PEMERINTAHAN

Keseruan Para Menteri Ikuti Retreat di Magelang: Tak Capek-Turun Berat Badan

Jumat 25-Oct-2024 20:05 WIB 45

Foto : detik

Brominemedia.com – Para anggota kabinet Merah Putih mengaku senang mengikuti retreat di Akademi Militer (Akmil) Magelang. Mereka mengaku tak merasa capek, bahkan ada yang berkelakar hingga turun berat badan.

Cuplikan komentar itu diungkap para menteri saat menuju Lapangan Pancasila di kawasan Akmil, Magelang, Jumat (25/10/2024). Mereka hendak mengikuti para senja yang digelar sore hari.

Awalnya, rombongan menteri di antaranya Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri BUMN Erick Thohir, Menko PMK Pratikno, dan meneriakkan bahwa mereka adalah petarung. Terlihat salah satu utusan khusus presiden Raffi Ahmad ikut berteriak.

Mereka kemudian membentuk formasi berdiri berjejer dan jongkok berbaris di depannya untuk meneriakkan yel-yel. Teriakan ini dikomandoi oleh seorang menteri, yang diikuti menteri lainnya.

"Siapa kita? Petarung," kata para menteri bersamaan.

Kemudian, Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar dan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menunjukkan kepalan tangan penuh semangat. Ada Wakendagri Bima Arya Sugiarto ikut bergabung. Mereka lalu berfoto bersama.

Menteri BUMN Erick Thohir juga berkomentar terkait retreat. Ia berkelakar berat badannya turun saat mengikuti retreat di akademi militer.

"Turun berat badan," kata Erick.

"Turun berapa kilo, Pak?" tanya wartawan

"Turun 2 kilo," timpal Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi Kreatif, Yovie Widianto.

Menko Pangan Zulkifli Hasan memberikan acungan jempol. Ia menyebut kegiatan retreat luar biasa.

"Kabinet Merah Putih, luar biasa," ucapnya.

"Luar biasa kesannya. Kecintaan pertama-tama terhadap (bangsa)," lanjut Zulhas.

"Luar biasa, luar biasa, luar biasa," timpal jajaran Kabinet Merah Putih.

Sedangkan Wakil Menteri Desa Ahmad Riza Patria mengungkapkan tidak capek menjalani retreat di Akmil Magelang. Ia mengaku senang.

"Nggak (capek), enak," kata Riza.

Untuk diketahui, parade senja digelar di Lapangan Pancasila, Akademi Militer, Magelang, sore tadi. Parade dipimpin Presiden Prabowo Subianto sebagai inspektur upacara.

Konten Terkait

RAGAM Kemegahan Istana Palacio De Gobierno di Peru: Bergaya Kolonial, Setiap Sudut Berlapis Emas

Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Presiden Peru, Dina Boluarte di Istana Palacio de Gobierno, banyak tersebar di media massa.

Kamis 21-Nov-2024 20:41 WIB

PEMERINTAHAN Anggap Menteri Hukum Tak Cermat Teken Aturan, Pimpinan GPK Mengadu ke Presiden Prabowo

JPNN.com - Ketua Umum dan Sekjen Gerakan Pemuda Ka'bah (GPK) Fauzan Amir Uskara serta M. Thobahul Aftoni membuat aduan kepada Presiden RI Prabowo Subianto menyikapi langkah Menteri Hukum Supratman Andi Agtas yang tak cermat meneken ketentuan.

Kamis 14-Nov-2024 20:42 WIB

RAGAM Anak Marissa Haque-Ikang Fawzi Semangati Tom Lembong: Kami Bersamamu, Pak Tom!

Surat tulisan tangan Tom Lembong diunggah oleh tim media sosialnya di akun media sosial Tom Lembong

Minggu 10-Nov-2024 20:35 WIB

KRIMINAL Judi Online Oknum Kementerian Komunikasi dan Digital: Kepolisian Sita Rp 73 Miliar

JPNN.com - JAKARTA - Polda Metro Jaya menyita uang dengan total Rp 73,7 miliar pada kasus judi online yang melibatkan oknum pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). "Penyidik menyita uang tunai sekitar Rp 73 miliar," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Ade Ary Syam Indradi, Kamis (7/11).

Kamis 07-Nov-2024 20:30 WIB

PEMERINTAHAN Menkomdigi Meutya Hafid Deg-degan Diperintah Prabowo Berantas Judi Online

Menkomdigi Meutya Hafid mengungkap suasana mencekam saat puluhan anggota pihak kepolisian menggeledah kantornya dalam kasus judi online.

Selasa 05-Nov-2024 20:25 WIB

Tulis Komentar