Rabu 07-Sep-2022 06:24 WIB
379
Foto : jpnn
brominemedia.com –
Video berdurasi tiga menit 29 detik yang menampilkan sosok wanita dengan narasi
'pembantu rumah tangga Putri Sambo buka suara' mendadak viral di media sosial.
Terlebih, wanita yang mengaku asisten rumah tangga Ferdy
Sambo dan Putri Candrawathi itu membuat heboh warganet setelah memberikan
pernyataan soal pintu rahasia di rumah majikannya tersebut.
Wanita dalam video itu menyebutkan Brigadir Nofriansyah
Yosua Hutabarat atau Brigadir J sebelum ditembak tubuhnya diikat terlebih
dahulu oleh Ferdy Sambo.
“Tolong dibuka itu pintu rahasia di belakang rumah untuk
penyiksaan Josua itu ada pintu rahasia, kuncinya ada di lemari sebelah tempat
Josua disiksa,” kata wanita dalam video tersebut.
Dikonfirmasi mengenai hal ini, Kepala Divisi Humas Polri
Irjen Dedi Prasetyo menegaskan informasi yang disampaikan dalam video tersebut
adalah hoaks.
“Enggak ada (pintu rahasia) di rumah Sambo,” kata Dedi saat dikonfirmasi terkait video viral tersebut, Selasa (6/9).

Jenderal bintang dua itu juga menegaskan informasi yang disampaikan dalam video tersebut terkait organ Brigadir J ditaruh di pintu rahasia di rumah dinas Ferdy Sambo juga merupakan kabar bohong.
“Ah enggak lah, hoaks lah itu,” tegasnya lagi.
Dedi menegaskan fakta terkait kondisi tubuh dan organ Brigadir J, hal itu sesuai dengan yang disampaikan oleh Kedokteran Forensik usai melakukan autopsi ulang beberapa waktu lalu.
“Hoaks lah itu, kan (penjelasan terkait organ) sudah disampaikan oleh dokter forensik,” ujar Dedi.
Dikonfirmasi awak media secara terpisah, pengacara keluarga Ferdy Sambo, Arman Hanis menegaskan sosok wanita di video tersebut bukan Susi asisten rumah tangga kliennya.
"Itu bukan Susi, berita tersebut hoaks," tegas Arman Hanis.
Konten Terkait
Gus Elham Yahya Luqman, seorang dai muda asal Kediri, Jawa Timur, telah menjadi sorotan publik berkat gaya dakwahnya yang kekinian. Berikut Profilnya
Rabu 12-Nov-2025 20:50 WIB
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang melalui Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) menindaklanjuti kabar perselingkuhan sesama guru seiring dengan beredarnya kasus tersebut di media sosial.
Senin 10-Nov-2025 21:00 WIB
Generasi Z didorong untuk berani menentukan arah masa depan dan berkontribusi secara nyata bagi lingkungan serta masyarakat.
Selasa 28-Oct-2025 20:15 WIB
BREAKING NEWS Persebaya Surabaya kontra Semen Padang, Gali Freitas berdansa, Bruno Moreira untung, skor 1-0.
Jumat 19-Sep-2025 20:43 WIB
Warga Ranah Karya Mukomuko ditemukan tewas tertimpa pohon di perkebunan sawit, evakuasi terhambat hujan lebat dan jalan berlumpur.
Rabu 03-Sep-2025 20:50 WIB






