Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

EVENT

Volume Sampah di Aceh Timur Capai 51,45 Ton Selama PON XXI 2024, Rata-rata 3,42 Ton Per Hari

Selasa 24-Sep-2024 20:28 WIB

314

Volume Sampah di Aceh Timur Capai 51,45 Ton Selama PON XXI 2024, Rata-rata 3,42 Ton Per Hari

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Selama penyelenggaraan PON XXI 2024 di Aceh-Sumut, Aceh Timur menghadapi peningkatan signifikan dalam masalah sampah.

Meskipun hanya satu cabang olahraga yang dipertandingkan di Aceh Timur yaitu sepak takraw, namun peningkatan volume sampah cukup tinggi.

Hal ini bisa dimaklumi lantaran momen bersejarah sebagai tuan rumah PON menarik perhatian banyak masyarakat dan pengunjung. 

Muslidar, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Aceh Timur mencatat, bahwa selama periode pertandingan Cabor Sepak Takraw yang berlangsung dari 9 hingga 20 September 2024, rata-rata produksi sampah meningkat sebesar 3,43 ton per hari, dengan total mencapai 51,45 ton.

“Lonjakan produksi sampah ini sejalan dengan banyaknya pengunjung,” kata Muslidar saat dikonfirmasi Serambinews.com, Selasa (24/9/2024).

Sebagai respons terhadap peningkatan volume sampah tersebut, DLHK telah meningkatkan frekuensi pengangkutan sampah dan menerapkan sistem pengelolaan yang lebih baik. 

“Kami menambah shift kerja pengangkut sampah dan memperkuat tim kebersihan di lapangan. Strategi ini penting untuk menjaga kebersihan selama acara berlangsung," jelasnya.

Selain itu, Muslidar juga meluncurkan kampanye kesadaran lingkungan untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan.

“Kami berharap masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya membuang sampah pada tempatnya dan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai,” ungkap Kepala DLHK Aceh Timur ini.

Share:

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Pemkot Magelang Siapkan Lahan Pengelolaan Sampah Modern di Bojong

Bantuan Prodamai Kota Magelang Berupa Sarana dan Prasarana Pengelolaan Sampah. Pengelolaan Sampah di Kota Magelang

Jumat 09-Jan-2026 20:01 WIB

Pemkot Magelang Siapkan Lahan Pengelolaan Sampah Modern di Bojong
PERISTIWA TPA Antang Diperluas untuk Tangani Darurat Sampah

Pemerintah Kota Makassar melakukan perluasan lahan Tempat Pembuangan Akhir Antang Tamangapa sebagai langkah strategis untuk menangani kondisi darurat sampah.

Senin 05-Jan-2026 20:15 WIB

TPA Antang Diperluas untuk Tangani Darurat Sampah
PEMERINTAHAN Wali Kota Lantik 71 Penjabat di Lingkungan Pemkot Singkawang, Tegaskan Optimal Layani Masyarakat

Tjhai Chui Mie, secara langsung melantik 71 penjabat administrator, pengawas, fungsional di Lingkungan Pemerintah Kota Singkawang

Kamis 01-Jan-2026 20:23 WIB

Wali Kota Lantik 71 Penjabat di Lingkungan Pemkot Singkawang, Tegaskan Optimal Layani Masyarakat
EVENT Kardinal Suharyo: Yang Kaya Merusak Hutan, Rakyat Kecil Jadi Korban

Pesan Natal 2025, Kardinal Suharyo menegaskan bencana alam berkaitan dengan kerusakan lingkungan dan menyerukan pertobatan ekologis.

Kamis 25-Dec-2025 20:38 WIB

Kardinal Suharyo: Yang Kaya Merusak Hutan, Rakyat Kecil Jadi Korban
EVENT SEA Games 2025: Cerita Heroik Diananda Choirunisa Rebut 2 Emas Meski Sedang Hamil

Pada SEA Games 2025 kemarin, Diananda baru mengetahui sedang hamil pada pagi sebelum final individu.

Minggu 21-Dec-2025 20:00 WIB

SEA Games 2025: Cerita Heroik Diananda Choirunisa Rebut 2 Emas Meski Sedang Hamil

Tulis Komentar