Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

TEKNOLOGI

Tingkatkan Kemampuan Mesin Pencari, Microsoft Lakukan Peningkatan Mesin Pencari Bing Dan Browser Edge

Kamis 09-Feb-2023 07:47 WIB

188

Tingkatkan Kemampuan Mesin Pencari, Microsoft Lakukan Peningkatan Mesin Pencari Bing Dan Browser Edge

Foto : harianjogja

brominemedia.com -Microsoft telah melakukan peningkatan mesin pencari Bing dan browser Edge dengan model bahasa besar OpenAI generasi berikutnya. Upgrade layanan ini diklaim akan lebih canggih dari ChatGPT.

Dilansir dari GSM Arena, Rabu (8/2/2023), Microsoft merombak mesin pencari Bing dan browser Edge miliknya setelah berinvestasi sebesar US$10 miliar atau setara Rp151 triliun di OpenAI baru-baru ini.

Bing dan Edge sekarang akan memanfaatkan infrastruktur OpenAI untuk memberi pengguna jawaban yang diringkas dan spesifik alih-alih memberi tautan hasil pencarian yang sangat banyak.

Microsoft juga menerapkan model AI baru ke algoritme pencariannya dan mengklaim model OpenAI baru yang digunakan di Bing dan Edge lebih cepat, lebih akurat, dan lebih canggih daripada ChatGPT.

Kendati begitu, Bing akan mempertahankan halaman hasil pencarian klasiknya, meskipun sekarang akan memberikan hasil yang lebih relevan untuk kueri dasar.

Manfaatin gadgetmu untuk dapetin penghasilan tambahan. Cuma modal sosial media sudah bisa cuan!

Gabung bisnis online tanpa modal di http://bit.ly/3HmpDWm

Pengguna juga dapat meminta Bing untuk merencanakan perjalanan, menulis puisi, menulis ulang kode ke bahasa pemrograman lain, dan banyak lagi.

Fitur obrolan AI yang baru juga akan menampilkan sidebar tempat pengguna dapat mengetik permintaan pencarian pendek atau panjang, menerima jawaban, lalu menyaring pertanyaan hingga menerima jawaban yang dibutuhkan.

Sementara itu, bilah samping di Edge akan memiliki tab obrolan, tulis, ikhtisar, dan info situs. Pengguna akan memiliki opsi untuk memformat jawaban pencarian untuk e-mail, posting blog, atau daftar poin-poin.

Pengguna juga dapat mengatur panjang jawaban mulai dari pendek, sedang dan panjang. Saat ini, Microsoft masih menguji Bing dan Edge bertenaga AI baru serta menargetkan bisa rilis ke publik dalam beberapa pekan mendatang bersama dengan versi seluler.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Pemprov Banten Tingkatkan Kemampuan UMKM Masuk Marketplace

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Banten terus berupaya meningkatkan kemampuan UMKM di daerah itu yang jumlahnya sekitar 800 ribuan di 8 kabupaten dan kota di Banten masuk...

Rabu 08-Mar-2023 04:59 WIB

Pemprov Banten Tingkatkan Kemampuan UMKM Masuk Marketplace
TEKNOLOGI Tingkatkan Kemampuan Mesin Pencari, Microsoft Lakukan Peningkatan Mesin Pencari Bing Dan Browser Edge

Microsoft melakukan peningkatan mesin pencari Bing dan browser Edge yang diklaim akan lebih canggih dari ChatGPT.

Kamis 09-Feb-2023 07:47 WIB

Tingkatkan Kemampuan Mesin Pencari, Microsoft Lakukan Peningkatan Mesin Pencari Bing Dan Browser Edge

Tulis Komentar