Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PEMERINTAHAN

Pengakuan Taufik Hidayat soal Instruksi Presiden Prabowo dalam Dunia Olahraga

Senin 21-Oct-2024 20:31 WIB

55

Pengakuan Taufik Hidayat soal Instruksi Presiden Prabowo dalam Dunia Olahraga

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Mantan atlet bulutangkis Taufik Hidayat menjabat Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Wamenpora RI) masa pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka periode 2024-2029.

Taufik mendampingi Menpora Dito Ariotedjo, yang kembali dilantik setelah menjabat sejak masa kabinet akhir Presiden Joko Widodo.

Mendapati tugas barunya di dunia olahraga, Taufik mengaku senang.

Peraih medali emas tunggal putra Badminton Olimpiade Athena 2004 ini berencana akan segera menghadap ke Menpora Dito untuk berkoordinasi.

"Mudah-mudahan amanah," kata Taufik usai pelantikan dilansir melalui laman Kemenpora (21/10/2024).

"Setelah ini saya akan bertemu dengan Pak Menteri," sambung pria berusia 43 tahun itu.

"Menunggu arahan beliau," jelasnya.

Menantu Jenderal Purnawirawan Agum Gumelar ini juga telah membeberkan instruksi dari Presiden Prabowo untuk dunia olahraga.

Presiden RI 8 mengharapkan, Taufik dapat mengawal kemajuan prestasi olahraga Indonesia.

Hal ini berlaku juga dalam ajang internasional yang kerap melambungkan nama Indonesia sejak masa lampau.

"Arahan Presiden Prabowo agar prestasi olahraga Indonesia lebih meningkat lagi," kata Taufik.

"Seperti dulu saya juara Olimpiade, dan edisi tahun ini kan kita dapat dua emas.'

"Semoga prestasi makin meningkat lagi," harapnya.

"Intinya untuk olahraga agar lebih konsen lagi karena beliau juga sangat bisa dibilang 'gila olahraga," kata Taufik.

Adapun sebelum menjadi Wamenpora, Taufik sempat aktif dalam kepengurusan PBSI pimpinan Agung Firman Sampurna, periode 2020-2024.

Kini, jabatan Wamenpora RI menjadi sebuah tantangan baru dari Taufik Hidayat.

Konten Terkait

RAGAM Kemegahan Istana Palacio De Gobierno di Peru: Bergaya Kolonial, Setiap Sudut Berlapis Emas

Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Presiden Peru, Dina Boluarte di Istana Palacio de Gobierno, banyak tersebar di media massa.

Kamis 21-Nov-2024 20:41 WIB

Kemegahan Istana Palacio De Gobierno di Peru: Bergaya Kolonial, Setiap Sudut Berlapis Emas
PEMERINTAHAN Jokowi Endorse Cabup Cawabup Blora Petahana, Beri Pesan Khusus Ini

Cabup) Blora, nomor urut 1, Arief Rohman mendapatkan pesan khusus dari Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi).

Minggu 17-Nov-2024 20:03 WIB

Jokowi Endorse Cabup Cawabup Blora Petahana, Beri Pesan Khusus Ini
PEMERINTAHAN Anggap Menteri Hukum Tak Cermat Teken Aturan, Pimpinan GPK Mengadu ke Presiden Prabowo

JPNN.com - Ketua Umum dan Sekjen Gerakan Pemuda Ka'bah (GPK) Fauzan Amir Uskara serta M. Thobahul Aftoni membuat aduan kepada Presiden RI Prabowo Subianto menyikapi langkah Menteri Hukum Supratman Andi Agtas yang tak cermat meneken ketentuan.

Kamis 14-Nov-2024 20:42 WIB

Anggap Menteri Hukum Tak Cermat Teken Aturan, Pimpinan GPK Mengadu ke Presiden Prabowo
PERISTIWA Setelah 16 Tahun, Revitalisasi Koridor Kauman Solo Terwujud, Terakhir Zaman Jokowi Jabat Wali Kota

Koridor Kauman akhirnya mendapat sentuhan setelah 16 tahun tak pernah direvitalisasi.

Senin 11-Nov-2024 20:35 WIB

Setelah 16 Tahun, Revitalisasi Koridor Kauman Solo Terwujud, Terakhir Zaman Jokowi Jabat Wali Kota
RAGAM Anak Marissa Haque-Ikang Fawzi Semangati Tom Lembong: Kami Bersamamu, Pak Tom!

Surat tulisan tangan Tom Lembong diunggah oleh tim media sosialnya di akun media sosial Tom Lembong

Minggu 10-Nov-2024 20:35 WIB

Anak Marissa Haque-Ikang Fawzi Semangati Tom Lembong: Kami Bersamamu, Pak Tom!

Tulis Komentar