Kamis 05-Dec-2024 23:52 WIB
80

Foto : tribunnews
Brominmedia.com - Renungan Tragedi Kanjuruhan bagi Joel Cornelli jelang Arema FC lawan Persebaya membuat laga ini menjadi emosional.
Terutama bagi Arema FC yang punya kenangan pahit melawan Persebaya dua tahun silam.
Pada 1 Oktober 2022 lalu, Arema FC harus berduka kehilangan 135 korban jiwa pasca-laga yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang.
Pelatih Arema FC, Joel Cornelli ingin menjadikan memori Tragedi Kanjuruhan sebagai salah satu motivasi mengalahkan Persebaya pada pekan ke-13 Liga 1 2024-2025.
Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (7/12/2024) pukul 15.30 WIB itu menguatkan tekat Arema FC untuk mempersembahkan kemenangan kepada para korban.
Apalagi Arema FC selalu kalah saat berhadapan melawan Persebaya dalam tiga pertemuan terakhir dengan skor (0-1), (3-1) dan (0-1). Untuk itu Joel Cornelli bertekad memimpin Arema FC mengalahkan Persebaya demi mewujudkan harapan tersebut.
"Tentu saja itu sudah terjadi dua tahun yang lalu dan itu tragedi buat kita semua," ucap pelatih asal Brasil itu mengutip Kompas.com, Kamis, (5/12/24).
"Jadi, untuk kami, laga ini merupakan pertandingan terpenting musim ini karena kami harus memberi penghormatan pada orang yang memberi segalanya untuk Arema pada laga itu," tuturnya.
"Tentu saja itu adalah laga yang emosional sekali. Saya yakin pemain akan bermain segalanya untuk Aremania dan orang-orang yang menjadi korban dua tahun yang lalu," imbuh Joel.
Apalagi Arema FC mempunyai modal berharga menghadapi Persebaya.
Dedik Setiawan dkk dalam situasi yang baik dalam tren kemenangan. Dengan catatan tiga menang beruntun Barito Putera (3-1), Madura United (4-2), dan Persita Tangerang (3-0).
Joel Cornelli yakin pada pertemuan melawan klub berjuluk Bajul Ijo kali ini akan memiliki akhir yang berbeda.
"Pada pertemuan terakhir kami kalah, tetapi itu cerita lalu. Jadi, yang terpenting adalah para pemain memahami pentingnya laga ini dan kami siap menghadapi tim kuat seperti Persebaya," tutur Joel Cornelli.
Di sisi lain Persebaya saat ini berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2024-2025 dengan perolehan 27 poin.
Bajul Ijo juga mencatatkan tiga kemenangan beruntun, menang 1-0 dari PSIS, kemudian mengalahkan Persija 2-1, dan terakhir memenangi derbi Suramadu melawan Madura United 2-1.
Manajer tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas turut mengungkap rasa syukurnya atas kemenangan skuat Singo Edan pada pekan sebelumnya melawan Persita.
Menurut Wiebie, kemenangan tersebut memberi dampak positif terhadap mental pemain dan timnya siap tampil maksimal.
"Syukur Alhamdulilah atas kemenangan lawan Persita untuk modal lawan Persebaya" tuturnya mengutip laman Liga 1, Kamis (05/12/2024).
"Anak-anak lawan Persebaya sudah siap dengan mental yang cukup bermodal kemenangan ini. Kita berusaha lawan Persebaya ambil poin," imbuh Wiebie.
Sementara itu, General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi, menambahkan persiapan tim sudah dilakukan jauh-jauh hari.
Meski tanpa pemain seperti Arkhan Fikri dan Achmad Maulana yang bergabung dengan Timnas, serta Dendi dan Farizi yang sedang mengikuti kursus, tidak dapat tampil.
Selain itu, dua pemain lainnya juga dipastikan absen karena cedera. Namun Yusrinal yakin Arema FC tetap optimistis menyambut laga ini.
"Persiapan tim sudah disiapkan dari bulan November, seperti fisik dll, karena persiapan ini kan sekaligus untuk laga bulan Desember yang cukup padat, bermain 5 hari sekali," katanya.
Tim bertekad untuk bermain all-out demi meraih kemenangan dan mempersembahkan yang terbaik untuk Aremania.
Meskipun tidak menjanjikan bonus secara pasti, pemberian bonus tetap menjadi motivasi tambahan bagi para pemain.
"Pastilah biar semangat. Tidak menjanjikan kita pasti kasih mengingat 6 musim kita belum pernah meraih kemenangan atas Persebaya. Siapa tahu musim ini menang di GBT," ujar Yusrinal.

Konten Terkait
BH Pers, AJI Jakarta, dan ICJR menyampaikan pendapat dalam rilis bersama menanggapi proses hukum yang dilakukan Kejagung terhadap Direktur Pemberitaan JAK TV Tian Bahtiar.
Rabu 23-Apr-2025 20:46 WIB
Jelajahi Takdir Mubram: Ketentuan Ilahi yang pasti. Temukan hikmah di balik ketetapan Allah, rahasia kehidupan, dan jalan spiritual.
Rabu 23-Apr-2025 20:45 WIB
Pelajari Mad Tabi'i, dasar ilmu Tajwid Al-Qur'an. Bacaan fasih, makna terjaga, pahala berlimpah. Kuasai sekarang!
Rabu 23-Apr-2025 20:41 WIB
Lomba ini diikuti oleh 108 siswa terpilih dari Jakarta, juga diikuti oleh perwakilan siswa dari Serang dan Bogor.
Rabu 23-Apr-2025 20:17 WIB
Penyerang sayap muda Persija Jakarta Zahaby Gholy menyumbang satu gol ke gawang Yaman pada menit ke-15, Senin (7/4/2025).
Selasa 08-Apr-2025 20:11 WIB