TREND

Daftar Lomba dan Kegiatan Memperingati Hari Kartini 2024: Ada Kontes Foto Kebaya Modern dan Melukis

Rabu 17-Apr-2024 20:32 WIB 834

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Hari Kartini diperingati setiap 21 April. Peringatan ini berawal dari Keputusan Presiden Republik Indonesia (RI) No 108 Tahun 1964 pada 2 Mei 1964.

Dalam Keppres tersebut, Presiden Soekarno menetapkan R.A. Kartini sebagai Pahlawan Kemerdekaan Nasional.

Selain itu, melalui Keppres tersebut pula, Bung Karno menetapkan Hari Kartini sebagai hari besar Nasional yang jatuh pada tanggal 21 April setiap tahunnya.


Tanggal 21 April dipilih berdasarkan hari lahir R.A. Kartini yang lahir pada 21 April 1879.

Pada 2024 Hari Kartini jatuh pada hari Minggu, 21 April 2024.


Dalam rangka memperingati Hari Kartini biasanya sekolah, kampus ataupun instansi lainnya akan menyelenggarakan berbagai kegiatan maupun lomba-lomba.

Berikut aneka lomba dan kegiatan Hari Kartini yang bisa dijadikan referensi.


Lomba Hari Kartini

1. Lomba fashion show dengan mengenakan kebaya

2. Lomba merias wajah ala R.A. Kartini

3. Lomba bercerita dengan tema perjuangan R.A. Kartini

4. Lomba menulis puisi, artikel, cerpen, essay bertema Kartini

5. Lomba cerdas cermat seputar Kartini

6. Lomba fotografi dengan tema "potret wanita Indonesia: keceriaan, kemandirian, dan keberagaman".

7. Lomba film pendek kisah perjuangan R.A. Kartini

8. Lomba menyanyikan lagu daerah

9. Lomba debat ilmiah

10. Lomba drama musikal

11. Lomba melukis dan mewarnai

12. Lomba pidato

13. Lomba membaca puisi

14. Lomba mengolah makanan dari bahan tradisional

15. Kontes foto kebaya modern

16. Lomba graffiti


Kegiatan Hari Kartini

Berikut beberapa ide kegiatan dalam rangka memperingati Hari Kartini 2024:

1. Diskusi daring tentang inspirasi perjuangan Kartini bagi milenialis

2. Kelas inspirasi dengan tema Kartini muda

3. Pelatihan keterampilan membatik

4. Diskusi riwayat hidup R.A. Kartini

5. Memberi penghargaan kepada karyawan wanita terbaik tahun ini di kantor

Konten Terkait

PEMERINTAHAN 60 Kasus Kekerasan Anak dan Perempuan di Kabupaten Serang, Ratu Zakiyah Serukan Edukasi Masif

Bupati Serang, Ratu Zakiyah, mengajak seluruh stakeholders dan masyarakat untuk bersama-sama mencegah kekerasan terhadap anak dan perempuan.

Rabu 23-Jul-2025 20:48 WIB

EVENT Polda Kalbar Borong Berbagai Juara Lomba Ketahanan Pangan Tingkat Nasional

Kapolda Kalbar, Irjen Pol Pipit Rismanto, menyampaikan apresiasinya kepada jajaran Polres yang telah bekerja keras dan berinovasi

Selasa 22-Jul-2025 21:05 WIB

KRIMINAL 2 Wanita DPO Asal Sulawesi Utara Ditangkap Interpol dan Kejati Sulut, Identitas Terungkap

Dua orang wanita berstatus DPO asal Sulawesi Utara diamankan pihak berwenang hanya dalam kurun waktu dua minggu.

Selasa 08-Jul-2025 20:33 WIB

EVENT Mahulu Tampilkan Inovasi di Lomba Tradisional PEDA KTNA XI, Ruang Belajar Antarpetani dan Nelayan

Semangat menjaga tradisi dan kearifan lokal tampak jelas dalam keikutsertaan kontingen Mahakam Ulu di ajang Pekan Daerah Kontak Tani Nelayan Andalan

Senin 23-Jun-2025 20:45 WIB

EVENT Info Jadwal Kepulangan Jemaah Haji 2025 ke Indonesia, Ada Dua Gelombang, Catat Tanggalnya di Sini!

Jemaah haji Indonesia gelombang akan pulang ke tanah Air secara bertahap. Ada dua gelombang kepulangan, yakni gelombang satu dan dua.

Minggu 08-Jun-2025 20:47 WIB

Tulis Komentar