TREND

Jelang Nataru, Layanan Nasabah Tebus Emas di Pegadaian Palangka Raya Kalteng Meningkat

Kamis 19-Dec-2024 20:26 WIB 83

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), sejumlah nasabah Pegadaian banyak yang menebus perhiasan emas.

Pimpinan Cabang PT Pegadaian di Jalan A Yani Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng), Zulfikar Sulaiman melalui marketing, Frida mengungkapkan, jelang Nataru memang banyak nasabah yang menebus emas di Pegadaian.

“Namun setelah tahun baru pada awal Januari 2025 mendatang, mereka biasanya akan kembali menggadaikan emasnya lagi,” ucapnya saat diwawancarai oleh TribunKalteng.com, Kamis (19/12/2024).

Ia menilai, biasanya jelang Nataru sejumlah nasabah mendapat tunjangan dan bonus akhir tahun.

Selain itu, ia menjelaskan, biasanya OSL atau Out Standing Loan (saldo uang pinjaman) turun pada awal Desember.

“Karena emasnya ditebus jelang perayaan Nataru, sehingga OSL-nya turun dan biasanya akan kembali lagi di awal tahun pada Januari 2025 mendatang,” ungkapnya.

Ia berupaya agar terus membantu masyarakat  Palangka Raya dalam menggerakan roda perekonomian.

“Jadi ketika ada masyarakat yang memiliki masalah kendala keuangan boleh datang ke Pegadaian dan nikmati beragam promo dan manfaatnya,” tutupnya.

Konten Terkait

OLAHRAGA Porprov 2025, Angkat Besi Pacitan Genjot Latihan karena Bidik Emas

Sebanyak tiga atlet utama disiapkan untuk turun dalam ajang olahraga terbesar di Jatim tersebut.

Selasa 15-Apr-2025 21:16 WIB

PERISTIWA Tiba dari Singapura, Jenazah Murdaya Poo Disimpan di Vihara GVA Magelang, Akan Dikremasi pada 7 Mei

Prosesi penyambutan dan doa berlangsung khidmat di tempat persemayaman diikuti keluarga dan umat Buddha.

Senin 14-Apr-2025 23:27 WIB

TREND Teluk Lamong “Tancap Gas” di Triwulan I 2025: Arus Petikemas Melesat Dukung Ekonomi Jatim

Pelabuhan peti kemas kebanggaan Jawa Timur ini berhasil membukukan kenaikan arus peti kemas sebesar 4%, melonjak dari 212.206 TEUs pada periode yang sama tahun lalu menjadi 220.754 TEUs

Senin 14-Apr-2025 23:10 WIB

PERISTIWA AS Beri Peringatan Keras ke Pemasok Minyak Houthi

AMERIKA Serikat (AS) memberi peringatan keras kepada negara atau perusahaan yang mengirimkan minyak ke pelabuhan-pelabuhan Yaman.

Kamis 10-Apr-2025 20:27 WIB

TREND Pemudik asal Jabodetabek yang Lewati Tol Trans Jawa Memasuki Jawa Tengah, One Way Siap Diberlakukan

Para pemudik asal Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) mulai memasuki wilayah Jawa Tengah, pada Selasa ini.

Selasa 25-Mar-2025 20:55 WIB

Tulis Komentar