Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KESEHATAN

Pjs Wali Kota Tomohon Fereydy Kaligis Resmi Luncurkan Program ILP di Puskesmas

Rabu 20-Nov-2024 21:10 WIB

174

Pjs Wali Kota Tomohon Fereydy Kaligis Resmi Luncurkan Program ILP di Puskesmas

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Penjabat Sementara Wali Kota Tomohon, Ir Fereydy Kaligis, secara resmi meluncurkan program Integrasi Layanan Kesehatan Primer (ILP) di seluruh Puskesmas di Kota Tomohon, Sulawesi Utara, Selasa (19/11/2024).

Peluncuran ini merupakan langkah konkret dalam transformasi kesehatan untuk mendukung visi Indonesia Emas 2045.

Peluncuran yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Daerah Kota Tomohon, Dr. John Lumepa dan jajaran pejabat terkait, menegaskan komitmen pemerintah dalam memperkuat peran Puskesmas.

“Melalui ILP, kami memastikan layanan kesehatan di Puskesmas akan semakin terintegrasi dan komprehensif, sehingga mampu menjawab kebutuhan masyarakat secara lebih efektif. Ini adalah wujud nyata dari pelayanan kesehatan yang berkualitas,” ungkap Kaligis.

Acara ini juga diikuti oleh kader kesehatan dari setiap Puskesmas di Kota Tomohon. 

Dengan dimulainya program ILP, masyarakat diharapkan dapat lebih mudah mengakses layanan kesehatan yang terkoordinasi, baik dalam pencegahan maupun penanganan penyakit.

Upaya ini menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Tomohon, sekaligus menjadi model transformasi kesehatan di Sulawesi Utara.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Wamendagri Sebut Dinas Kesehatan Berperan Dukung MBG-Kendalikan Tembakau

Wamendagri Bima Arya menekankan peran Dinas Kesehatan dalam program kesehatan, termasuk Makan Bergizi Gratis, penanganan TBC, dan stunting.

Rabu 22-Oct-2025 20:20 WIB

Wamendagri Sebut Dinas Kesehatan Berperan Dukung MBG-Kendalikan Tembakau
KESEHATAN Psikolog Arnita Kusumaningrum: Tak Hanya Fisik, Kesehatan Mental Juga Butuh Ruang Aman

Psikolog Arnita Kusumaningrum menyampaikan kesehatan mental menjadi fondasi penting dalam membangun produktivitas hingga hubungan sosial yang sehat

Rabu 15-Oct-2025 20:09 WIB

Psikolog Arnita Kusumaningrum: Tak Hanya Fisik, Kesehatan Mental Juga Butuh Ruang Aman
KESEHATAN 7 Bulan 2025, BPJS Kesehatan Manado Bayar Rp 1,19 Triliun Biaya Pelayanan Kesehatan

Jumlah pembiayaan pelayanan kesehatan itu merupakan akumulasi dari total 686.327 klaim

Kamis 25-Sep-2025 21:49 WIB

7 Bulan 2025, BPJS Kesehatan Manado Bayar Rp 1,19 Triliun Biaya Pelayanan Kesehatan
EVENT Ajak Masyarakat Indonesia Bergerak melalui Gerakan Terapi Kesehatan

Dari sisi kesehatan, segala gerakan Ling Tien Kung akan menghasilkan panas, atau bahasa kedokterannya adalah vasodilatasi.

Minggu 24-Aug-2025 21:21 WIB

Ajak Masyarakat Indonesia Bergerak melalui Gerakan Terapi Kesehatan
EVENT Kolaborasi Pegadaian dan Lanudsri Manado, Beri Layanan Kesehatan dan Bagi Sembako ke Warga Tongkaina

Hari Bhakti TNI AU ke-78 kali ini diwarnai bakti sosial kolaborasi Lanud Sam Ratulangi dengan PT Pegadaian Kanwil V Manado.

Rabu 23-Jul-2025 20:50 WIB

Kolaborasi Pegadaian dan Lanudsri Manado, Beri Layanan Kesehatan dan Bagi Sembako ke Warga Tongkaina

Tulis Komentar