Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

Tumpukan Sekam Jalur Penyelamat di Cangar-Pacet Terbakar, Apa Penyebabnya?

Senin 21-Oct-2024 20:33 WIB

122

Tumpukan Sekam Jalur Penyelamat di Cangar-Pacet Terbakar, Apa Penyebabnya?

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Tumpukan sekam di jalur penyelamat rest area Sendi, jalur Cangar-Pacet, Kabupaten Mojokerto terbakar. 

Akibatnya jalur penyelamat yang menahan benturan kendaraan rem blong belum berfungsi optimal. 

"Kondisinya (Jalur penyelamat) dari tanggal 15 kemarin sudah terbakar. Saat itu terlihat berasap dan berhasil dipadamkan," kata anggota Welirang Community Rescue, Made Zakaria, Senin (21/10/2024). 

Menurut dia, dinding jalur penyelamat dari puluhan tumpukan sekam, dengan tinggi sekitar 1,5 meter dan lebar 8 meter, yang lokasinya di jurang barat jalur Cangar- Pacet. 

"Karena masih ada asap belum benar-benar padam kemarin Minggu, sehingga belum bisa kita tambah sekam baru," jelasnya. 

Ia mengungkapkan dua jalur penyelamat di tikungan obech dan gotekan Pacet masih dalam kondisi aman. 

"Sebenarnya masih bisa digunakan, tapi kalau ada motor blong menabrak sekam. Sekarang masih bisa dipakai kendaraan yang berhenti darurat," ungkapnya. 

Dikatakan Zakaria, pihaknya belum dapat memastikan terkait penyebab kebakaran tumpukan sekam di jalur penyelamat rest area Sendi.

"Kalau penyebabnya kita belum ada yang tahu," pungkasnya.

Konten Terkait

TREND Bulog Mojokerto Catat Serapan Gabah & Beras Tertinggi se-Jatim, Kodim 0815 Beri Apresiasi

Perum BULOG Cabang Mojokerto mencatatkan prestasi membanggakan dalam serapan gabah dan beras.

Rabu 16-Apr-2025 20:26 WIB

Bulog Mojokerto Catat Serapan Gabah & Beras Tertinggi se-Jatim, Kodim 0815 Beri Apresiasi
EVENT Manasik Haji Perdana 2025 Digelar, Wali Kota Mojokerto: Siapkan Fisik dan Mental

Kegiatan ini menjadi persiapan penting menjelang keberangkatan haji Tahun 1446 H/2025 M yang direncanakan pada awal Mei mendatang.

Kamis 10-Apr-2025 20:27 WIB

Manasik Haji Perdana 2025 Digelar, Wali Kota Mojokerto: Siapkan Fisik dan Mental
TREND Lalu Lintas di Tol Jabodetabek dan Jabar Masih Tinggi Meski Libur Lebaran Usai

Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division (JMT) mencatat peningkatan volume lalu lintas arus balik arah Jakarta di Ruas Tol wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat, pada Senin (7/4) atau H+6 Idulfitri.

Selasa 08-Apr-2025 20:30 WIB

Lalu Lintas di Tol Jabodetabek dan Jabar Masih Tinggi Meski Libur Lebaran Usai
EVENT Polres Gresik Ajak 100 Ojol Ikut Edukasi Keselamatan Berkendara

Polres Gresik melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) menggelar kegiatan bertajuk Mlaku Jol (Mangan Lan Kumpul Ojol) yang melibatkan sekitar 100 pengemudi ojek online (ojol), baik laki-laki maupun perempuan.

Senin 07-Apr-2025 20:29 WIB

Polres Gresik Ajak 100 Ojol Ikut Edukasi Keselamatan Berkendara
PERISTIWA Kedai Kopi di Aceh Besar Ludes Terbakar, 9 Unit Motor Ikut Hangus

Satu warung kopi berkonstruksi kayu di Gampong Jalin, Kecamatan Kota Jantho, Aceh Besar ludes terbakar, Minggu (9/2/2025).

Minggu 09-Feb-2025 20:39 WIB

Kedai Kopi di Aceh Besar Ludes Terbakar, 9 Unit Motor Ikut Hangus

Tulis Komentar