Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

FINANCE

November 2022, BPS Catat Nilai Ekspor Bulanan Turun Jadi USD 24,12 Miliar

Kamis 15-Dec-2022 12:34 WIB

147

November 2022, BPS Catat Nilai Ekspor Bulanan Turun Jadi USD 24,12 Miliar

Foto : tempo

brominemedia.com- Deputi Bidang Statistik Produksi Badan Pusat Statistik atau BPS M. Habibullah mengumumkan nilai ekapor pada November 2022. Menurut dia, secara month to month nilai ekspor Indonesia pada bulan tersebut menurun daripada Oktober 2022.

“Secara secara month to month nilai ekspor November 2022 mencapai US$ 24,12 miliar atau sebesar 2,46 persen dibanding bulan sebelumnya,” ujar dia dalam konferensi pers virtual pada Kamis, 15 Desember 2022.

Jika melihat komposisinya, kata Habibullah, baik minyak dan gas (migas) maupun nonmigas mengalami penurunan. Untuk ekspor migas turun sebesar minus 11,85 persen, dan secara nilai turun dari US$ 1,29 miliar menjadi US$ 1,14 miliar. Sementara ekspor nonmigas minus 1,94 persen atau dalam nilai turun dari US$ 23,44 miliar menjadi US$ 22,99 miliar.

“BPS mencatat pertumbuhan ekspor pada November 2021 dan 2022 memiliki pola yang sama karena mengalami penurunan secara month to month,” kata dia.

Habibullah mengungkap penurunan ekspor nonmigas sebesar 1,94 persen pada November 2022 terhadap bulan sebelumnya disebabkan beberapa komoditas. Pertama, lemak dan minyak hewan atau dengan kode HS 15 turun sebesar 16,62 persen; kedua bahan bakar mineral kode HS 27 turun sebesar 4,30 persen; dan ketiga kendaraan dan bagiannya kode HS 87 turun 13,08 persen.

Menurut dia, penurunan ekspor nonmigas ini merupakan kelanjutan penurunan yang juga terjadi pada bulan sebelumnya Oktober 2022. Saat itu ekspor nonmigas turun 0,14 persen dibandingkan dengan kondisi bulan September Tahun 2022.

“Penurunan ekspor nonmigas pada tiga bulan terakhir ini, Habibullah menuturkan, terjadi baik dari sisi nilai maupun volume,” tutur dia.

Pada saat yang sama ekspor migas juga mengalami penurunan sebesar 11,85 persen didorong oleh penurunan hasil minyak sebesar 24,42 persen, sementara kalau diihat dari sisi volume turun 22,84 persen. Minyak mentah turun sebesar 32,65 persen sementara dari sisi volume turun 31,91 persen.

“Demikian juga untuk gas turun sebesar 3,75 persen tetapi volumenya naik tipis 0,24 persen,” ucap Habibullah.

Namun, meski secara month to month turun, secara year on year bulan November 2022 dibandingkan tahun lalu mengalami kenaikan. Secara total angkanya naik dari US$ 22,85 miliar menjadi US$ 24,12 miliar atau kenaikan tersebut sebesar 5,58 persen.

Adapun komposisi ekspor year-on-year, untuk migas dturun dari US$ 1,34 miliar menjadi US$ 1,14 miliar atau turun sebesar minus 15,23 persen. Sebaliknya untuk ekspor nonmigas kondisi November 2022 terjadi kenaikan 6,88 persen dibanding dengan kondisi November 2021 atau secara nilai naik dari US$ 21,51 miliar menjadi Rp 22,99 miliar.

“Berdasarkan pola yang dapat ditangkap pertumbuhan ekspor November 2022 secara year on year mengalami perlambatan dibandingkan pertumbuhan ekspor November 2021,” kata dia.

Secara year on year pertumbuhan ekspor terus mengalami perlambatan sejak Juli 2022. “Pertumbuhan sebesar 5,58 persen di bulan November 2022 merupakan pertumbuhan year-on-year yang terendah sejak November 2020,” ujar dia.

Konten Terkait

KRIMINAL Polsek Duren Sawit Masih Mencari Ela Septiana, Siswi SMA yang Hilang Sejak November 2022

Polsek Duren Sawit masih mencari keberadaan Ela Septiana, siswi SMA yang hilang sejak November 2022. Tak pulang usai nonton film ke bioskop.

Senin 09-Jan-2023 05:29 WIB

Polsek Duren Sawit Masih Mencari Ela Septiana, Siswi SMA yang Hilang Sejak November 2022
FINANCE Penjualan Mobil Toyota, Daihatsu dan Hyundai Turun di November 2022

Tiga merek otomotif ternama, Toyota, Daihatsu dan Hyundai mengalami penurunan penjualan mobil secara ritel pada November 2022.

Kamis 15-Dec-2022 14:01 WIB

Penjualan Mobil Toyota, Daihatsu dan Hyundai Turun di November 2022
FINANCE November 2022, BPS Catat Nilai Ekspor Bulanan Turun Jadi USD 24,12 Miliar

BPS mengumumkan nilai ekapor pada November 2022.

Kamis 15-Dec-2022 12:34 WIB

November 2022, BPS Catat Nilai Ekspor Bulanan Turun Jadi USD 24,12 Miliar
OLAHRAGA Update Liga 1: Exco PSSI Bocorkan Kompetisi Dimulai Lagi 7 November 2022, Dengan Penonton Terbatas

brominemedia.com--Update Liga 1: Exco PSSI bocorkan Kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 akan dimulai lagi pada 7 November 2022, dengan catatan kehadiran penonton terbatas.

Senin 17-Oct-2022 08:18 WIB

Update Liga 1: Exco PSSI Bocorkan Kompetisi Dimulai Lagi 7 November 2022, Dengan Penonton Terbatas
FINANCE BPS Catat Nilai Ekspor Indonesia Agustus 2022 Capai USD 27,91 Miliar

JPNN.com - JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai ekspor Indonesia Agustus 2022 mencapai USD 27,91 miliar atau naik 9,17 persen dibanding ekspor Juli 2022. Bila dibandingkan Agustus 2021, nilai ekspor naik 30,15 persen.

Kamis 15-Sep-2022 13:16 WIB

BPS Catat Nilai Ekspor Indonesia Agustus 2022 Capai USD 27,91 Miliar

Tulis Komentar