KRIMINAL

Operasi Pekat Musi 2025, Polres Banyuasin Ungkap 82 Kasus

Jumat 07-Mar-2025 20:30 WIB 266

Foto : jpnn

Brominemedia.com – Polres Banyuasin mengungkap 82 kasus selama Operasi Pekat Musi 2025 yang berlangsung 16 hari.

"Hanya dalam 16 hari, 82 kasus kejahatan diungkap," kata Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo, Jumat (7/3).

Operasi Pekat Musi 2025 digelar berdasarkan Surat Telegram Kapolda Sumsel Nomor: STR / 14 / I / Ops.1.3 / 2025, tanggal 24 Januari 2025 tentang Rencana Garis Besar Operasi Kepolisian Mandiri Kewilayahan Pekat Musi 2025.

Operasi Pekat Musi 2025 ini menyasar berbagai jenis kejahatan dengan hasil signifikan.

Perinciannya, narkoba (12 kasus) dengan barang bukti 51 paket sabu-sabu seberat 100,09 gram dan tiga timbangan digital.

Kemudian, kasus kejahatan jalanan (curat, curas, curanmor) 15, termasuk penemuan 69 tandan sawit curian, satu sepeda motor, dan tiga iPhone.

Selanjutnya, 27 kegiatan operasi premanisme/pungutan liar, dengan hasil mengamankan 30 pelaku dan menyita Rp 515.000 diduga hasil pungli.

Judi sabung ayam satu kasus, dengan menyita delapan ekor ayam, 12 pisau jalu, uang taruhan Rp 58.000.

Berikutnya, 18 kegiatan razia minuman keras, dengan hasil mengamankan 1.115 botol miras (bir, anggur, tuak), dan 23 jeriken tuak 25 liter. Senjata tajam dua kasus, termasuk badik dan parang.

Ruri menjelaskan bahwa total ada 41 tersangka dari berbagai kasus yang telah ditindak.

Dia memerinci kasus narkoba (15 orang), curat (10), curas (2),  curanmor (3),  sajam 91),

miras/tindak pidana ringan (2), judi (4), tawuran/kekerasan terhadap anak (4).

"Tidak ada ruang bagi kejahatan di Bumi Sedulang Setudung. Kami akan sikat habis," ungkap Ruri.

Perwira menengah Polri ini mengatakan bahwa operasi ini merupakan bentuk komitmen Polres Banyuasin dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama Ramadan 2025.

"Kami mengimbau masyarakat menjauhi aktivitas negatif, seperti tawuran, balap liar, atau konsumsi miras. Mari jaga Ramadan penuh berkah,” imbau Ruri.

Dia memastikan bahwa operasi pemberantasan pekat akan terus digencarkan, dengan fokus memberantas kejahatan yang mengganggu kamtibmas.

Konten Terkait

PERISTIWA Kondisi Terkini Balita Korban Peluru Nyasar setelah Proyektil Diangkat, Ibunya Khawatir

Ternyata peluru tersebut bersarang di tengkorak kepala korban yang bernama Asmi Anggraini. Tepatnya di dekat mata kanan.

Jumat 09-Jan-2026 20:04 WIB

PEMERINTAHAN Kemenkop Dorong Koperasi yang Terdampak Bencana di Sumatra Aktif Kembali

Kemenkop juga menyiapkan program pendampingan keterampilan bagi masyarakat khususnya anggota koperasi yang sebelumnya memiliki kegiatan usaha produktif.

Kamis 08-Jan-2026 01:21 WIB

SAINS Prakiraan Cuaca Sumbar Sabtu 3 Januari 2025, Waspada Hujan Lebat di Lima Puluh Kota pada Pagi Hari

Sedangkan potensi hujan sedang hingga lebat juga dapat terjadi pada pagi hari di wilayah Lima Puluh Kota.

Jumat 02-Jan-2026 20:05 WIB

PERISTIWA Kapolsek Pahunga Lodu Ipda I Ketut Muriadi Meninggal Dunia

Saat ini, jenazahnya sudah diberangkatkan ke Sumba Barat Daya untuk selanjutnya diterbangkan ke Bali melalui Bandar Udara Lede Kalumbang.

Selasa 30-Dec-2025 20:11 WIB

PEMERINTAHAN Tekan Angka Kriminalitas, Tim Gabungan Polres Sibolga dan BKO Sat Brimob Polda Sumut Gelar Patroli

Adapun sasaran patroli meliputi berbagai potensi gangguan kamtibmas, antara lain aktivitas geng motor dan balap liar, tawuran remaja

Minggu 28-Dec-2025 20:06 WIB

Tulis Komentar