan lain dalam hidup selain bersatu kembali dengan anaknya,” kata Park Gyu-young dikutip dari Tudum Netflix, Jumat (27/12). 

“Dia memendam penderitaan yang tak terlukiskan, yang tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata,” lanjutnya 

Meskipun No-eul mungkin tampak tidak lebih dari tentara bayaran, Park mengatakan sebaliknya. No-eul mulai bekerja di permainan dengan misi membiarkan orang-orang tanpa harapan meninggal dengan tenang tanpa rasa sakit. 

“Dia adalah seseorang yang tidak bisa terus hidup, tetapi harus melakukannya. Dia bergabung dengan permainan ini dengan ide untuk menghilangkan rasa sakit orang lain dan memberikan kedamaian bagi mereka yang menderita seperti dirinya,” jelas Park.

Konten Terkait

PERISTIWA Fadli Zon: Titiek Puspa Jadi Inspirasi bagi Generasi Baru di Panggung Seni Indonesia

Fadli Zon mengenang Titiek Puspa sebagai tokoh penting yang sangat berpengaruh dalam perjalanan musik Indonesia modern

Kamis 10-Apr-2025 20:31 WIB

HIBURAN Perankan Mertua Selingkuh di Film Norma, Wulan Guritno: Semoga Terhibur Dengan Perselingkuhannya

Perankan Mertua Selingkuh di Film Norma, Wulan Guritno: Semoga Terhibur Dengan Perselingkuhannya

Senin 24-Mar-2025 20:44 WIB

LIFESTYLE Keluar Zona Nyaman, Iksan Skuter Hingga Poppy Sovia Malah Diseret ke Pengadilan Musik

DCDC Pengadilan Musik terus konsisten mengadili sejumlah musisi yang bikin 'ulah' dengan karya musik.

Senin 03-Mar-2025 01:11 WIB

HIBURAN Film - OOTD: Outfit of the Designer (2024)

OOTD: Outfit of the Designer adalah sebuah film drama romantis yang dibintangi oleh Jolene Marie hingga Givina.

Jumat 07-Feb-2025 21:05 WIB

HIBURAN PREDIKSI SHIO Asmara, Kamis 6 Februari 2025, Shio Naga Makin Intim, Shio Babi Terancam Bubar

Ramalan Shio besok hari Kamis 6 Februari 2025, ada beberapa shio yang akan beruntung dalam hal asmara.

Rabu 05-Feb-2025 20:41 WIB

Tulis Komentar