Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

TRAVEL

Tarif LRT Jabodebek di Atas Jam 8 Malam Rp 10 Ribu, Penumpang Rela Nunggu

Kamis 01-Aug-2024 21:48 WIB

132

Tarif LRT Jabodebek di Atas Jam 8 Malam Rp 10 Ribu, Penumpang Rela Nunggu

Foto : detik

Brominemedia.com - LRT Jabodebek menerapkan tarif maksimal Rp 10 ribu pada pukul 20.00 WIB ke atas. Kebijakan ini membuat sebagian penumpang rela menunggu sampai pukul 8 malam agar mendapat tarif lebih murah.

Pantauan detikcom di Stasiun LRT Dukuh Atas, Kamis (1/8/2024), menjelang pukul 8 malam terlihat sejumlah pengguna LRT menunggu di pintu masuk stasiun. Penumpang menunggu hingga pukul 20.00 WIB agar mendapat tarif maksimal Rp 10 ribu.

Saat jam menunjukkan pukul 8 malam, penumpang yang telah menunggu pun berbondong-bondong tap in masuk ke stasiun. Setelah itu, para penumpang menaiki eskalator menuju peron 1 guna menunggu kereta arah Jatimulya maupun arah Harjamukti.

Terlihat petugas membantu penumpang yang kesulitan tap in. Di samping itu, ada juga penumpang yang berlari menaiki eskalator sesaat pengumuman kereta tiba berbunyi.

LRT Jabodebek menerapkan tarif maksimal Rp 10 ribu pada pukul 20.00 WIB ke atas. Kebijakan ini membuat sebagian penumpang rela menunggu sampai pukul 8 malam. (Astrid Meishella/detikcom)

Seorang penumpang, Mona (28), mengaku rela menunggu agar bisa mendapat tarif maksimal sepuluh ribu. Sebab, ia baru akan turun di stasiun paling akhir, yaitu Stasiun Harjamukti.

"Kalau pagi sih ya nggak bisa ngehindarin rush hour ya, jadi kena Rp 22 ribu kayaknya, pokoknya segituan. Nah kalo pulang biar lebih hemat biasanya nunggu jam 8 teng baru tap in. Lumayan lah bisa ngirit separuhnya ya walaupun jadinya sampe rumah lebih malem," kata .

Berikut ini informasi skema tarif LRT Jabodebek yang masih memberlakukan perpanjangan tarif dengan tarif minimal Rp 3.000 untuk jarak terdekat dan tarif maksimal Rp 10.000 hingga Rp 20.000 untuk jarak terjauh yang berlaku sesuai jam operasionalnya:


Weekday (Senin-Jumat)

Tarif minimal: Rp 5.000 (1 km pertama)

Tarif setiap km berikutnya: Rp 700

Tarif maksimal (Peak Hour): Rp 20.000

Tarif maksimal (Off Peak Hour): Rp 10.000

Para penumpang mulai tap in setelah pukul 20.00 WIB. 


Weekend (Sabtu-Minggu) dan Libur Nasional

Tarif minimal: Rp 3.000 (1 km pertama)

Tarif setiap km berikutnya: Rp 700

Tarif maksimal: Rp 10.000 (jarak terjauh)

Pihak LRT Jabodebek menjelaskan, periode waktu pengenaan skema tarif yang dipaparkan di atas berlaku berdasarkan jam tap-in penumpang di stasiun LRT Jabodebek.

Peak Hour: pukul 06.00-08.59 WIB dan 16.00-19.59 WIB.

Off Peak Hour: di luar pukul 06.00-08.59 WIB, 16.00-19.59 WIB.

Konten Terkait

KRIMINAL VIDEO Sosok Riezky Kabah, Tiktoker Tidak Mendidik yang Kerap Hina Guru

Tiktoker Riezky Kabah dengan pengikut 2,5 juta viral lantaran secara rutin membuat postingan menghina profesi guru di Indonesia

Senin 03-Mar-2025 20:20 WIB

VIDEO Sosok Riezky Kabah, Tiktoker Tidak Mendidik yang Kerap Hina Guru
FINANCE Kinerja Prabowo Moncer, Dolar AS Runtuh di Bawah Rp16.500

POLA suram dan sikap pesimis belum sepenuhnya reda di pasar uang global. Pelaku pasar kini semakin mencermati perkembangan terkini dari kebijakan ...

Senin 03-Mar-2025 20:15 WIB

Kinerja Prabowo Moncer, Dolar AS Runtuh di Bawah Rp16.500
PERISTIWA Pelaku Perang Sarung di Purwodadi Masih di Bawah Umur

Aksi yang berbahaya ini melibatkan sejumlah remaja yang sebagian besar masih berstatus pelajar. Adapun delapan remaja yang diamankan

Minggu 02-Mar-2025 23:30 WIB

Pelaku Perang Sarung di Purwodadi Masih di Bawah Umur
PERISTIWA Fiersa Besari Dipastikan Selamat dari Pendakian Puncak Carstensz, Ini Penjelasan Basarnas soal Kondisi Pendaki

Fiersa Besari bersama 12 orang pendaki Puncak Carstensz Pyramid, Pegunungan Jayawijaya, Mimika, Papua Tengah dalam kondisi selamat.

Minggu 02-Mar-2025 23:27 WIB

Fiersa Besari Dipastikan Selamat dari Pendakian Puncak Carstensz, Ini Penjelasan Basarnas soal Kondisi Pendaki
HIBURAN 7 Potret Tora Widjaya Diduga Pacar Baru Anya Geraldine, Pamer Pelukan

Rumor kedekatan Anya Geraldine dan Tora Widjaya beredar setelah foto mesra mereka muncul di media sosial.

Senin 17-Feb-2025 20:40 WIB

7 Potret Tora Widjaya Diduga Pacar Baru Anya Geraldine, Pamer Pelukan

Tulis Komentar